IHSG Dibuka Melemah 0,15 Persen ke Level 5.668,31

Reporter

Editor

Sugiharto

Kamis, 6 April 2017 09:43 WIB

Ilustrasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). ANTARA/M Agung Rajasa

TEMPO.CO, Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada pembukaan perdagangan di Bursa Efek Indonesia, Kamis, 6 April 2017, dibuka melemah 0,15 persen atau 8,67 poin ke level 5.668,31. Saat penutupan perdagangan kemarin, indeks ditutup melemah 0,44 persen atau 25,16 poin ke level 5.676,99.

Analis Asjaya Indosurya Securities, William Surya Wijaya, memprediksi indeks akan bergerak di kisaran 5.572-5.688. Menurut dia, IHSG masih akan terus merangsek naik. "Ditunjang oleh capital inflow yang terus berlanjut. Hal ini tentunya merupakan salah satu faktor yang menunjang pola kenaikan dari IHSG," kata William dalam risetnya.

Lihat: IHSG Diprediksi Lanjutkan Cetak Rekor Penguatan


William menilai, potensi kenaikan indeks terlihat masih cukup besar. IHSG berpeluang kembali mencetak rekor baru beberapa waktu ke depan. "Mengingat beberapa rilis data perekonomian awal bulan juga dapat menjadi faktor penopang pola gerak IHSG. Hari ini IHSG berpotensi menguat," ujar William.

Analis First Asia Capital, David Sutyanto, memperkirakan IHSG akan bergerak fluktuatif dan rawan koreksi. Hal itu dipengaruhi oleh kondisi pasar saham global yang kurang kondusif, harga minyak mentah yang terkoreksi, dan potensi aksi ambil untung pemodal jangka pendek di sejumlah saham unggulan.

Di sisi lain, kata David, pelaku pasar akan lebih menyasar saham-saham lapis dua secara selektif. Harga saham-saham itu cenderung tertinggal dan masih memiliki isu individual positif. "Harga nikel dan timah di tadi malam yang rebound bisa memicu aksi beli balik atas saham tambang logam. IHSG diperkirakan bergerak di 5.640-5.690."

Adapun saham pilihan yang direkomendasikan First Asia Capital adalah sebagai berikut:

ASII 8.600-8.900 BoW, SL 8.400
TLKM 4.200-4.300 BoW, SL 4.080
UNVR 43.700-46.500 Buy, SL 42.500
SMGR 9.000-9.400 Buy, SL 8.500
PTBA 13.600-14.200 BoW, SL 13.100
INDF 7.900-8.300 BoW, SL 7.800
INCO 2.280-2.420 TB, SL 2.200
RALS 1.140-1.240 Buy, SL 1.060
ELSA 380-400 Buy, SL 378
BMTR 520-580 Buy, SL 500



ANGELINA ANJAR SAWITRI

Berita terkait

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

1 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

4 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

8 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

9 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

11 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

11 hari lalu

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

IHSG ditutup melemah seiring pelaku pasar masih bersikap 'wait and see' terhadap hasil sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

11 hari lalu

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

Putusan MK terkait sengketa Pilpres diprediksi akan mempengaruhi IHSG. Perdagangan hari ini ditutup 7.073,82 atau melemah 13,50 basis poin.

Baca Selengkapnya

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

11 hari lalu

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Reza Priyambada memperkirakan IHSG pada awal pekan ini menguat bila dibandingkan pekan lalu. Apa syaratnya?

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

15 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

17 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya