Puluhan Ribu Baja Tulangan Beton Berbahaya Disita  

Kamis, 14 April 2016 18:05 WIB

Sebanyak 34.847 batang baja tulangan beton yang diduga tak layak pakai dan tak seusai Standar Nasional Indonesia (SNI) ditemukan Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tata Niaga Kementerian Perdagangan di daerah Pamulang, Tangerang Selatan. TEMPO/Egi Adyatama

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 34.847 batang baja tulangan beton yang diduga tak layak pakai dan tak seusai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI) ditemukan Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tata Niaga Kementerian Perdagangan di Pamulang, Tangerang Selatan. Baja yang biasa digunakan sebagai pondasi rumah atau bangunan itu dimiliki PT Srijaya Steel.

"Baja ini kami duga belum sesuai dengan aturan, tidak sesuai dengan SNI, dan belum di-SNI-kan," ujar Direktur Jenderal Perlindungan Konsumen Syahrul Mamma saat mendatangi pergudangan, Kamis, 14 April 2016.

Baja-baja yang disita Ditjen Perlindungan Konsumen terdiri atas 1.600 batang baja tulangan beton (BjTB) merek SD P8, 300 batang merek SDI P8, 3.600 batang merek HJP P8, 6.395 batang merek SSJ P8, dan 6.060 batang merek SBG P12. Menurut Akiong, pemilik PT Srijaya Steel, baja-baja tersebut bernilai sekitar Rp 2 miliar.

Baja-baja ini, ucap Akiong, buatan pabrik Cina yang berada di Indonesia. Pabrik-pabrik ini berada di beberapa daerah terpisah, seperti Serang, Cilegon, Bekasi, dan Balaraja.

Menurut Syahrul, indikasi baja-baja ini tidak sesuai dengan SNI adalah diameter dan kelenturannya yang di bawah standar umum. "Kalau dibengkokkan dan ternyata patah, kan itu artinya berbahaya. Bangunan akan gampang runtuh," tuturnya. Puluhan ribu baja-baja ini akan diuji lagi kualitasnya untuk memastikan adanya standar yang kurang.

Syahrul mengatakan masyarakat juga harus jeli dalam memilih sebelum membeli suatu barang. "Masyarakat harus menjadi konsumen cerdas, yang bersikap kritis sebelum membeli serta mengkonsumsi barang dan jasa di pasar," ucapnya.

Sidak Ditjen Perlindungan Konsumen ini merupakan sidak kedua dalam satu hari setelah sebelumnya menyidak gudang korek api gas tak berstandar SNI. Para pelaku usaha tersebut terancam Undang-Undang Perlindungan Konsumen dan Undang-Undang Perdagangan.

EGI ADYATAMA




Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

4 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

4 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

4 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan Lantik 6 Pejabat Eselon I dan II, Berpesan Waspadai Situasi Geopolitik Timur Tengah

Menteri Perdagangan melantik pejabat eselon I dan II. Dia berpesan agar siap menghadapi keadaan geopolitik Timur Tengah saat ini.

Baca Selengkapnya

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

6 hari lalu

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

Kementerian Perindustrian atau Kemenperin menyatakan impor untuk komoditas bahan baku plastik kini tidak memerlukan pertimbangan teknis lagi.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

7 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

Kementerian Perdagangan mengatakan bahwa utang rafaksi minyak goreng akan segera dibayarkan.

Baca Selengkapnya

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

11 hari lalu

Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

Kementerian Perdagangan atau Kemendag menggelar festival untuk memperingati Hari Konsumen Nasional (Harkonas).

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

13 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Sektor Penjualan Online Terbanyak Mendapat Keluhan dari Konsumen

Kementerian Perdagangan menyebut sektor penjualan online paling banyak dilaporkan keluhan konsumen lantaran banyak penipuan. Selain itu, Kemendag telah menutup setidaknya 223 akun yang diindikasi sebagai penipu.

Baca Selengkapnya

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

14 hari lalu

Zulhas: Barang Impor Bawaan Penumpang Akan Dibatasi Lewat Peraturan Menteri Keuangan

Zulhas mengatakan pembatasan barang impor bawaan penumpang nantinya akan diatur lewat Peraturan Menteri Keuangan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

21 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

21 hari lalu

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

Kementerian Perdagangan menanggapi dugaan korupsi di balik tingginya harga bawang putih.

Baca Selengkapnya