Pertamina Kenalkan Program My Pertamina Loyalty di GIIAS 2017

Reporter

Jumat, 11 Agustus 2017 02:47 WIB

TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Tangerang - PT Pertamina memperkenalkan layanan My Pertamina Loyalty Program di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Produk ini berupa kartu dan aplikasi yang akan mempermudah pelanggan setia yang telah menggunakan produk-produk Pertamina.


"Ini adalah aplikasi di mana semua konsumen kami mendapatkan poin-poin apabila membeli produk kami," kata Senior Vice President Fuel Marketing and Distribution Pertamina Gigih Wahyu Hari Irianto saat ditemui di ICE, BSD, Kamis, 10 Agustus 2017.

Baca: GIIAS 2017, Mandiri Utama Finance Tawarkan Bunga Ringan


Gigih menuturkan pelanggan yang membeli apapun produk Pertamina seperti BBM, pelumas atau elpiji, berhak mendapatkan poin ini. Nantinya poin itu dapat dibelanjakan kembali pada produk-produk yang tersedia di dalam My Pertamina.


My Pertamina Loyalty dalam bentuk kartu ini juga berfungsi sebagai uang elektronik, dan terhubung dengan banyak tenant retail and services dengan sistem poin. Ditargetkan sampai akhir 2017 program ini akan berlaku di seluruh SPBU di Jabodetabek.


Di tahap awal, program ini akan melalui uji pasar di tujuh SPBU. Di antaranya adalah SPBU Kuningan Rasuna Said, SPBU MT. Haryono, SPBU Kemang Selatan Raya, SPBU Pondok Indah dan SPBU Lenteng Agung.

Simak: Live Streaming GIIAS 2017: Begini Tampilan Mitsubishi Xpander


Advertising
Advertising

Para pengguna My Pertamina akan mendapatkan keuntungan seperti diskon yang diberikan Rumah Sakit Pertamedika, voucher menginap di Hotel Patra Bali, serta dapat pula mengikuti kuis dan undian berhadiah.


Pelanggan Pertamina dapat menggunakan aplikasi My Pertamina dengan mengunduhnya di Playstore khusus penggunan telepon seluler berbasis sistem operasi android. Di ajang GIIAS 2017, booth Pertamina memajang berbagai display produk seperti minyak pelumas, hingga mobil balap Tim Pertamina Arden yang berlaga di FIA Formula2. Mobil ini dikemudikan pembalap nasional Sean Gelael.


DIKO OKTARA

Berita terkait

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

39 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

42 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

58 hari lalu

Harga Mitsubishi XForce 2024 dan Spesifikasinya

Mitsubishi XForce pertama kali masuk Indonesia pada Agustus 2023 lalu dalam gelaran GIIAS. Lalu, berapa harga Mitsubishi XForce?

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Pameran Otomotif GIIAS 2024, Apa Alasan Dimajukan Menjadi Juli 2024?

2 Februari 2024

7 Fakta Pameran Otomotif GIIAS 2024, Apa Alasan Dimajukan Menjadi Juli 2024?

Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) dijadwalkan berlangsung lebih cepat, pada 18-28 Juli 2024. Berikut fakta-fakta soal GIIAS .

Baca Selengkapnya

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya

Isuzu Indonesia Belum Tertarik Masuk ke Segmen Big Bus

26 Januari 2024

Isuzu Indonesia Belum Tertarik Masuk ke Segmen Big Bus

Isuzu Indonesia pernah memamerkan sasis bus besar LT Series dalam pameran GIIAS 2017 namun peminatnya disebut minim.

Baca Selengkapnya

Seven Event Gelar 7 Pameran Otomotif Tahun Ini, Kebanyakan Digelar di ICE BSD

25 Januari 2024

Seven Event Gelar 7 Pameran Otomotif Tahun Ini, Kebanyakan Digelar di ICE BSD

Seven Event bakal menggelar tujuh pameran otomotif di tahun 2024, yang mana hampir seluruh ajangnya dilangsungkan di ICE BSD.

Baca Selengkapnya

Wuling Menampilkan Mobil Hybrid dan Listrik Terbaru di GIIAS Bandung 2023

28 November 2023

Wuling Menampilkan Mobil Hybrid dan Listrik Terbaru di GIIAS Bandung 2023

Wuling Menggebrak di GIIAS Bandung 2023 dengan Menampilkan Mobil Hybrid dan Listrik Terbaru

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung GIIAS Bandung 2023 Capai 30 Ribu Orang Lebih

28 November 2023

Jumlah Pengunjung GIIAS Bandung 2023 Capai 30 Ribu Orang Lebih

Pameran otomotif GIIAS Bandung 2023 mencatatkan jumlah pengunjung sebanyak 30.438 orang selama lima hari penyelenggaraan.

Baca Selengkapnya