Cegah Penurunan Permukaan Tanah, Proyek NCICD Dikebut

Reporter

Kamis, 17 Agustus 2017 18:13 WIB

Pekerja tengah membuat beton pemecah ombak di kawasan Cilincing, Jakarta, 3 Agustus 2017. Pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menanggapi serius akan ancaman penurunan permukaan tanah dan banjir rob di utara Jakarta. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menyatakan proyek National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) ditargetkan selesai pada 2019. Ini merupakan langkah mengatasi penurunan permukaan tanah di sisi utara Jakarta.

"Salah satu penyebab turunnya permukaan tanah di Jakarta disebabkan penggunaan air tanah yang berlebihan," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangan tertulisnya pada Kamis, 17 Agustus 2017.

Baca: Penggunaan Air Tanah Berlebihan, Jakarta Bisa Tenggelam

Basuki menuturkan untuk menjaga air tanah maka pasokan air baku harus cukup. Selama ini, kata Basuki, air baku untuk wilayah Jakarta dipasok dari Bendungan Jatiluhur dan air tanah.

Program NCICD dikenal juga sebagai program Quick Win Pembangunan Terpadu Pesisir Ibu Kota Negara (PTPIN) dilakukan melalui berbagai upaya pembangunan, yaitu pembangunan tanggul pengaman pantai sepanjang 20 kilometer. Lalu juga penyediaan air bersih sebesar 3.500 liter per detik sebagai kompensasi pengambilan air tanah dalam rangka pengendalian penurunan muka tanah.

Simak: Selain Belanda dan Korea, Jepang Ikut Bantu Proyek NCICD

Selain itu juga pengelolaan drainase dan pengolahan air limbah melalui program Sanimas, dan instalasi pengolahan air limbah komunal serta program Jakarta Sewerage System.

Penanganan jangka pendek yang bersifat mendesak dilakukan melalui pembangunan tanggul pesisir pantai, dan juga melalui penguatan dan peninggian tanggul pantai serta tanggul muara sungai sepanjang 20 kilometer.

Pengamanan pantai untuk mencegah banjir rob tersebut totalnya mencapai 120 kilometer yang terdiri dari tanggul pantai dan tanggul muara, di mana yang menjadi tanggung jawab Kementerian PUPR adalah sepanjang 20 kilometer dan saat ini tengah dikerjakan sepanjang 4,5 kilometer.

Adapun pembangunan tanggul Jakarta ini mengacu pada update Masterplan NCICD dari Bappenas yang mencakup tiga fase, yaitu tahap D (darurat), tahap M (Menengah) dan tahap O (Optimal). "Tiga fase ini direncanakan menyesuaikan tingkat kekritisan dari penyelesaian tanggul laut sepanjang pantai utara Jakarta,” ucap Direktur Sungai dan Pantai Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Kementerian PUPR Hari Suprayogi.

Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane, T. Iskandar, menjelaskan pembangunan tanggul pantai yang saat ini tengah dikerjakan merupakan proyek pengamanan pantai tahap II yang terbagi menjadi dua paket pekerjaan.

Paket 1 berlokasi di Kelurahan Muara Baru, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, dengan panjang tanggul 2,3 kilometer. Kontraktor yang mengerjakan adalah PT Waskita Karya dan PT Adhi Karya KSO dengan nilai kontrak Rp379 miliar. “Saat ini progres Paket 1 tersebut telah mencapai 57,97 persen dengan tanggul yang sudah terbangun sudah mencapai 1.317 meter,” ucap Iskandar

Sementara Paket 2 berlokasi di Kelurahan Kali Baru, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, dengan panjang tanggul 2,2 kilometer dan dilengkapi dengan bangunan rumah pompa. Kontraktor yang menangani adalah PT Wijaya Karya dan PT SAC Nusantara KSO dengan nilai kontrak senilai Rp 405 miliar.

Saat ini progres Paket 2 telah mencapai 54,43 persen dengan tanggul yang sudah terbangun mencapai 1.372 meter. Sebelumnya pada tahun 2014, Kementerian PUPR telah menyelesaikan pembangunan tanggul pengaman pantai tahap 1 di Pluit sepanjang 75 meter.

DIKO OKTARA

Berita terkait

Pembangunan Bendungan Meninting Ditargetkan Selesai Tahun Ini

25 menit lalu

Pembangunan Bendungan Meninting Ditargetkan Selesai Tahun Ini

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan pembangunan Bendungan Meninting rampung tahun ini.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono: Presiden Jokowi Sempat 'Down' saat Gol Timnas U-23 Indonesia Dianulir Wasit

3 hari lalu

Basuki Hadimuljono: Presiden Jokowi Sempat 'Down' saat Gol Timnas U-23 Indonesia Dianulir Wasit

Menteri Basuki Hadimuljono mengatakan Presiden Jokowi sempat down saat gol Timnas U-23 Indonesia ke gawang Uzbekistan dianulir wasit.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

6 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

14 hari lalu

PUPR Targetkan Tol Palembang - Betung Tuntas di 2025, Basuki: Tambah Tim Percepatan

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono telah melihat langsung progres konstruksi dan pernak-pernik permasalahan di Jalan Tol Kayu Agung-Palembang-Betung.

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

16 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

16 hari lalu

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan tol fungsional dan diskon tarif tol membantu pemudik pada Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Satgas Sebut IKN Siap Gelar Upacara HUT Ke-79 RI, Sejauh Mana Kesiapannya?

17 hari lalu

Satgas Sebut IKN Siap Gelar Upacara HUT Ke-79 RI, Sejauh Mana Kesiapannya?

Kementerian PUPR mempercepat pembangunan Bandara Naratetama di kawasan IKN.

Baca Selengkapnya

Cerita Sri Mulyani Mudik ke Semarang, Bertemu Menteri Basuki hingga Bahas Masa Lalu

20 hari lalu

Cerita Sri Mulyani Mudik ke Semarang, Bertemu Menteri Basuki hingga Bahas Masa Lalu

Menteri Keuangan atau Menkeu Sri Mulyani Indrawati kembali membagikan momen perayaan lebaran tahun ini di akun Instagram-nya @smindrawati.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

21 hari lalu

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

Tragedi macet terparah mudik pada 2016. Kilas balik tragedi Brexit yang tewaskan belasan orang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

22 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya