Setya Novanto Tersangka, Ekonom Jelaskan Sisi Positif bagi Bisnis

Reporter

Selasa, 18 Juli 2017 20:00 WIB

Ketua DPR Setya Novanto memberikan keterangan dalam jumpa pers di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Jakarta, 18 Juli 2017. Setya mengaku menghargai langkah KPK menetapkan dirinya sebagai tersangka. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Ekonom Institute for Development of Economic and Finance Eko Listiyanto mengatakan, pengaruh penetapan status Setya Novanto tersangka kepada sektor ekonomi tidak akan begitu dirasakan. Justru, menurut Eko, ada sisi positif dari penetapan tersangka Setya Novanto yang menjabat sebagai Ketua DPR.

Alasannya salah satu poin buruk dalam ease of doing business atau EODB adalah persoalan korupsi dan inefisiensi birokrasi. "Citra penegakan hukum lebih ada. Bagi dunia ekonomi harus tahu transparansi," kata dia kepada Tempo saat dihubungi pada Selasa, 18 Juli 2017.

Eko mengungkapkan kalau pun ada pengaruh dari status Setya Novanto tersangka, kemungkinan besar pasar saham dan pasar uang lebih terpengaruh dari rilis data kemiskinan dan data neraca perdagangan yang baru saja dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik. "Dunia politik efeknya terbatas di sektor ekonomi," kata Eko.

Simak: Kasus E-KTP, Setya Novanto Janjikan Rp 1 M Jika Bisa Buktikan

Menurut Eko kondisi politik yang riuh sudah pernah terjadi sebelumnya seperti dalam masalah sebelum status Setya Novanto tersangka, yakni 'Papa Minta Saham', dan efeknya tak begitu terasa ke sektor ekonomi. "Sisi positifnya juga tak begitu besar, tidak membuat indikator makro naik sampai segitunya."

Investor, kata Eko, sebenarnya tidak terlalu peduli mengenai situasi politik di dalam negeri, mereka hanya mempedulikan keberlanjutan bisnis mereka di tanah air. Eko memandang cara untuk itu mudah, yaitu dengan berusaha membuat ease of doing business terjadi di Indonesia.

Selain itu indikator rasio utang pun juga akan diperhatikan oleh para investor. Rasionalitas pemerintah dalam hal utang dan kemampuan menarik pajak pemerintah menjadi hal yang diperhatikan. "Utang aman, politik aman pun akan dilihat rasio-rasio lainnya," ujar Eko.

DIKO OKTARA

Berita terkait

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

2 hari lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

4 hari lalu

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

Kabar PKS gabung koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran membuat Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah keluarkan pernyataan pedas.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

21 hari lalu

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

Tidak hanya tahun ini, Setya Novanto alias Setnov pun mendapat remisi khusus Hari Raya Idulfitri 2023.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

21 hari lalu

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

Berita mengenai setahun vonis banding Ferdy Sambo atas pembunuhan ajudannya, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat banyak dibaca.

Baca Selengkapnya

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

21 hari lalu

Setya Novanto Dapat Remisi, IM57+ Nilai Akan Berefek Buruk terhadap Pemberantasan Korupsi

Sejumlah rekayasa hukum yang dilakukan Setya Novanto saat menjalani proses hukum tak bisa dianggap main-main.

Baca Selengkapnya

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

22 hari lalu

ICW Sebut Remisi Terlihat Diobral untuk para Koruptor

Sebanyak 240 narapidana korupsi di Lapas Sukamiskin mendapat remisi Idul Fitri

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak OC Kaligis dan Otto Hasibuan, Tim Hukum Prabowo-Gibran yang Juga Bela Sandra Dewi

23 hari lalu

Rekam Jejak OC Kaligis dan Otto Hasibuan, Tim Hukum Prabowo-Gibran yang Juga Bela Sandra Dewi

Dua pengacara Tim hukum Prabowo-Gibran, OC Kaligis dan Otto Hasibuan jadi pembela Sandra Dewi, istri Harvey Moeis dalam kasus korupsi tambang timah

Baca Selengkapnya

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

23 hari lalu

Sudah Berkali Dapat Remisi, Segini Diskon Masa Tahanan Koruptor e-KTP Setya Novanto

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto beberapa kali mendapatkan remisi masa tahanan. Berapa jumlah remisi yang diterimanya?

Baca Selengkapnya

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

23 hari lalu

Koruptor Setya Novanto Dapat Remisi Lebaran, Ini Kasus Korupsi E-KTP dan Benjolan Sebesar Bakpao

Narapidana korupsi e-KTP Setya Novanto kembali dapat remisi Lebaran. Begini kasusnya dan drama benjolan sebesar bakpao yang dilakukannya.

Baca Selengkapnya

Ketentuan Remisi Lebaran Seperti yang Diperoleh Setya Novanto, Mantan Bupati Cirebon, dan Eks Kakorlantas Djoko Susilo

24 hari lalu

Ketentuan Remisi Lebaran Seperti yang Diperoleh Setya Novanto, Mantan Bupati Cirebon, dan Eks Kakorlantas Djoko Susilo

240 narapidana Lapas Sukamiskin mendapat remisi termasuk Setya Novanto dan Djoko Susilo. Apa itu remisi dan bagaimana ketentuannya?

Baca Selengkapnya