5 Sektor Ini Sumbang PMDN Terbesar Sumut, Capai Rp3,098 T

Reporter

Jumat, 27 November 2015 23:00 WIB

Uang Rupiah. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo

TEMPO.CO, Jakarta - Investasi penanaman modal dalam negeri atau PMDN di Sumatera. Utara hingga triwulan III tahun 2015 mencapai Rp3,098 triliun.

"Investasi PMDN itu terbesar di sektor industri kimia, listrik, gas dan air serta makanan," kata Kepala Badan Penanaman Modal dan Promosi (BPMP) Sumut,Purnama Dewi di Medan, Jumat (27 November 2015).

Industri kimia menyerap investasi sebesar Rp1,568 triliun.

Kemudian listrik, gas dan air Rp562, 619 miliar dan industri makanan Rp351,502 miliar.

Dia mengakui,investasi PMDN terbesar terjadi pada triwulan II yang mencapai Rp2,110 triliun.

Pada triwulan III sendiri, nilai investasi PMDN melemah atau hanya Rp83 miliar.

"Mudah-mudahan pada trwiulan IV, investasi PMDN naik, sehingga total sepanjang tahun 2015 bisa lebih besar dari realisasi tahun 2014 yang mencapai Rp Rp5,232 triliun,"kata Purnama.

Dia menjelaskan, dengan peraihan senilai Rp3,098 triliun hingga September, Sumut menempati posisi ke-13 dalam realisasi investasi secara nasional.

"Diakui juga, ada penurunan rating dari sebelumnya masih berada di posisi ke-10 .Tetapi di PMA sebaliknya naik ke tingkat ke-7," katanya.

Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sumut, Ivan Iskandar Batubara, mengaku tidak terkejut dengan penurunan investasi PMDN di tahun 2015.

"Krisis global yang membuat harga dan permintaan berbagai barang menurun membuat pengusaha hati-hati bahkan menahan investasi baru atau pengembangan," katanya.

Dia menyebutkan, paket-paket kebijakan ekonomi yang dikeluarkan Presiden Joko Widodo seperti memberi kemudahan perizinan dan penurunan suku bunga kredit hingga insentif bagi pengusaha diharapkan bisa memacu lagi semangat berinvestasi investor baik di PMDN dan PMA.


ANTARA

Berita terkait

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

13 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

14 jam lalu

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

Kejaksaan Tinggi membuka peluang mengembangkan kasus dugaan pemerasan Bendesa Adat di Bali.

Baca Selengkapnya

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

1 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Bendesa Adat Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Seperti Apa Perannya dalam Izin Investasi di Bali?

1 hari lalu

Bendesa Adat Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Seperti Apa Perannya dalam Izin Investasi di Bali?

Kejaksaan Tinggi Bali menangkap seorang Bendesa Adat karena diduga telah memeras seorang pengusaha untuk rekomendasi izin investasi.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

2 hari lalu

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan groundbreaking keenam di IKN dilakukan akhir Mei atau awal Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

2 hari lalu

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

3 hari lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

3 hari lalu

Kejati Bali Lakukan OTT Anggota Bendesa Adat yang Diduga Lakukan Pemerasan Investasi

Kejati Bali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap oknum Bendesa Adat di Bali. Bendesa itu diduga melakukan pemerasan investasi.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

3 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

3 hari lalu

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

Rencana investasi Microsoft itu diumumkan melalui agenda Microsoft Build: AI Day yang digelar di Jakarta.

Baca Selengkapnya