Jokowi Akan Buka Indonesia Fintech Festival and Conference  

Reporter

Jumat, 26 Agustus 2016 02:21 WIB

Infografis Start-Up dan Internet di Indonesia

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo direncanakan membuka Indonesia Fintech Festival and Conference 2016 di Indonesia Convention and Exhibition, Tangerang pada 29 Agustus 2016. Acara ini diadakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Kamar Dagang dan Industri (Kadin).

"Presiden Joko Widodo akan membuka, sedangkan Ratu Belanda Queen Maxima akan menutup acara," kata Deputi Komisioner Pengawasan IKNB II OJK Dumoly F. Pardede pada Kamis, 25 Agustus 2016.

Dumoly mengatakan ini merupakan ajang kompetisi antar-perusahaan start-up yang ada. Selain itu, akan diadakan konferensi financial technology bertaraf internasional, serta pendampingan untuk perusahaan start-up fintech. "Ada pertemuan antar-investor juga," ucapnya.

Tujuan acara ini adalah memastikan semua stakeholder industri dapat membangun persepsi yang sama mengenai keselarasan pengembangan ekosistem fintech di Indonesia. "Ada suatu komitmen dari beberapa pelaku fintech untuk memperkuat fintech di Indonesia" kata Dumoly.

Ke depannya, menurut dia, festival ini akan menjadi acara tahunan untuk melahirkan start-up terbaik tiap tahunnya. "Ini ajang bergengsi. Nanti akan bisa menciptakan kawasan fintech selanjutnya, menciptakan gaya baru dan budaya di Indonesia," ucapnya.

Kepala Badan Inovasi Teknologi Start-up Kadin Patrick Walujo mengatakan ada 72 start-up yang mengikuti festival ini. "Mereka akan memamerkan produk mereka. Kami berharap di tahun berikutnya akan bertambah lagi," katanya.

Patrick tidak menyangka antusiasme masyarakat terhadap festival yang diadakan 29-30 Agustus 2016 ini begitu besar. Panitia menyediakan 2.500 tiket dan sudah habis terjual.

CHITRA PARAMAESTI

Berita terkait

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

28 menit lalu

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebelumnya mengaku dirinya sudah berulang kali menyampaikan bahwa PAN membuka pintu untuk Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

2 jam lalu

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

Presiden Jokowi tunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satgas Gula dan bioetanol. Apa saja tugas-tugasnya?

Baca Selengkapnya

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

12 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

14 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

16 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

1 hari lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

1 hari lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

1 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

1 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya