Kemenhub Akan Gelar Diklat Gratis untuk 48.335 Orang

Reporter

Sabtu, 28 Januari 2017 18:32 WIB

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta -Kementerian Perhubungan kembali menggelar pendidikan dan pelatihan (diklat) gratis. Diklat dibagi untuk sektor transportasi laut, darat, dan penerbangan.

Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Perhubungan, Wahju Satrio Utomo, mengatakan terdapat 48.335 kuota diklat dengan anggaran senilai Rp 220 miliar. “Program diutamakan di daerah terpencil dan masyarakat kurang mampu,” kata dia, dalam keterangan tertulis, Sabtu, 28 Januari 2017.

Baca Juga: Kemenhub: Zahro Express Sudah Memenuhi Standar

Wahju mengatakan Kemenhub juga memberikan kesempatan kepada anak dari prajurit TNI dan Polri yang tertarik untuk bekerja di sektor transportasi untuk mengikuti program diklat gratis. Kesempatan tersebut, menurut dia, diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dukungan TNI dan Polri selama ini. “TNI dan Polri selama ini mendukung dan membantu kegiatan pendidikan dan pelatihan di sekolah taruna,” ujarnya.

Wahju mengatakan kuota peserta diklat dibagi untuk sektor transportasi laut, darat, dan penerbangan. Kuota terbanyak disiapkan di sektor pelayaran. Jumlahnya sebanyak 45.435 peserta. Sementara kouta diklat sektor darat sebanyak 1.485 peserta, dan penerbangan sebanyak 1.415 peserta.

“Kuota sektor pelayaran lebih besar karena kebutuhan SDM di sektor transportasi laut memang sangat besar,” kata Wahju. Dia mengatakan ada kebutuhan di pelabuhan, peti kemas, hingga pelayaran. Terlebih lagi, pemerintah sedang membangun tol laut saat ini.

Kuota peserta diklat tahun ini meningkat tajam dibandingkan diklat sebelumnya yang dibuka Oktober 2016 yaitu 4.801 peserta. Tahun lalu, terdapat 4.361 peserta diklat yang terserap.

Simak: Kemenhub Genjot Serapan 90 Persen APBN 2017

Wahju mengatakan diklat yang akan diberikan merupakan diklat singkat dan diselenggarakan di 24 sekolah transportasi di lingkungan BPSDM Perhubungan. “Diklat paling lama digelar dua minggu,” kata Wahju. Peserta akan mendapat sertifikat yang bisa digunakan untuk bekerja setelah menjalani diklat.

Seleksi peserta diklat akan dilakukan secara bertahap. Seleksi pertama dilakukan pemerintah daerah. Peserta yang lolos akan diseleksi kembali oleh BPSDM Perhubungan.

Menurut Wahju, diklat disiapkan untuk lulusan SMA sederajat yang belum bekerja. Sementara lulusan SMP sederajat akan diberi tawaran untuk bekerja di sektor transportasi.

Program diklat tahun ini sudah dimulai pada awal Januari 2017. Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran (BP2IP) Malahayati, Aceh menjadi yang pertama mengadakan diklat pemberdayaan masyarakat. BP2IP Malahayati diberikan kuota 4.750 peserta diklat.

Pada 12 Januari, BP2IP Barombong pun memulai diklat. “Rencananya bertepatan dengan Hari Pers Nasional (HPN) di Maluku bulan depan, Presiden akan melaunching diklat gratis secara resmi yang akan diberikan kepada 240 peserta diklat vokasi transportasi,” kata Wahju.

Wahju mengatakan diklat gratis didasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2014 tentang Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal dan PP Nomor 51 Tahun 2012 tentang SDM di Bidang Transportasi. Diklat diharapkan bisa menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas di bidang transportasi darat, laut dan udara.

Baca: Transjakarta dan Damri Saling Isi Rute Bandara

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menargetkan BPSDM untuk memberikan diklat kepada 1 juta orang selama 2017-2018. Sebanyak 100 ribu di antaranya merupakan diklat gratis bagi masyarakat di daerah berkesenjangan.

VINDRI FLORENTIN


Berita terkait

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

15 jam lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

2 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

3 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

6 hari lalu

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato pada hari ini, Senin, 22 April 2024. Berikut 7 fakta Bandara Panua Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

7 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

10 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

10 hari lalu

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.

Baca Selengkapnya

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

12 hari lalu

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia, menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Maria Kristi Endah Murni.

Baca Selengkapnya

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

12 hari lalu

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan

Baca Selengkapnya

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

13 hari lalu

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan peserta arus balik gratis Lebaran 2024 dengan 160 bus.

Baca Selengkapnya