Harga Rendah, Rumah Jadi Properti Primadona di Tangerang

Reporter

Selasa, 24 Januari 2017 01:45 WIB

TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Kota Tangerang, Banten, berada di urutan ketiga dari lima daerah yang mengalami kenaikan harga properti terpesat di Indonesia sepanjang 2016. Berdasarkan data UrbanIndo, situs jual-beli properti di Indonesia yang berkantor di Bandung, kenaikan harga tanah menjadi yang tertinggi. Perumahan pun jadi buruan.

Harga tanah di Kota Tangerang rata-rata naik menjadi Rp 10,75 juta, median Rp 11,88 juta per meter. Harga rumah rata-rata Rp 9,71 juta per meter, median Rp 9,37 juta per meter persegi. Sedangkan harga apartemen rata-rata Rp 17,56 juta per meter, median Rp 18,39 juta per meter.

Dengan harga permintaan yang tergolong rendah, yakni kurang dari Rp 205 juta, subsektor rumah menjadi primadona di Tangerang dengan jumlah pencari mencapai 77,18 persen. Selebihnya memilih apartemen, rumah toko, tanah, bangunan komersial, tempat kos, dan vila.

“Properti incarannya berdasarkan urutan adalah di Kelapa Dua, Pagedangan, Cipondoh, Cikupa, Karawaci, Pinang, dan Cisauk,” kata Public Relation UrbanIndo, Gisela Kanya Prasidha, Senin, 23 Januari 2017.

Daerah Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, juga punya daya tarik investor dengan potensi wisatanya. Harga tanah rata-rata sekarang Rp 2,01 juta per meter, median Rp 1,95 juta per meter. Sedangkan harga rumah rata-rata Rp 4,09 juta per meter, median Rp 3,76 juta.

Rumah di Bantul paling banyak dicari, yakni 78 persen dari jumlah properti. Selebihnya mengincar tanah, tempat kos, rumah toko, bangunan komersial, vila, dan apartemen. Daerah incarannya adalah Kasihan, Banguntapan, Bantul, Sedayu, Sewon, Jetis, dan Kecamatan Bantul. “Kisaran harga properti yang diminati pada angka Rp 222-409 juta,” ucap Gisela.

Adapun di Batam, Kepulauan Riau, harga tanah rata-rata Rp 1,8 juta per meter, median Rp 1,5 juta. Sedangkan harga rumah rata-rata Rp 4,45 juta per meter, median Rp 3,85 juta.

Daerah dengan pencarian properti terbesar di Batam adalah Kota Batam, Sekupang, Bengkong, Lubuk Baja, Nongsa, Batu Aji, Sagulung, dan Batu Ampar. Kisaran harga properti yang diminati dan tersedia pada angka Rp 334-639 juta.

ANWAR SISWADI




Berita terkait

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

44 hari lalu

Gagalkan Perang Sarung, Polisi Tangkap 11 Remaja di Ciledug Tangerang

Polsek Ciledug menangkap 11 remaja yang hendak perang sarung di Jalan Sukarela, Kelurahan Paninggilan, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya

Bisnis Properti di Bali Diprediksi Menguat di 2024

5 Maret 2024

Bisnis Properti di Bali Diprediksi Menguat di 2024

Alex Villas Group memprediksi bisnis properti di Bali akan menguat pada 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Wawancara Eksklusif CEO Rumah123 Wasudewan: Rumah Tapak Masih jadi Favorit

2 Maret 2024

Wawancara Eksklusif CEO Rumah123 Wasudewan: Rumah Tapak Masih jadi Favorit

Kepada Tempo, CEO Rumah123, Wasudewan menyebutkan dalam tiga tahun terakhir, tren pencarian properti tak banyak berubah. Simak wawancara lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Harga Hunian Naik Tapi Penjualan Tetap Meningkat, Mayoritas Beli dengan KPR

19 Februari 2024

Harga Hunian Naik Tapi Penjualan Tetap Meningkat, Mayoritas Beli dengan KPR

Bank Indonesia mencatat adanya kenaikan harga properti jenis hunian di pasar primer pada kuartal IV 2023. KPR jadi sumber pendanaan pembelian.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

31 Januari 2024

Polisi Tangkap Lansia Predator Anak di Tangerang, Cabuli 3 Anak Di Bawah Umur

Kakek lansia berusia 60 tahun melakukan pencabulan kepada tiga bocah di kontrakannya, Cipadu, Kota Tangerang

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

8 Januari 2024

Jokowi Resmikan Jembatan Cisadane, Kota Tangerang Macet

Kota Tangerang macet menjelang peresmian Jembatan Cisadane oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

6 Januari 2024

Komplotan Curanmor ini Preteli Motor Hasil Curian Lalu Dijual via Medsos, Keuntungan 3 Kali Lipat

Komplotan curanmor di Tangerang ini mempreteli motor curian kemudian menjualnya secara online di platform media sosial.

Baca Selengkapnya

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

26 Desember 2023

Pejabat Kemendagri Dilantik Sebagai Penjabat Wali Kota Tangerang, Gantikan Arief R Wismansyah

Pj Gubernur Banten itu berpesan agar Nurdin melaksanakan tugas sebagai Pj Wali Kota Tangerang dengan penuh integritas, transparans dan berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

8 November 2023

Masuki Pemilu, Puluhan Pos Satkamling di Wilayah Ini Akan Dihidupkan Kembali

Kepolisian setempat juga minta warganya bijak di medsos dan tokoh masyarakat berperan aktif cegah gangguan kamtibmas di masa pemilu.

Baca Selengkapnya

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

8 November 2023

Mayat Mengambang di Cisadane Telah Dijemput Keluarga, Ternyata Warga Bogor

Polisi mengungkap identitas mayat laki-laki yang ditemukan mengambang di Sungai Cisadane di Kota Tangerang.

Baca Selengkapnya