Kasus Penggorengan Saham, OJK Akan Umumkan Hasil Pemeriksaan Suspensi SIAP

Reporter

Jumat, 4 Desember 2015 04:49 WIB

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Bali (KOMUNIKA)

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman Hadad berjanji akan mengumumkan hasil pemeriksaan kasus suspensi saham PT Sekawan Intipratama Tbk (SIAP). "Masih dikaji terus, masih diproses. Belum ada indikasi pelanggaran pidana, pokoknya nanti kami umumkan," kata Muliaman kepada Tempo di kantor Bank Indonesia, Kamis, 3 Desember 2015.

Sedangkan anggota Dewan Komisioner, OJK Nurhaida, enggan berkomentar jauh soal pemeriksaan yang dilakukan OJK terhadap kasus suspensi saham SIAP. "Kami bentuk tim, timnya masih bekerja, sudah ada surat perintah pemeriksaan. Tapi siapa, berapa lama, berapa banyak, belum bisa dishare dulu. Kalau ada perkembangan, mudah-mudahan akhir minggu depan ada yang kami share," ujar dia.

Nurhaida menegaskan, pemeriksaan tidak bisa diinformasikan secara detail. Ia beralasan belum berani membeberkan proses pemeriksaan terhadap kasus suspensi saham SIAP karena menunggu progres dari tim yang dibentuk.

Nurhaida berujar, OJK telah memanggil beberapa pihak, baik itu maupun pemegang saham, untuk dimintai keterangan. "Jika seseorang dipanggil dalam rangka klarifikasi, kata dia, pasti ada indikasi keterlibatan."

Dalam mencari bukti, setiap pihak yang dipanggil dimintai keterangan. "Karena ada indikasi-indikasi yang disampaikan Bursa Efek Indonesia, tentu kami perdalam karena ada keterbatasan kewenangan dari bursa memeriksa sejauh mana," ujar Nurhaida.

Bursa mensuspensi perdagangan SIAP terkait dengan transaksi semu melibatkan tiga broker.



DANANG FIRMANTO


Berita terkait

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

8 jam lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

3 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

7 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

7 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

7 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

8 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

10 hari lalu

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Reza Priyambada memperkirakan IHSG pada awal pekan ini menguat bila dibandingkan pekan lalu. Apa syaratnya?

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

14 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya

Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

14 hari lalu

Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

Pasca-serangan Iran ke Israel, perekonomian Asia ditengarai melemah diikuti dengan beragam fenomena yang terjadi. Bagaimana dampak bagi Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, OJK Beberkan Dampaknya ke Sektor Jasa Keuangan RI

14 hari lalu

Timur Tengah Memanas, OJK Beberkan Dampaknya ke Sektor Jasa Keuangan RI

OJK membeberkan dampak memanasnya konflik di Timur Tengah kinerja intermediasi dan stabilitas sistem keuangan nasional.

Baca Selengkapnya