Parah, Minat Mahasiswa terhadap Buku Turun 80 Persen  

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Jumat, 23 September 2016 20:20 WIB

Anak-anak melihat buku pelajaran bekas yang dijual di Pertokoan Pasar Sentral, Makassar, Kamis, 14 Juli 2016. Memasuki tahun ajaran baru, warga memilih membeli buku-buku pelajaran bekas untuk anaknya ditempat ini karena harganya jauh lebih murah. TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Jakarta - Minat mahasiswa berbelanja buku cenderung menurun sejak awal tahun ini, mengakibatkan anjloknya omzet sejumlah toko buku di sekitar kampus perguruan tinggi di Tangerang Selatan mencapai lebih dari 80 persen.

Syamsul, pemilik toko buku Dinamik dekat kampus UIN Syarif Hidayatullah, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, mengatakan banyak faktor penyebab mahasiswa kurang bergairah membeli buku dan cenderung memfotokopi buku yang diperlukan.

Di antara faktornya adalah kondisi keuangan orang tua yang mungkin kurang baik akibat situasi ekonomi nasional yang belum kondusif, biaya hidup mereka yang cenderung meningkat seperti untuk transportasi, makan, dan membeli pulsa, serta perkembangan teknologi telepon pintar (smartphone).

“Banyak mahasiswa memfotokopi buku yang dibutuhkan atau hanya memfoto halaman buku yang diperlukan dengan smartphone mereka yang canggih-canggih. Akibatnya, omzet hampir semua toko buku anjlok hingga mencapai 70-80 persen,” katanya, Jumat, 23 September 2016.

Menurut dia, kondisi yang demikian juga dialami oleh hampir semua toko buku di sekitar kampus universitas di wilayah Tangerang Selatan, bukan hanya di UIN Syarif Hidayatullah, tapi Universitas Muhammadiyah Jakarta di Cirende dan Universitas Pamulang di Pamulang.

Alfiah Rosyidah, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta, Cirendeu, Ciputat Timur, mengatakan pernah memergoki mahasiswa yang mendatangi toko buku, bukan untuk membeli tapi dengan sembunyi-sembunyi memfoto halaman buku yang dibutuhkan dengan smartphone­-nya.

“Saya dan teman-teman tidak setuju dengan cara itu. Lebih baik pinjam saja buku ke teman, kemudian difotokopi. Apalagi tukang fotokopi sekarang bisa membuat cover buku yang hasilnya bagus seperti asli,” ujarnya.

BISNIS

Berita terkait

Peluncuran Buku Majukan Perdagangan Bersama Zulhas

5 Februari 2024

Peluncuran Buku Majukan Perdagangan Bersama Zulhas

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan kembali menyoroti pentingnya kolaborasi sebagai kunci keberhasilan dalam memajukan sektor perdagangan Indonesia.

Baca Selengkapnya

IKAPI Kecam dan Batal Hadiri Frankfurt Book Fair 2023, Begini Sejarah Ikatan Penerbit Indonesia

17 Oktober 2023

IKAPI Kecam dan Batal Hadiri Frankfurt Book Fair 2023, Begini Sejarah Ikatan Penerbit Indonesia

Simak sejarah IKAPI yang salah satu pelopornya merupakan sastrawan Sutan Takdir Alisjahbana. IKAPI mengecam dan batal hadiri Frankfurt Book Fair 2023

Baca Selengkapnya

Buku Awan Merah: Cerita Colombus hingga Cyrus Habib dalam Refleksi Rohaniwan

28 September 2023

Buku Awan Merah: Cerita Colombus hingga Cyrus Habib dalam Refleksi Rohaniwan

Rohaniwan yang juga pengajar Universitas Sanata Dharma Yogyakarta Baskara T. Wardaya menulis buku bertajuk Awan Merah: Catatan Sepanjang Jalan.

Baca Selengkapnya

4 Tahapan Membuat ISBN, Penuhi 8 Syarat ini

11 Mei 2022

4 Tahapan Membuat ISBN, Penuhi 8 Syarat ini

Begini cara mengajukan permohonan ISBN dengan memenuhi 8 syarat teknis. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Lowongan Kerja Balai Pustaka bagi Lulusan D3 dan S1, Berikut Kualifikasinya

9 September 2021

Lowongan Kerja Balai Pustaka bagi Lulusan D3 dan S1, Berikut Kualifikasinya

PT Balai Pustaka membuka lowongan kerja bagi lulusan D3 dan S1.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Dukung Penerbitan Buku Wisata Halal Indonesia

2 Juli 2021

Sandiaga Uno Dukung Penerbitan Buku Wisata Halal Indonesia

Sejumlah daerah di Indonesia juga telah menerapkan dan mengembangkan konsep wisata halal.

Baca Selengkapnya

Cara Dapat Uang Dari Wattpad, Jangan Lewatkan 6 Tips ini

29 Mei 2021

Cara Dapat Uang Dari Wattpad, Jangan Lewatkan 6 Tips ini

Di era serba digital, cara dapat uang dari Wattpad pun bisa dilakukan oleh mereka yang suka menulis. Simak tipsnya.

Baca Selengkapnya

Program Nulis dari Rumah, Stimulus untuk Penulis dan Penerbit

6 Oktober 2020

Program Nulis dari Rumah, Stimulus untuk Penulis dan Penerbit

Pemerintah memberikan stimulus untuk penulis dan penerbit melalui program "Nulis dari Rumah".

Baca Selengkapnya

London Book Fair, Penerbit Asing Borong Hak Terbit Buku Indonesia

13 Maret 2019

London Book Fair, Penerbit Asing Borong Hak Terbit Buku Indonesia

Pada hari pertama pameran buku London Book Fair (LBF) 2019, Indonesia sudah membukukan penjualan hak penerbitan untuk 12 judul buku.

Baca Selengkapnya

Buku Ucok Homicide Soal Hip Hop Dalam 1 Dekade Beredar

30 Agustus 2018

Buku Ucok Homicide Soal Hip Hop Dalam 1 Dekade Beredar

Penerbit buku independen Elevation Books belum kapok membidani kumpulan tulisan Herry Sutresna aka Ucok Homicide.

Baca Selengkapnya