Monorel Dinilai Lebih Cocok untuk Kawasan Wisata  

Reporter

Senin, 22 Oktober 2012 11:45 WIB

Tiang pancang untuk jalur monorel yang terbengkalai di kawasan Kuningan, Jakarta. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat transportasi publik dari Universitas Atma Jaya, Djoko Setijowarno, menyatakan pembangunan monorel harus dikaji dari segi teknis dan finansial. "Monorel lebih cocok untuk transportasi kawasan wisata," katanya melalui pesan pendek kepada Tempo, Senin, 22 Oktober 2012.

Ia menyebut monorel di Singapura sebagai contoh. Di Singapura terdapat monorel yang menghubungkan kawasan wisata Pulau Sentosa dengan daratan Singapura. Penumpang dikenai tarif Sing$ 3 untuk jarak kurang dari 3 kilometer.

Djoko menuturkan, kota-kota di dunia tidak menganjurkan pembangunan monorel sebagai angkutan massal perkotaan. Kecuali, untuk kota yang menjadi daerah wisata, seperti Las Vegas, Amerika Serikat. “Monorel di Malaysia sepanjang 9 kilometer juga saat ini tidak dikembangkan lagi,” Djoko mengatakan.

Djoko menyebut beberapa faktor yang membuat monorel tidak ideal sebagai angkutan massal perkotaan. Kapasitas monorel terbatas, kecepatannya pun rendah. Selain itu, biaya pembangunan monorel masih terhitung mahal.

Djoko menambahkan, untuk alternatif sarana transportasi bisa dibangun light rail transit (LRT). PT Hutama Karya membatalkan rencana pembangunan jalan tol Cibubur-Senayan. Ia mengatakan perusahaan tersebut memilih untuk membangun LRT. "Ada yang usul untuk jaringan busway juga. Tinggal itung-itungan keunggulan masing-masing," ucapnya.

Djoko mengatakan monorel rencananya akan menggunakan produk PT Industri Kereta Api (INKA), yang belum teruji keandalannya. “Senarnya Jakarta telah memiliki monorel, yaitu Aeromovel yang ada di Taman Mini Indonesia Indah.”

MARIA YUNIAR

Berita terkait

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

1 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

1 jam lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

10 jam lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

11 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

11 jam lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

23 jam lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

1 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

1 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

1 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya