PLN Akan Bangun 58 Gardu Listrik Senilai Rp 40 T di Jakarta  

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Selasa, 15 Maret 2016 20:43 WIB

Seorang pekerja di Gardu Induk PLN Rejoso mengamati pekerjaan penggantian pemutus tenaga dari sebuah jendela di Pasuruan (29/5). Gardu ini menyalurkan listrik ke pulau Jawa - Bali. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - PT PLN (Persero) berencana membangun 58 gardu induk tekanan ekstra-tinggi (GITET) di wilayah DKI Jakarta.

Untuk merealisasinya, Direktur Utama PT PLN (Persero) Sofyan Basir dan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menandatangani nota kesepahaman (memorandum of understanding/MOU) tentang penyediaan infrastruktur kelistrikan di Balai Kota DKI, Selasa, 15 Maret 2016.

Sofyan mengatakan penambahan GITET tersebut dapat meningkatkan pelayanan listrik bagi warga DKI secara signifikan. "Jaringan gardu induk di Ibu Kota sudah overload, lebih dari 80-90 persen. Kami mau bangun 58 GITET baru. Nilai investasinya mencapai Rp 40 triliun untuk lima tahun ke depan," ujarnya di Balai Kota, Selasa ini.

Dia mengatakan, dari 58 GITET yang akan dibangun, 48 sudah clear alias berdiri di atas lahan milik PLN. Sedangkan sisa 10 lokasi berada di atas lahan yang merupakan aset pemerintah DKI.

Terkait dengan hal itu, Sofyan menuturkan pemerintah DKI sudah menunjukkan komitmen untuk membantu realisasi proyek ini dengan cara mempermudah proses pembebasan lahan dan pengurusan perizinan.

"Gubernur DKI sudah menyerahkan lahan di Semanggi Barat, Jakarta Selatan. Kami berharap lahan-lahan di lokasi lain bisa diproses lebih cepat agar kami dapat menambah dan mengganti jaringan baru serta fasilitas ketenagalistrikan," tuturnya.

Gubernur Basuki mengatakan sudah menginstruksikan jajarannya, khususnya Badan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPTSP), membantu pengurusan izin analisis mengenai dampak lingkungan (amdal).

"Amdal-nya adendum saja. Lha, itu kan amdal-nya sudah keluar ya sudah diteruskan saja. Enggak usah dibikin amdal baru. Kami juga akan membantu pembebasan lahan yang ada di area milik pemerintah DKI," katanya.

BISNIS.COM

Berita terkait

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

2 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

3 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

6 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

8 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

15 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

15 hari lalu

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

Kehadiran fasilitas SPKLU menjadi salah satu faktor penting dalam kelancaran arus mudik Lebaran tahun ini bagi kendaraan listrik

Baca Selengkapnya

PLN Siapkan SPKLU di Banyak Lokasi, Pemudik: Pakai Mobil Listrik Jadi Nyaman!

18 hari lalu

PLN Siapkan SPKLU di Banyak Lokasi, Pemudik: Pakai Mobil Listrik Jadi Nyaman!

PLN telah menyiagakan 1.299 unit SPKLU yang tersebar di seluruh penjuru tanah air. Khusus momen mudik tahun ini, PLN juga menyiagakan petugas yang berjaga 24 jam untuk membantu para pemudik

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

24 hari lalu

Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

PT PLN (Persero) telah menyiapkan 76 SPKLU di 30 lokasi di Bali untuk mendukung mobilitas kendaraan listrik selama periode Lebaran tahun 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Siagakan 1.124 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum untuk Mudik 2024

31 hari lalu

PLN Siagakan 1.124 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum untuk Mudik 2024

PLN juga mengerahkan 3.504 pegawai yang akan stand by selama 24 jam nonstop di SPKLU.

Baca Selengkapnya

PLN Dukung Ketetapan Pemerintah: Tarif Listrik Tidak Naik

31 hari lalu

PLN Dukung Ketetapan Pemerintah: Tarif Listrik Tidak Naik

Berbagai upaya efisiensi dan digitalisasi yang telah dilakukan PLN menjadi kunci dalam mewujudkan komitmen ini.

Baca Selengkapnya