Om Telolet Om, Menhub: Jangan Jadi Aksi Baru yang Mencelakai

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Rabu, 21 Desember 2016 19:48 WIB

Om Telolet Om. youtube.com

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan fenomena penggunaan klakson “telolet” dan menyebarnya viral “Om Telolet Om” di dunia maya memang menyenangkan buat sebagian masyarakat. Namun Budi menilai penggunaan klakson “telolet” dan aksi “Om Telolet Om” justru membahayakan bagi masyarakat.

“Kami mengimbau operator bus tidak membuat itu sebagai pertunjukan baru yang mencelakai masyarakat,” ujar Budi di kantornya, Jakarta, 21 Desember 2016. Bahkan, kata Budi, kementeriannya akan mengkaji rencana pelarangan penggunaan klakson “telolet” untuk perusahaan-perusahaan otobus. “Akan kami kaji larangannya."

Adapun “Om Telolet Om” menjadi viral dalam beberapa hari terakhir. Tidak hanya di Indonesia, viral “Om Telolet Om” juga menjangkiti masyarakat di luar negeri, termasuk selebritas Hollywood. “Om telolet Om” mengacu pada penggunaan klakson bus yang mengeluarkan bunyi seperti “telolet”, tidak seperti bunyi klakson standar.

Dalam banyak video yang berserak di YouTube, sejumlah remaja terlihat berdiri di pinggir jalan membawa tulisan berbunyi “Om Telolet Om”. Tujuannya agar sopir bus memencet klakson yang mengeluarkan bunyi “telolet”. Setelah di-“telolet”, para remaja itu tampak berjoget dan mengeluarkan ekspresi gembira.

Fenomena “Om Telolet Om” sebenarnya sudah lama berlangsung di jagat maya, terutama di kalangan netizen. Namun fenomena ini semakin meledak gara-gara viral sampai ke kancah internasional lewat Internet. Beberapa parodi hingga meme-meme lucu turut meramaikan viral “Om Telolet Om”.

KHAIRUL ANAM

Baca Pula
Wanita Ini Beberkan Kejadian Olla Ramlan Ngamuk
Selebritas Hollywood Ikut Demam 'Om Telolet Om'





Advertising
Advertising

Berita terkait

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

17 jam lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

2 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

2 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

3 hari lalu

Semarakkan Hari Buruh Internasional dengan 30 Link Twibbon Ini

Twibbon dapat digunakan untuk turut menyemarakkan Hari Buruh Internasional pada 1 Mei 2024. Silakan unggah dan tayang.

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

3 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

5 hari lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

7 hari lalu

Anandira Puspita akan Jalani Sidang Perdana Praperadilan di PN Denpasar pada 6 Mei 2024

Anandira Puspita, akan menjalani sidang praperadilan perdana di Pengadilan Negeri atau PN Denpasar, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

8 hari lalu

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

Ini yang harus diperhatikan dan dipantau saat ikut rekrutmen bersama BUMN.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

8 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

8 hari lalu

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

Psikolog memberi saran pada orang tua kapan sebaiknya boleh memberi akses internet sendiri pada anak.

Baca Selengkapnya