Scoot, Anak Perusahaan Singapore Airlines Bicara Pasar Indonesia  

Reporter

Editor

Sunu Dyantoro

Minggu, 14 Mei 2017 11:18 WIB

CEO Scoot Lee Lik Hsin bersama kru kabin dalam serah terima pesawat Boeing 787 Dreamliner di Seattle, Amerika Serikat, Kamis 11 Mei 2017. (Istimewa)

TEMPO.CO, Seattle -Perusahaan penerbangan Scoot mempelajari pasar penerbangan Indonesia. Anak perusahaan Singapore Airlines telah mengoperasikan penerbangan dari tiga kota di Indonesia: Jakarta, Surabaya, dan Denpasar Bali ke Singapura.

CEO Scoot, Lee Lik Hsin mengakui telah melakukan pertemuan dengan pejabat Indonesia yang berwenang mengurusi penerbangan. Ia mengatakan pejabat Indonesia ini telah berkunjung ke kantor Scoot dan membicarakan perihal penerbangan. Namun, ia tak membeberkan detail isi pertemuan itu.

Lee juga belum memberikan kepastian perusahaannya membuka rute penerbangan baru di luar tiga kota tersebut. “Kami sudah masuk ke pasar penerbangan Indonesia dan telah melayani Jakarta, Surabaya, dan Bali,” kata Lee.

Ia mengatakan hal ini di dalam penerbangan Boeing 787 Dreamliner terbaru yang terbang dari Seattle ke Singapura Pesawat terbaru yang dilengkapi dengan tempat tidur untuk krunya itu tiba di Bandar Udara Changi Singapore pada Jumat petang 12 Mei 2017, setelah menempuh penerbangan 15 jam dari Seattle, kota di wilayah utara-barat Amerika Serikat.

Menanggapi ketatnya persaingan dalam industri penerbangan di Asia Tenggara, Lee optimistis Scoot bisa memainkan peluang dengan baik. Ia enggan menanggapi bagaimana Scoot bersaing dengan perusahaan penerbangan lain yang berbasis di Indonesia maupun Malaysia yang juga gencar melakukan ekspansi penerbangan dan berebut pasar.

Penerbangan Scoot dioperasikan Budget Aviation Holdings di bawah payung Singapore Airlines Group. Lee mengatakan Scoot dan Tiger telah melayani rute penerbangan pada 59 kota yang meliputi 16 negara di kawasan Asia Pasific.

Scoot pertama membeli Boeing 787 Dreamliner pada Februari 2015 lalu, dan menjadi operator pertama pesawat jenis ini. Kini, Scoot telah menerbangkan 14 unit pesawat jenis ini, dan memesan enam pesawat lagi. Scoot telah melayani penerbangan 23 penerbangan dari Singapura menuju sejumlah kota di sembilan negara, di antaranya ke Sidney, Jeddah, Taipei, Tokyo, dan Perth.

SUNUDYANTORO (SEATTLE)

Berita terkait

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

1 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

1 hari lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

5 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

7 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

12 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

17 hari lalu

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia, menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Maria Kristi Endah Murni.

Baca Selengkapnya

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

17 hari lalu

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan

Baca Selengkapnya

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

18 hari lalu

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan peserta arus balik gratis Lebaran 2024 dengan 160 bus.

Baca Selengkapnya