Akuisisi Tiket.com, Blibli.com Yakin Tumbuh 2,5 Kali

Reporter

Jumat, 16 Juni 2017 14:27 WIB

Tiket.com

TEMPO.CO, Jakarta - E-commerce Blibli.com memperluas kategori produk perjalanan mereka dengan mengakuisisi biro perjalanan dalam jaringan (online travel agent) Tiket.com. “Tiket.com memiliki track record bisnis yang bagus, dalam waktu relatif singkat tumbuh menjadi salah satu OTA terbesar di Indonesia, sama-sama berfokus pada kepuasan pelanggan dan dinilai konsisten dalam menjalankan bisnisnya," kata CEO Blibli.com Kusumo Martanto, kutip di laman Antara, Jumat 16 Juni 2017.

Simak: Blibli Hadirkan Unilever Anchor Store

Kusumo melihat visi misi dan nilai perusahaan Tiket.com memiliki banyak kesamaan dengan Blibli.com Dengan banyaknya kesamaan ini, dia berharap dapat memudahkan proses sinergi. "Berdasarkan pertimbangan inilah kami mantap untuk melakukan akuisisi.”

Penandatanganan kesepakatan sudah berlangsung pada Senin 12 Juni 2017 oleh Kusumo dan pendiri Tiket.com Gaery Undarsa. Pada kesempatan itu, George Hendrata juga diangkat sebagai CEO Tiket.com yang baru.

Simak: Di Harbolnas, Blibli.com Gelar Promo Uang Kembali 100 Persen

Blibli.com membuat kategori Blibli Travel sejak tahun lalu, dengan varian produk tiket kereta api, kupon hotel hingga tiket wisata.

Gaery menyatakan proses akuisisi telah dilakukan sejak lima bulan lalu. Ia melihat ini adalah kesempatan untuk bertumbuh baik dari rencana sinergi maupun dari segi penetrasi pasar.

Blibli.com akan memberikan dukungan penuh untuk Tiket.com baik dari sisi share inventory, program penjualan, promosi termasuk penetrasi ke sosial media, serta memperkuat tim atau sumber daya manusia.

“Blibli.com optimis dari sisi bisnis akan terjadi pertumbuhan secara organik dan non-organik sebanyak 2,5 kali pada semester dua tahun ini.” kata Kusumo.

Tiket.com saat ini merupakan salah satu OTA yang memiliki inventaris terbesar untuk produk tiket, pesawat, hotel, kereta api, car rental serta tiket konser. Situs tersebut bekerjasama dengan lebih dari 35 maskapai penerbangan internasional dan domestik, serta ribuan hotel domestik dan international.

ANTARA

Berita terkait

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

22 menit lalu

Jepang Juara Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Uzbekistan 1-0

Timnas U-23 Jepang keluar sebagai juara Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Uzbekistan pada partai final. Rekor sempurna Uzbekistan runtuh.

Baca Selengkapnya

Hikayat Deep Blue, Super Komputer IBM Pernah Lawan Grandmaster Garry Kasparov: Sebuah Tonggak AI

1 jam lalu

Hikayat Deep Blue, Super Komputer IBM Pernah Lawan Grandmaster Garry Kasparov: Sebuah Tonggak AI

Grandmaster Garry Kasparov menjajal bertanding main catur dengan super komputer IBM, Deep Blue, pada 3 Mei 1997.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

2 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua DPRA Sebut Prabowo Bakal Kembalikan Dana Otsus Aceh 2 Persen

2 jam lalu

Wakil Ketua DPRA Sebut Prabowo Bakal Kembalikan Dana Otsus Aceh 2 Persen

Wakil Ketua DPRA Safarudin mengatakan meski suara Prabowo di Pilpres 2024 kalah di Aceh, namun dia berkomitmen kembalikan dana otsus 2 persen.

Baca Selengkapnya

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

2 jam lalu

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

Nasdem Sulsel menyatakan komunikasi politik tetap terbuka dengan partai lain guna menghadapi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Mampir ke Jakarta Tzuyu TWICE Bagi Makna Kecantikan hingga Pose di Jalur Evakuasi

2 jam lalu

Mampir ke Jakarta Tzuyu TWICE Bagi Makna Kecantikan hingga Pose di Jalur Evakuasi

Tzuyu membagikan beberapa momen saat di Jakarta

Baca Selengkapnya

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

2 jam lalu

Suhu Panas, BMKG: Suhu Udara Bulan Maret 2024 Hampir 1 Derajat di Atas Rata-rata

Suhu panas yang dirasakan belakangan ini menegaskan tren kenaikan suhu udara yang telah terjadi di Indonesia. Begini data dari BMKG

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

2 jam lalu

Piala Thomas 2024: Kunci Chou Tien Chen Kalahkan Viktor Axelsen dan Bawa Taiwan ke Semifinal

Taiwan akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala Thomas 2024. Chou Tien Chen mengalahkan Viktor Axelsen.

Baca Selengkapnya

Kelompok yang Rentan terhadap Cuaca Panas Berikut Dampaknya

2 jam lalu

Kelompok yang Rentan terhadap Cuaca Panas Berikut Dampaknya

Cuaca panas dapat berdampak lebih serius pada kesehatan orang-orang yang rentan, seperti lansia, ibu hamil, dan anak-anak karena dehidrasi.

Baca Selengkapnya

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

2 jam lalu

Penyebab Sulit Redakan Kesedihan karena Kehilangan Orang Tersayang

Kehilangan orang yang disayangi memang berat. Tak jarang, kesedihan bisa berlangsung lama, bahkan sampai bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya