Menteri Enggar AkanTemui Bos 7-Eleven Pasca Berhenti Operasi

Reporter

Editor

Setiawan

Selasa, 4 Juli 2017 23:01 WIB

TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta -Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita menuturkan akan segera menemui bos gerai 7-Eleven yang berhenti beroperasi pada Juni 2017 menyusul kendala operasional yang dialami PT Modern Sevel Indonesia selaku pemegang bisnis merk waralaba itu. “Saya berkawan dengan pemiliknya, kalau bertemu ngobrol-ngobrollah evaluasi masalah bisnisnya,” ujar dia di Kemeterian Perdagangan, Selasa, 4 Juli 2017.

Baca:

Menurut Enggar, tutupnya 7-Eleven murni persoalan bisnis mereka. Dalam satu kegiatan bisnis apabila terus-menerus mengalami kerugian maka pemegang saham harus berani mengambil keputusan. Bisa dengan menutup bisnis. Ia mengaku sebagai pengusaha pernah melakukan itu namun tidak sampai bergejolak luas seperti penutupan 7-Eleven.

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Rosan Roeslani sebelumnya mengatakan gerai 7-Eleven ditutup akibat bisnis model mereka tak sesuai dengan kondisi Indonesia. Ia melihat margin yang tipis dan volume penjualan yang rendah membuat waralaba ini ditutup.

Menanggapi itu, Enggar mengaku belum berani menilai lebih lanjut. Ia hanya menyebutkan tergantung pada ukuran bisnis yang dijalankan. “Setiap pengusaha berbeda, ada yang cukup investasi sekian maka dia bisa mengembangkan usahanya.”

Enggar menambahkan kategori berbeda itu bisa dilihat dari return on invesment, atau tingkat pengembalian investasi. “Saya belum berani menilai apapun sebelum kami bertemu.” Namun dalam waktu dekat ia memastikan akan mengambil kebijakan.

Baca:

Pemerintah akan mengeluarkan Peraturan Presiden (Perpres) yang disusul dengan peraturan yang dikeluarkan oleh Menteri Perdagangan (Permendag). Keluarnya regulasi itu dalam rangka mengatur bisnis ritel dan mini market di Indonesia.

DANANG FIRMANTO

Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

1 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

1 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

Menteri Perdagangan melantik pejabat eselon I dan II. Dia berpesan agar siap menghadapi keadaan geopolitik Timur Tengah saat ini.

Baca Selengkapnya

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

3 hari lalu

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

Kementerian Perindustrian atau Kemenperin menyatakan impor untuk komoditas bahan baku plastik kini tidak memerlukan pertimbangan teknis lagi.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

4 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

Kementerian Perdagangan mengatakan bahwa utang rafaksi minyak goreng akan segera dibayarkan.

Baca Selengkapnya

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

8 hari lalu

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

Kementerian Perdagangan atau Kemendag menggelar festival untuk memperingati Hari Konsumen Nasional (Harkonas).

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

10 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.

Baca Selengkapnya

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

11 hari lalu

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

Zulhas mengatakan pembatasan barang impor bawaan penumpang nantinya akan diatur lewat Peraturan Menteri Keuangan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

17 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

18 hari lalu

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

Kementerian Perdagangan menanggapi dugaan korupsi di balik tingginya harga bawang putih.

Baca Selengkapnya