2015, Divisi Perkebunan Grub Ini Bukukan 1,45 Juta Ton CPO

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Jumat, 26 Februari 2016 23:00 WIB

Dua pekerja PT. Perkebunan Nusantara XIII menyortir kelapa sawit yang baru dipanen di Lorong Pinang, Paser, Kaltim (28/9). Pengolahan kelapa sawit ini mampu memproduksi tandan buah segar (TBS) sebanyak 60 ton per-jam. TEMPO/Ayu Ambong

TEMPO.CO, Jakarta - Divisi perkebunan Grup Salim membukukan penjualan minyak sawit sebanyak 1,45 juta ton sepanjang 2015.

Total penjualan tersebut berasal dari PT Salim Invomas Pratama Tbk. (SIMP) sebanyak 982.000 ton dan PT PP London Sumatra Indonesia Tbk. (LSIP) sebanyak 471.827 ton.

Berdasarkan keterangan resmi perseroan, sepanjang 2015, panen tandan buah segar dari kebun inti SIMP naik 5% menjadi 3,41 juta ton dan TBS dari pihak ketiga naik 15% menjadi 1,28 jut ton. "Kenaikan panen TBS seiring peningkatan produksi," ujar manajemen SIMP dalam keterangan resmi, Jumat (26 Februari 2016).

Seiring dengan peningkatan panen TBS, produksi minyak sawit (crude palm oil/CPO) SIMP menembus 1 juta ton atau naik 5% dibandingkan capaian 2014 sebanyak 956.000 ton.

Dari jumlah produksi itu, volume penjualan CPO Salim Invomas Pratama mencapai 982.000 ton. Sementara itu, produksi TBS inti PT PP London Sumatra Indonesia Tbk. (LSIP) sepanjang 2015 mencapai 1,39 juta ton.

"Pertumbuhan TBS inti disebabkan oleh perbaikan yield dari 17,5 ton per ha pada 2014 menjadi 17,8 ton per ha pada 2015," ujar perseroan.

Pada saat yang sama, produksi CPO Lonsum tumbuh 7,4% menjadi 475.708 ton. Peningkatan produksi seiring dengan peningkatan TBS yang diproses yakni sebanyak 2 juta ton dan tingkat ekstraksi CPO 22,9% pada 2015.

Berdasarkan produksi tersebut, total penjualan CPO Lonsum naik 5,1% dari 449.021 ton menjadi 471.827 ton. Sepanjang tahun lalu, LSIP meraup penjualan produk sawit sebesar Rp3,78 triliun atau melorot 11,4%.

BISNIS

Berita terkait

Greenpeace Sebut Pembukaan Lahan Hutan untuk Sawit Pemicu Utama Deforestasi

3 hari lalu

Greenpeace Sebut Pembukaan Lahan Hutan untuk Sawit Pemicu Utama Deforestasi

Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia atau GAPKI mengklaim ekspor ke luar negeri turun, terutama di Eropa.

Baca Selengkapnya

Izin Kebun Sengon Ditanami Kelapa Sawit, Bos PT Green Forestry Indonesia Ditangkap di Bandara Depati Amir

41 hari lalu

Izin Kebun Sengon Ditanami Kelapa Sawit, Bos PT Green Forestry Indonesia Ditangkap di Bandara Depati Amir

Kejaksaan menangkap Bos PT Green Forestry Indonesia yang masuk dalam DPO. Salah gunakan izin kebun sengon untuk kelapa sawit.

Baca Selengkapnya

PT Timah Bantah Mitranya Garap Lahan Perusahaan Sawit Malaysia

42 hari lalu

PT Timah Bantah Mitranya Garap Lahan Perusahaan Sawit Malaysia

CV El Hana Mulia dalam melaksanakan aktivitasnya tetap berada di kawasan wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah.

Baca Selengkapnya

4 Perbedaan Minyak Makan Merah dengan Minyak Goreng Biasa

49 hari lalu

4 Perbedaan Minyak Makan Merah dengan Minyak Goreng Biasa

Apa saja perbedaan dari minyak makan merah dengan minyak goreng biasa?

Baca Selengkapnya

Berharap pada Minyak Makan Merah

50 hari lalu

Berharap pada Minyak Makan Merah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pabrik minyak makan merah. Dianggap bisa menjadi alternatif minyak goreng konvensional, harga lebih murah.

Baca Selengkapnya

Kandungan dan Manfaat Minyak Makan Merah yang Dibanggakan Jokowi

51 hari lalu

Kandungan dan Manfaat Minyak Makan Merah yang Dibanggakan Jokowi

Presiden Jokowi menyebut minyak makan merah lebih murah dari minyak goreng. Apa kandungan dan manfaat minyak makan merah?

Baca Selengkapnya

Soal Minyak Makan Merah, Ini Kata Jokowi sampai Teten

51 hari lalu

Soal Minyak Makan Merah, Ini Kata Jokowi sampai Teten

Presiden Jokowi mengatakan, minyak makan merah akan menjadi tren dalam urusan goreng-menggoreng, Kementerian Koperasi bangun banyak pabriknya.

Baca Selengkapnya

Kementan Kebut Peraturan Baru soal Peremajaan Sawit Rakyat

6 Maret 2024

Kementan Kebut Peraturan Baru soal Peremajaan Sawit Rakyat

Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian atau Kementan Andi Nur Alamsyah menyatakan sedang membahas simplifikasi aturan dan persyaratan perihal peremajaan sawit rakyat atau PSR.

Baca Selengkapnya

Kementan Targetkan Peremajaan Sawit Rakyat 120 Ribu Hektare Tahun Ini

5 Maret 2024

Kementan Targetkan Peremajaan Sawit Rakyat 120 Ribu Hektare Tahun Ini

Dirjen Perkebunan Kementan, Andi Nur Alamsyah menyatakan bahwa tahun ini Kementan menargetkan peremajaan sawit rakyat seluas 120 ribu hekatre.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Serikat Guru Menolak Dana BOS Dialihkan untuk Makan Siang Gratis, Cawe-cawe Jokowi di Program Prabowo Menuai Kritik

4 Maret 2024

Terpopuler: Serikat Guru Menolak Dana BOS Dialihkan untuk Makan Siang Gratis, Cawe-cawe Jokowi di Program Prabowo Menuai Kritik

Terpopuler: Rencana pengalihan dana BOS untuk program makan siang gratis diprotes serikat guru, Presiden Jokowi cawe-cawe rencana kerja Prabowo.

Baca Selengkapnya