Pemerintah-Freeport Kembangkan Bandara Timika

Reporter

Editor

Abdul Malik

Kamis, 5 September 2013 11:39 WIB

ANTARA/Spedy Paereng

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Herry Bakti S. Gumay, mengatakan pemerintah (pusat dan daerah) bersama dengan PT Freeport Indonesia akan membangun terminal umum di Bandara Mozes Kilangin Kabupaten Timika, Papua. Pembangunan terminal umum merupakan salah satu syarat agar Bandara Kilangin dibuka untuk umum.

"Jadi, nanti ada terminal umum untuk penerbangan komersil dan ada terminal khusus digunakan untuk Freeport," kata Herry usai penandatangan kesepatakan bersama antara PT Freeport Indonesia dengan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan dan Pemerintah Kabupaten Mimika tentang Pengembangan dan Pembangunan Bandar Udara Mozes Kilangin di Jakarta, Kamis, 5 September 2013.

Menurut dia, pemerintah berupaya membangun transportasi udara di wilayah timur Indonesia. Namun, karena keterbatasan anggaran, maka pengembangan dan pembangunan dilakukan sesuai dengan skala prioritas.

Untuk dana pembangunan terminal, Herry menambahkan, anggarannya berasal dari empat pihak, yakni PT Freeport Indonesia, Provinsi Papua, Kabupaten Mimika, dan pemerintah pusat. "Anggarannya belum ditentukan," ujar Herry.

Herry mengharapkan pembangunan terminal selesai dalam waktu satu-dua tahun. Karena lahan untuk membangun terminal sudah ada serta peralatan navigasi sudah cukup.

Sementara itu, Direktur Utama PT Freeport Indonesia Rozik Sutjipto mengatakan pihaknya mengalokasikan anggaran corporate social responsibility (CSR) untuk membangun terminal bandara Kilangin. "Untuk berapanya belum ada."

Bupati Kabupaten Timika, Abdul Muis, menuturkan dengan adanya pengembangan dan pembangunan Bandara Mozes Kilangin diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian. Menurut dia, pembangunan bandara ini juga mesti didukung oleh Pertamina karena akan percuma jika bandara ada, tapi kesediaan avtur tak mencukupi.

ERWAN HERMAWAN

Topik Terhangat
Delay Lion Air | Jalan Soeharto | Siapa Sengman | Polwan Jelita | Tes Penerimaan CPNS

Berita terkait

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

11 jam lalu

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

Budi Karya menginstruksikan agar aset Bandara Tuanku Tambusai, Riau diserahkan ke Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

12 jam lalu

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

Operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali dibuka setelah sempat ditutup sementara karena terdampak sebaran abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

13 jam lalu

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

Proyek pembangunan bandara AH Nasution ini mulai dibangun pada 2020 dengan anggaran sebesar Rp 434,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

16 jam lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

Penutupan Bandara Sam Ratulang Manado diperpanjang hingga pagi hari ini, Ahad, 5 Mei 2024, pukul 10.00 WITA.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

1 hari lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

1 hari lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Daftar 7 Lowongan Kerja BUMN dan Swasta pada Mei 2024

1 hari lalu

Daftar 7 Lowongan Kerja BUMN dan Swasta pada Mei 2024

Sejumlah perusahaan Badan Usaha Milik Negara atau BUMN membuka lowongan kerja pada bulan Mei 2024 ini

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

2 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya