Santer Akan Dicopot, Wakil Direktur Utama Pertamina Bicara di Twitter

Reporter

Editor

Sugiharto

Jumat, 3 Februari 2017 08:59 WIB

Direktur Pemasaran PT Pertamina Ahmad Bambang menghadiri open house yang diselenggarakan Menteri BUMN Rini Soemarno di Kuningan, 6 Juli 2016. Tempo/Vindry Florentin

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar adanya perombakan jajaran manajemen PT Pertamina (Persero) semakin santer. Wakil Direktur Pertamina Ahmad Bambang menyampaikan cuitan yang berkaitan dengan rencana pencopotannya lewat akun Twitter @abe_ptm.

“Alhamdulillah ... Telah aku tunaikan amanah ini meski dengan tertatih-tatih. Semoga bermanfaat bagi orang banyak dalam jangka panjang. Aamiin,” cuit Ahmad Bambang, yang pernah menjabat Direktur Pemasaran Pertamina, pada pukul 06.51 WIB, Jumat, 3 Februari 2017.

Cuitan tersebut dikomentari netizen. Satu jam kemudian, posting-an tersebut sudah dibagikan sebelas kali dan disukai 50 pengguna Twitter. Salah satu pemilik akun bernama Sasongko CD membalas dengan ucapan terima kasih.

“@abe_ptm Terima kasih pak AB telah memberikan banyak motivasi yang luar biasa, inspirasi dan inovasi yang brilian. Bapak selalu ada di hati kami,” tulis akun @CDSasongko.

Baca: Kabar Dirut Akan Diganti, Pertamina: Tunggu RUPS

Sebelumnya, Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro belum memastikan akan ada pergantian direksi. Koran Tempo hari ini memberitakan, Kementerian Badan Usaha Milik Negara bakal mengganti Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Dwi Soetjipto dan Wakil Direktur Utama Ahmad Bambang. Perombakan bakal dilaksanakan melalui rapat umum pemegang saham (RUPS) yang diagendakan hari ini.

Menurut seorang sumber yang mengetahui hal ini, kursi direktur utama akan diisi pelaksana tugas. Sedangkan posisi wakil direktur utama kemungkinan dikosongkan untuk sementara. Namun, menurut Wianda, sampai saat ini, jajaran manajemen Pertamina masih bekerja dengan normal.

Wianda menuturkan segala keputusan yang berkaitan dengan formasi jajaran manajemen perusahaan milik badan usaha milik negara itu sangat bergantung pada RUPS. Sementara itu, kata Wianda, pihaknya belum menerima kabar kapan RUPS tersebut akan digelar.

“Saya sendiri belum tahu. Jadi intinya, mau dibahas kapan tentunya yang menentukan adalah pemegang saham. Nantinya, seluruh jajaran manajemen haru mengikuti waktu yang ditentukan pemegang saham. Kami harus menunggu dan harus siap,” ujar Wianda.

LARISSA HUDA




Berita terkait

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

35 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

38 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Wiko Migantoro yang Diangkat Erick Thohir jadi Wakil Dirut Pertamina

1 Februari 2024

Profil Wiko Migantoro yang Diangkat Erick Thohir jadi Wakil Dirut Pertamina

Wiko Migantoro resmi diangkat sebagai salah satu direksi baru PT Pertamina (Persero) pada Rabu, 31 Januari 2024. Seperti apa profilnya?

Baca Selengkapnya

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

14 September 2023

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

Dahlan Iskan menerangkan pemeriksaan tersebut memakan waktu yang lama karena memeriksa dokumen lama.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

5 Juli 2023

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga untuk bahan bakar minyak atau BBM nonsubsidi per 1 Juli 2023. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Rombak Susunan Direksi dan Komisaris PGN, Arief Setiawan Handoko Ditunjuk jadi Dirut

31 Mei 2023

Erick Thohir Rombak Susunan Direksi dan Komisaris PGN, Arief Setiawan Handoko Ditunjuk jadi Dirut

Erick Thohir menunjuk Arief Setiawan Handoko sebagai direktur utama PT Perusahaan Gas Negara Tbk. atau PGN, menggantikan M Haryo Yunianto.

Baca Selengkapnya

Komisaris dan Direksi BSI Dirombak Usai Serangan Siber, Ini Deretan Perintah Erick Thohir

22 Mei 2023

Komisaris dan Direksi BSI Dirombak Usai Serangan Siber, Ini Deretan Perintah Erick Thohir

Erick Thohir merombak jajaran direksi dan komisaris BSI usai serangan siber yang membuat bank pelat merah itu tersebut terganggu pada pekan lalu.

Baca Selengkapnya