Komentar Menteri Budi Jajal Skytrain Bandara Soekarno-Hatta  

Reporter

Selasa, 15 Agustus 2017 13:47 WIB

Skytrain, kereta tanpa awak, di Bandar Udara Internasionak Soekarno-Hatta, Tangerang, 29 Mei 2017. Tempo/ JONIANSYAH HARDJONO

TEMPO.CO, Tangerang - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjajal langsung Skytrain, kereta tanpa awak di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Selasa, 15 Agustus 2017.

Budi Karya mencoba menaiki moda transportasi berbasis Android People Mover System yang mulai diuji coba pada hari kedua itu. Budi didampingi Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin, Direktur Operasi dan Teknik PT Angkasa Pura II Djoko Murdjatmojo, dan Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan.

"Saya sangat bangga, Skytrain sudah ada di Bandara Soekarno-Hatta dan menunggu dioperasikan secara penuh," kata Budi di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

Baca: Skytrain Bandara Soekarno-Hatta Uji Coba Lintasan 500 Meter

Skytrain yang dicoba Budi merupakan satu trainset yang terdiri atas dua gerbong. Skytrain berjalan sepanjang 500 meter. Budi sempat turun untuk mengecek lintasan dan sistem kelistrikan kereta tanpa awak tersebut. "Skytrain ini sangat efektif memenuhi kebutuhan moda transportasi di bandara," katanya.

Menurut Budi, nantinya Skytrain akan mengangkut penumpang antar-terminal di Bandara Soekarno-Hatta setiap lima menit. "Satu gerbong dapat mengangkut 176 penumpang, sekali angkut dua gerbong bisa 350 orang. Jika dikalikan satu jam, akan banyak sekali yang bisa diangkut," ucapnya.

Simak: Skytrain Bandara Soekarno-Hatta Beroperasi Penuh Akhir November

Skytrain Bandara Soekarno-Hatta mulai diuji coba sejak Senin, 14 Agustus 2017. Menurut Djoko Murdjatmojo, uji coba Skytrain dengan pengemudi tanpa penumpang akan dilakukan selama satu bulan ke depan. "Pada 17 September akan mulai diuji coba membawa penumpang," katanya.

Skytrain Bandara Soekarno-Hatta nantinya akan beroperasi tiga trainset, yang terdiri atas enam gerbong dan melayani penumpang dari Integrated Building, Terminal 1, Terminal 2, Terminal 3, dan arah sebaliknya. Masing-masing gerbong berkapasitas 176 penumpang.

JONIANSYAH HARDJONO

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

14 menit lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

1 jam lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

1 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

3 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

5 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

10 hari lalu

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato pada hari ini, Senin, 22 April 2024. Berikut 7 fakta Bandara Panua Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

11 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

14 hari lalu

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.

Baca Selengkapnya

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

15 hari lalu

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia, menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Maria Kristi Endah Murni.

Baca Selengkapnya

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

15 hari lalu

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan

Baca Selengkapnya