Luncurkan Kalender Wisata, Riau Andalkan Festival Bekudo Bono  

Reporter

Editor

Abdul Malik

Jumat, 17 Maret 2017 04:14 WIB

Vandy Tanjung (11), peselancar termuda asal Bali pada saat mengikuti kompetisi selancar Bono profesional di Sungai Kampar, Pelalawan, Riau, (19/11). Gelombang Bono dapat mencapai ketinggian 4 hingga 5 meter. ANTARA/Rony Muharrman

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Provinsi Riau meluncurkan kalender wisata atau calendar of event untuk menarik jumlah wisatawan, baik domestik maupun mancanegara. Dengan mengusung tema “Menyapa Dunia”, peluncuran tersebut digelar di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata, Jakarta, Kamis, 16 Maret 2017.

Kehadiran Menteri Pariwisata Arief Yahya dalam peluncuran kalender wisata itu didampingi Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Bupati Pelalawan M. Harris, Bupati Rokan Hilir Suyatno, Bupati Kuantan Singingi Mursini, dan Kadisparekraf Provinsi Riau Fahmizal. Arief berpesan semua pejabat daerah harus memastikan jadwal yang direncanakan berjalan dengan baik.

Baca: Kemenhub Investigasi Rusaknya Terumbu Karang di Raja Ampat

“Pastikan semua kalender kegiatan itu berjalan sesuai dengan jadwal karena akan menjadi patokan timeline oleh para wisatawan. Jangan sampai berubah tanggal, apalagi bulan dan tahun,” ujar Arief dalam keterangan tertulis, Kamis, 16 Maret 2017.

Menurut Arief, kedisiplinan menjadi hal penting karena setiap wisatawan selalu merencanakan perjalanan jauh-jauh hari. Apalagi sebagian wisatawan asing memiliki kebiasaan dan kondisi cuaca yang berbeda dengan Indonesia. Sehingga, sebelum berwisata, mereka akan meriset, mereservasi, hingga membayar uang muka secara online. “Anda bisa bayangkan, kalau berubah tanggal, mereka akan sangat kerepotan,” ujar Arief.

Adapun Pemprov Riau akan menggelar tiga kegiatan wisata besar, yaitu Festival Bekudo Bono, Bakar Tongkang, dan Pacu Jalur. Kegiatan tersebut bakal digelar tahun ini sebagai magnet untuk meningkatkan kunjungan wisatawan sekaligus mempromosikan Riau sebagai destinasi pariwisata unggulan, yang berbasis budaya Melayu.

Baca: Konsumsi Pertalite Mulai Geser Premium di Kalimantan Timur

Selain Bakar Tongkang dan Pacu Jalur, yang sudah dikenal turis mancanegara, Pemprov Riau juga akan menjadikan Bono sebagai magnet untuk mendatangkan wisatawan dunia. Bono merupakan fenomena alam berupa gelombang sungai di Kuala Kampar, Pelalawan, yang dinilai para peselancar sebagai gelombang sungai terbaik di dunia.

“Bono menjadi semacam penghela atas keunggulan lain, semisal Bakar Tongkang dan Pacu Jalur. Kami fokus mengusung Bono agar benar-benar tampil atas kekuatannya, yang dinilai sebagai gelombang sungai terbaik di dunia. Sejumlah peselancar mancanegara sudah membuktikannya,” ujar Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman.

Menurut Arsyadjuliandi atau biasa disapa Andi, pihaknya ingin menghadirkan Bono ke kancah internasional karena keunikannya. Karena itu, ia bertekad tidak akan setengah hati merancang destinasi wisata Riau. “Upaya tersebut tidak boleh setengah-setengah, tapi harus benar-benar terkonsep, terukur, dan memiliki sistem perencanaan sampai evaluasi,” kata Andi.

Baca: Kelola Blok Mahakam, Pertamina dan Total Teken Bridging Agreement

Andi menuturkan pembangunan pariwisata merupakan upaya kolektif yang membutuhkan sinergi termasuk publik, yang menjadi subyek di obyek pariwisata. Andi berharap, saat Bono sudah kuat, maka wisata itu akan menjadi pintu masuk dalam memperkenalkan obyek wisata lain, termasuk pariwisata berbasis budaya hingga kuliner.

Arief menyambut baik penetapan top 3 event pariwisata dalam Calendar of Event Riau 2017, termasuk menjadikan Bono sebagai ikon dalam menarik kunjungan wisatawan. “Bono sudah dikenal ke seluruh dunia. Aset pariwisata Bumi Lancang Kuning ini harus dikelola secara profesional dengan mempromosikan melalui event dan menggunakan pendekatan POP (pre-event, on-event dan post-event) agar mencapai sasaran yang optimal,” kata Arief.

LARISSA HUDA

Berita terkait

Garuda Indonesia Benarkan Proses Merger dengan InJourney, Inisiatif Pemegang Saham

54 hari lalu

Garuda Indonesia Benarkan Proses Merger dengan InJourney, Inisiatif Pemegang Saham

Direktur Utama PT Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menebut rencana merger dengan PT Aviasi Indonesia merupakan inisiatif Kementerian BUMN.

Baca Selengkapnya

Grup Garuda Masuk InJourney dalam Beberapa Bulan ke Depan, Sudah Sehat?

55 hari lalu

Grup Garuda Masuk InJourney dalam Beberapa Bulan ke Depan, Sudah Sehat?

InJourney mengklaim Garuda Indonesia dan Citilink bakal masuk ke holding aviasi pariwisata itu dalam beberapa bulan ke depan. Tanda Garuda sehat?

Baca Selengkapnya

Bersama Baznas, Berkolaborasi Menghimpun Potensi Zakat

1 Maret 2024

Bersama Baznas, Berkolaborasi Menghimpun Potensi Zakat

Baznas hingga saat ini telah melakukan kolaborasi penuh dengan Lembaga Amil Zakat

Baca Selengkapnya

Sandiaga Pamer Akomodasi di IKN, Hotel Nusantara Diklaim Beroperasi Agustus 2024

10 Januari 2024

Sandiaga Pamer Akomodasi di IKN, Hotel Nusantara Diklaim Beroperasi Agustus 2024

Proyek sektor Pariwisata di IKN diklaim jalan terus. Hotel Nusantara beroperasi tabun ini.

Baca Selengkapnya

Kemenag Sebut Larangan Perayaan Natal di Desa Merbau Riau Sudah Dicabut

25 Desember 2023

Kemenag Sebut Larangan Perayaan Natal di Desa Merbau Riau Sudah Dicabut

Kemenag membenarkan adanya surat larangan merayakan Natal di Desa Merbau, Kabupaten Pelalawan, Riau. Namun surat itu sudah dicabut.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Usul Perda Pengelolaan Kepulauan Seribu Dicabut: Tidak Relevan dengan UU Cipta Kerja

7 November 2023

Heru Budi Usul Perda Pengelolaan Kepulauan Seribu Dicabut: Tidak Relevan dengan UU Cipta Kerja

Pj Gubernur DKI Heru Budi mengusulkan Perda DKI tentang penataan dan pengelolaan Kepulauan Seribu dicabut. UU Cipta Kerja disinggung.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Gagas Magnet Baru di Kediri Bagian Timur.

20 April 2023

Mas Dhito Gagas Magnet Baru di Kediri Bagian Timur.

Adanya bandara akan menjadikan banyak orang dari luar daerah datang ke Kabupaten Kediri.

Baca Selengkapnya

Universitas Pelita Harapan Buka Prodi S1 Pariwisata

20 April 2023

Universitas Pelita Harapan Buka Prodi S1 Pariwisata

Universitas Pelita Harapan (UPH) resmi membuka program studi S1 Pariwisata di Kampus Lippo Village Karawaci, Tangerang, Banten.

Baca Selengkapnya

Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

14 Maret 2023

Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

PT Timah Tbk. dikabarkan akan membuka penambangan timah di blok laut Olivier Perairan Manggar Kabupaten Belitung Timur.

Baca Selengkapnya

Tak Harus Jauh dan Mahal, Dosen Pariwisata Unair Bagikan Tips Libur Natal dan Tahun Baru 2023

23 Desember 2022

Tak Harus Jauh dan Mahal, Dosen Pariwisata Unair Bagikan Tips Libur Natal dan Tahun Baru 2023

Dosen Pariwisata Universitas Airlangga (Unair) M. Nilzam Aly membagikan beberapa tips untuk masyarakat dalam menghabiskan libur natal dan tahun baru.

Baca Selengkapnya