Chevron Tampik Hengkang dari Proyek Suoh Sekincau

Reporter

Rabu, 18 Februari 2015 20:16 WIB

Chevron. REUTERS/Mike Blake

TEMPO.CO, Bandung - Corporate Communication Manager PT. Chevron Pacific Indonesia Dony Indrawan mengatakan, perusahaannya masih mempertimbangkan potensi panas bumi yang terdapat di Suoh Sekincau, Lampung. "Prospek Suoh Sekincau itu belum diputuskan. Kami sudah mendapatkan wilayah kerja, tapi soal dikembangkan atau tidak kami masih perhitungkan," kata dia, di Aula Barat Gedung Institut Teknologi Bandung, Bandung, Rabu, 18 Februari 2015.

Sebelumnya Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyatakan bahwa Chevron hengkang dari proyek panas bumi Suoh Sekincau yang telah ditenderkan sebelumnya. Alasannya, antara lain karena potensi listrik di sana hanya mencapai 220 mega watt. Sementara Chevron membutuhkan lahan energi panas bumi yang mencapai 250 MW.

Meski demikian, kata Dony. Ada kemungkinan perusahaannya meninggalkan proyek itu seperti yang terjadi pada eksplorasi energi di Gunung Ciremai, Garut. "Bisa jadi kalau panas buminya terhitung tak sesuai dengan keinginan, maka akan kami tinggalkan lagi," ujarnya.

Chevron sempat memenangkan tender Kementerian ESDM untuk eksplorasi Gunung Ciremai. Namun, wilayah tersebut ditinggalkan Chevron karena hanya memiliki potensi panas bumi sekitar 180 sampai 200 MW saja. Saat ini, Kementerian ESDM tengah menggelar ulang proses tender.

Saat ini Chevron hanya memiliki dua wilayah eksplorasi Geothermal, di antaranya wilayah Darajat, Garut, dan Gunung Salak. Sukabumi. "Kedua wilayah itu sudah memenuhi 50 persen kebutuhan negara akan geothermal," kata Dony.

PERSIANA GALIH

Berita terkait

Pertamina Bor 350 Sumur di Blok Rokan, Produksi Minyak 161 Ribu Barel per Hari

21 Juli 2022

Pertamina Bor 350 Sumur di Blok Rokan, Produksi Minyak 161 Ribu Barel per Hari

PT Pertamina (Persero) lewat anak usahanya, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR), menyatakan hingga kini telah mengebor 350 sumur di Blok Rokan, Riau.

Baca Selengkapnya

Pertamina Persiapkan Alih Kelola Blok Rokan, Khususnya di 9 Bidang Utama

16 Februari 2021

Pertamina Persiapkan Alih Kelola Blok Rokan, Khususnya di 9 Bidang Utama

PT Pertamina memperkuat strategis bisnis dengan mempersiapkan alih kelola blok Rokan yang akan mulai dioperasikan pada 9 Agustus 2021.

Baca Selengkapnya

Kata Dirjen Migas Soal Penunjukan Mitra Pertamina di Blok Rokan

18 Januari 2021

Kata Dirjen Migas Soal Penunjukan Mitra Pertamina di Blok Rokan

Tutuka Ariadji menyerahkan pemilihan mitra pengelolaan Blok Rokan kepada PT Pertamina (Persero).

Baca Selengkapnya

Luhut Minta Masa Transisi Blok Rokan Tak Sampai 2 Tahun

1 Februari 2020

Luhut Minta Masa Transisi Blok Rokan Tak Sampai 2 Tahun

Menteri Luhut meminta transisi blok Rokan dari Chevron ke Pertamina segera dilakukan.

Baca Selengkapnya

Pipa Migas Sering Dibobol, Chevron-SKK Migas Lapor Polda Riau

2 November 2019

Pipa Migas Sering Dibobol, Chevron-SKK Migas Lapor Polda Riau

Sebelumnya, Chevron dan SKK Migas telah bertemu dengan pihak Kodam I/Bukit Barisan di Medan guna membahas hal serupa.

Baca Selengkapnya

Empat Strategi SKK Migas Kejar Target Produksi 1 Juta Barel

11 Oktober 2019

Empat Strategi SKK Migas Kejar Target Produksi 1 Juta Barel

SKK Migas menargetkan produksi migas 1 juta barel per hari pada 2030.

Baca Selengkapnya

Pertamina Bisa Mulai Eksplorasi di Blok Rokan Tahun 2020

9 Agustus 2019

Pertamina Bisa Mulai Eksplorasi di Blok Rokan Tahun 2020

SKK Migas mengawal proses transisi antara PT Pertamina (Persero) dengan PT Chevron Pacific Indonesia di Blok Rokan agar dapat berjalan baik.

Baca Selengkapnya

Semburan Api di Pipa Gas Chevron yang Bocor Berhasil Dipadamkan

17 September 2018

Semburan Api di Pipa Gas Chevron yang Bocor Berhasil Dipadamkan

Semburan api akibat pipa gas bocor milik PT Chevron Pacific Indonesia berhasil dipadamkan.

Baca Selengkapnya

Pipa Gas Chevron di Bengkalis Bocor Picu Semburan Api

16 September 2018

Pipa Gas Chevron di Bengkalis Bocor Picu Semburan Api

Pipa gas milik PT Chevron Pacifik Indonesia yang membentang di tepi jalan raya di Desa Pinggir, Bengkalis, bocor.

Baca Selengkapnya

Kelola Blok Rokan, Ikatan Alumni UNRI Beri Sejumlah Rekomendasi

6 Agustus 2018

Kelola Blok Rokan, Ikatan Alumni UNRI Beri Sejumlah Rekomendasi

Ikatan Alumni Universitas Riau wilayah Jakarta dan sekitarnya berencana menelurkan sejumlah rekomendasi pengelolaan Blok Rokan.

Baca Selengkapnya