Telkom Raih Penghargaan di Singapura

Jumat, 18 November 2016 13:04 WIB

Telkom berhasil menciptakan talent pool yang sukses serta senantiasa menghidupkan pengembangan pengetahuan karyawan melalui forum-forum knowledge sharing.

INFO BISNIS - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) meraih penghargaan Top Companies to Work for in Asia dalam Asia Corporate Excellence & Sustainability Awards 2016 (ACES). Penghargaan ini diberikan CEO MORS Group Shanggari Balakrishnan kepada Direktur Human Capital Management Telkom Herdy Harman di Shangri-La Hotel, Singapura, Kamis, 17 November 2016.


ACES Award 2016 diharapkan dapat mendorong Telkom terus berkontribusi terhadap peningkatan daya saing sumber daya manusia Indonesia di level internasional.


Telkom dinilai berhasil memberi komitmen yang kuat terhadap pemberdayaan dan pengembangan karyawannya melalui pendekatan people-centric. Selain itu, Telkom diakui atas dukungannya terhadap pengelolaan talent pool yang sukses serta senantiasa menghidupkan pengembangan pengetahuan karyawan melalui forum-forum knowledge sharing.


“Telkom selalu merencanakan kebutuhan dan pengembangan sumber daya manusia. Hal ini untuk memenuhi ekspektasi stakeholder. Kami menyadari praktek human capital yang efektif telah menjadi bagian penting dalam transformasi organisasi dan meningkatkan kinerja Perseroan,” ujar Herdy.


Keseriusan menggunakan pendekatan people-centric dalam pengelolaan sumber daya manusia diperlihatkan, mulai proses rekrutmen, pengembangan kompetensi, hingga proses retirement, dengan paradigma fun, love, dan care sehingga memotivasi karyawan senantiasa menjadi yang terbaik.


Telkom mempunyai Great People Trainee Program (GPTP), Great People Development Program (GPDP), Great People Scholarship Program (GPSP), Great People Managerial Progam (GPMP), dan Great People Retirement Program (GPRP). Telkom menyadari sumber daya manusia merupakan motor utama dalam perusahaan sehingga harus diperhatikan dengan baik.


Telkom juga membuka peluang besar bagi semua karyawan berpartisipasi dalam Employee Volunteer Program (EVP). Cakupannya sangat luas, dari bidang sosial, religi, budaya, sampai olahraga. Kegiatan tersebut diapresiasi melalui penilaian (scoring) pada sistem pengelolaan karier perusahaan yang berkontribusi terhadap kesuksesan karier pegawai.


ACES Award 2016 diikuti sekitar 185 perusahaan se-Asia. Melalui event ini, diharapkan perusahaan dan para pemimpinnya senantiasa berbagi keunggulan mereka untuk belajar dan bertukar ide-ide baru dengan karyawan lain. (*)

Berita terkait

Telkom Hadirkan Program Istimewa untuk Pelanggan

6 September 2018

Telkom Hadirkan Program Istimewa untuk Pelanggan

Telkom memiliki enam juta pelanggan fixed internet, yang di dalamnya terdapat 4,5 juta pelanggan IndiHome yang harus diperhatikan.

Baca Selengkapnya

TelkomGroup Sukses Dukung Asian Games 2018

6 September 2018

TelkomGroup Sukses Dukung Asian Games 2018

Jaringan Telkom Group tetap aman dan sukses mendukung penyelenggaraan Asian Games melalui penyediaan konektivitas termasuk kelancaran berkomunikasi dan penyediaan layanan data.

Baca Selengkapnya

Telkom Optimistis Tingkatkan Kinerja di Semester II 2018

31 Agustus 2018

Telkom Optimistis Tingkatkan Kinerja di Semester II 2018

Kehadiran Satelit Merah Putih menambah kapasitas transponder satelit milik Telkom.

Baca Selengkapnya

Telkom Terapkan Teknologi Digital di Seluruh SPBU Pertamina

31 Agustus 2018

Telkom Terapkan Teknologi Digital di Seluruh SPBU Pertamina

Digitalisasi SPBU juga dapat menjamin tidak ada kecurangan dalam penyaluran BBM.

Baca Selengkapnya

Menteri Rini Ingin Cetak SDM Berkualitas Melalui Program Siswa Mengenal Nusantara

13 Agustus 2018

Menteri Rini Ingin Cetak SDM Berkualitas Melalui Program Siswa Mengenal Nusantara

Program Siswa Mengenal Nusantara (SMN) 2018 mengikutsertakan peserta difabel untuk menciptakan kesempatan bagi semua pelajar di Indonesia tanpa terkecuali.

Baca Selengkapnya

TelkomGroup Sediakan Layanan Komunikasi Gratis bagi Masyarakat Lombok

9 Agustus 2018

TelkomGroup Sediakan Layanan Komunikasi Gratis bagi Masyarakat Lombok

TelkomGroup memberikan paket khusus berupa gratis panggilan 50 menit dan gratis 200 SMS ke semua operator selama tujuh hari bagi semua pelanggan prabayar Telkomsel yang ada di Lombok.

Baca Selengkapnya

Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital Pertama di Indonesia Diluncurkan

9 Agustus 2018

Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital Pertama di Indonesia Diluncurkan

TelkomGroup siap mendukung digitalisasi industri asuransi Indonesia melalui penyediaan layanan pembayaran secara digital.

Baca Selengkapnya

Commonwealth Life Bersama TelkomGroup Luncurkan Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital

8 Agustus 2018

Commonwealth Life Bersama TelkomGroup Luncurkan Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital

Asuransi "Jiwa Sehat" adalah produk asuransi berbasis pembayaran digital pertama di Indonesia yang ditujukan kepada pengguna TCASH.

Baca Selengkapnya

Satelit Merah Putih Milik Telkom Berhasil Diluncurkan dari Cape Canaveral Florida

8 Agustus 2018

Satelit Merah Putih Milik Telkom Berhasil Diluncurkan dari Cape Canaveral Florida

Keberhasilan peluncuran ini sekaligus menandai 42 tahun kiprah Telkom dalam bisnis dan pengoperasian satelit telekomunikasi untuk Indonesia, serta bertepatan dengan HUT ke-73 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pascagempa, Telkom Aktifkan Alternative Route Bima-Maumere-Makassar

7 Agustus 2018

Pascagempa, Telkom Aktifkan Alternative Route Bima-Maumere-Makassar

TelkomGroup menyediakan fasilitas telekomunikasi (fastel) gratis di posko-posko pengungsian.

Baca Selengkapnya