Pemerintah Siapkan Subsidi Perumahan via Skema Khusus

Reporter

Senin, 9 November 2015 23:01 WIB

Pekerja menyelesaikan pembangunan rumah tinggal di kawasan Citayam, Bogor, (18/08). Dengan turunnya bunga kredit KPR dari sejumlah bank pemerintah, permintaan pada sektor properti mulai membaik. Foto: TEMPO/Ayu Ambong

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jendral Pembiayaan Perumahan mengeluarkan kebijakan subsidi bantuan pembiayaan perumahan lewat skema Bantuan Uang Umum (BUM) dan Subsidi Selisih Angsuran (SSA).

"Skema ini akan menjadi stimulus pemenuhan target Program Sejuta Rumah hingga akhir tahun untuk membantu Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) dalam pemenuhan uang muka." ujar Direktur Jendral Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Maurin Sitorus dalam sebuah diskusi kebijakan pembiayaan perumahan di Jakarta pada Senin, 9 November 2015.

Maurin menjelaskan skema ini awalnya memang muncul karena kendala MBR menyediakan uang muka untuk memperoleh rumah melalui Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

BUM berasal dari kompensasi penurunan subsidi BBM oleh pemerintah tahun 2015. BUM diberikan pada MBR yang memiliki Surat Penegasan Persetujuan Penyediaan Kredit (SP3K) KPR bersubsidi.

Pemerintah akan menyalurkan BUM sebesar Rp 220 miliar bagi Rp 55 ribu MBR yang masing-masing sebesar Rp 4 juta tanpa potongan apa pun. Nantinya, BUM akan disalurkan pemerintah bekerjasama dengan bank penyalur BUM.

Untuk SSA, dananya bersumber dari dana operasional Badan Layanan Umum (BLU) dan Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan sebesar Rp 57,5 miliar. Dana ini diharapkan bisa membiayai 42.500 unit rumah MBR.

Untuk 2016, sudah ada alokasi dana KPR-Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) sebesar Rp 9,227 triliun untuk menfasilitasi 87.390 unit rumah dan BUM sebesar Rp 1,224 triliun untuk 306 ribu unit rumah. Ada juga Selisih Selisih Bunga (SSB) sebesar Rp 2,039 triliun untuk memfasilitasi 386.644 unit rumah.

YOHANES PASKALIS

Berita terkait

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

17 hari lalu

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

Tragedi macet terparah mudik pada 2016. Kilas balik tragedi Brexit yang tewaskan belasan orang.

Baca Selengkapnya

Selain KPR, Ini 7 Cara Beli Rumah yang Lebih Murah

29 hari lalu

Selain KPR, Ini 7 Cara Beli Rumah yang Lebih Murah

Jika membeli rumah dengan KPR berat, ada beberapa cara beli rumah yang bisa Anda pilih, yakni secara cash hingga membeli rumah lelang.

Baca Selengkapnya

5 Risiko KPR Rumah, Lebih Mahal hingga Suku Bunga yang Tidak Stabil

29 hari lalu

5 Risiko KPR Rumah, Lebih Mahal hingga Suku Bunga yang Tidak Stabil

Sebelum mengambil KPR, sebaiknya ketahui beberapa risiko KPR rumah. Di antaranya harganya yang jadi mahal dan suku bunga tidak stabil.

Baca Selengkapnya

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

31 hari lalu

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

Seperti yang diketahui, kini harga rumah naik terus. Lalu, bagaimana cara membelinya? Simak beberapa tipsnya berikut ini.

Baca Selengkapnya

BCA Expoversary 2024: Meriahnya Perayaan Ulang Tahun ke-67, Ada Tawaran Menarik untuk Kredit Rumah, Mobil, dan Motor

59 hari lalu

BCA Expoversary 2024: Meriahnya Perayaan Ulang Tahun ke-67, Ada Tawaran Menarik untuk Kredit Rumah, Mobil, dan Motor

Perayaan ulang tahun BCA ke-67 dimeriahkan dengan perhelatan BCA Expoversay 2024 di ICE BSD, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Bank Indonesia Catat Harga Properti Meningkat di Kuartal IV 2023

20 Februari 2024

Bank Indonesia Catat Harga Properti Meningkat di Kuartal IV 2023

Bank Indonesia atau BI menemukan bahwa harga properti semakin meningkat pada kuartal IV 2023.

Baca Selengkapnya

Harga Hunian Naik Tapi Penjualan Tetap Meningkat, Mayoritas Beli dengan KPR

19 Februari 2024

Harga Hunian Naik Tapi Penjualan Tetap Meningkat, Mayoritas Beli dengan KPR

Bank Indonesia mencatat adanya kenaikan harga properti jenis hunian di pasar primer pada kuartal IV 2023. KPR jadi sumber pendanaan pembelian.

Baca Selengkapnya

Tom Lembong Sebut Selama Ini Sektor Perbankan Dimanjakan: Margin Profit Paling Gemuk di Dunia

10 Februari 2024

Tom Lembong Sebut Selama Ini Sektor Perbankan Dimanjakan: Margin Profit Paling Gemuk di Dunia

Co-Captain Timnas AMIN, Tom Lembong, mengungkapkan peran sektor perbankan dalam menyalurkan kredit kepada UMKM masih bisa digenjot.

Baca Selengkapnya

BSI Mudahkan Generasi Milenial Miliki Rumah Idaman

25 Januari 2024

BSI Mudahkan Generasi Milenial Miliki Rumah Idaman

Program BSI diharapkan dapat turut mengatasi masalah backlog perumahan

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Soal Rumah Prajurit TNI, Begini Cara Mengajukan KPR Subsidi untuk Anggota TNI

10 Januari 2024

Anies Baswedan Soal Rumah Prajurit TNI, Begini Cara Mengajukan KPR Subsidi untuk Anggota TNI

Anies Baswedan persoalkan banyak prajurit yang belum punya rumah sendiri. Bagaimana anggota TNI bisa ajukan KPR rumah subsidi?

Baca Selengkapnya