Omzet Obat Tradisional Capai Rp 13 Triliun

Selasa, 16 Oktober 2012 13:44 WIB

TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perindustrian mencatat, omzet obat tradisional pada 2011 mencapai Rp 11 triliun dan tahun ini diperkirakan mencapai Rp 13 triliun. “Terus naik menjadi Rp 20 triliun pada 2015 mendatang,” kata Menteri Perindustrian M.S. Hidayat pada Pameran Produk Industri Kosmetik dan Obat Tradisional, Selasa, 16 Oktober 2012.

Dari omzet sebesar itu, pemerintah menargetkan ekspor obat tradisional mencapai Rp 16 triliun. "Pemerintah sangat yakin target itu tercapai, dan saya harapkan teman-teman pengusaha juga memiliki optimisme yang sama," kata Hidayat.

Selain menghasilkan omzet yang cukup tinggi, industri obat tradisional telah menyerap ratusan ribu tenaga kerja di berbagai daerah. Saat ini, tercatat 10 industri jamu skala besar dan lebih dari 1.000 industri jamu skala kecil dan menengah yang terbesar di berbagai wilayah indonesia, terutama di Pulau Jawa.

Melihat perkembangan itu, kata Hidayat, dapat disimpulkan bahwa industri obat tradisional dalam negeri telah tumbuh sebagai salah satu industri andalan dalam negeri yang dapat menggerakkan roda perekonomian nasional. "Perkembangan produk obat tradisional telah memberikan hasil yang menggembirakan, baik dari sisi kapasitas, perolehan devisa, maupun penyerapan tenaga kerja," katanya.

Walau industri obat tradisional terlihat menggembirakan, Hidayat mengatakan, masih ada sejumlah tantangan yang harus dihadapi industri jamu dalam negeri. Ia mengatakan, potensi bahan baku dalam bentuk herbal yang luar biasa melimpah belum berhasil dimanfaatkan pelaku usaha dengan optimal. Industri obat tradisional juga harus bersaing dengan produk obat tradisional impor yang masuk ke pasar domestik dan merebaknya penggunaan bahan kimia dalam obat tradisional yang memperburuk citra jamu Indonesia.

Untuk itu, pemerintah berjanji akan terus berupaya menciptakan iklim usaha yang kondusif agar usaha jamu dalam negeri terus bergairah sehingga industri jamu dapat menjadi tuan rumah di negeri sendiri. "Pemerintah telah mendukung investasi jamu dalam negeri dalam bentuk tax allowance, pembebasan bea masuk atas impor mesin, dan bahan industri jamu," kata Hidayat.

RAFIKA AULIA

Berita terpopuler lainnya:
Pesawat Sriwijaya Air Salah Mendarat
Ramai-ramai Menyelewengkan ''Beras Miskin''

Gita Wirjawan Jualan Manggis di Selandia Baru

Investasi Reksa Dana Masih Minim Peminat

Rupiah Sulit Beranjak Dari 9.600

BPK Audit LSerentak Freeport, Antam, dan Newmont

Berita terkait

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

10 hari lalu

Kini Impor Bahan Baku Plastik Tidak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin

Kementerian Perindustrian atau Kemenperin menyatakan impor untuk komoditas bahan baku plastik kini tidak memerlukan pertimbangan teknis lagi.

Baca Selengkapnya

Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

12 hari lalu

Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

Berikut saran memberikan obat demam pada anak sesuai dosis dan usia serta agar tak dimuntahkan lagi.

Baca Selengkapnya

Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

12 hari lalu

Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

Bawang merah merupakan komoditi penting yang dibutuhkan masyarakat. Apa saja manfaatnya untuk kesehatan?

Baca Selengkapnya

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

13 hari lalu

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

Parasetamol dapat diberikan ketika suhu anak 38 derajat Celcius ke atas atau sudah merasakan kondisi yang tidak nyaman.

Baca Selengkapnya

Pakar Farmasi Bantah Obat Sakit Kepala Bisa Sebabkan Anemia Aplastik

15 hari lalu

Pakar Farmasi Bantah Obat Sakit Kepala Bisa Sebabkan Anemia Aplastik

Pakar menjelaskan kasus anemia aplastik akibat obat-obatan jarang terjadi, apalagi hanya karena obat sakit kepala.

Baca Selengkapnya

Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

15 hari lalu

Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

Sejumlah hal perlu diperhatikan dalam pola makan penderita Parkinson, seperti pembuatan rencana makan. Berikut yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

4 Obat Ini Diklaim Bisa Bikin Panjang Umur, Benarkah?

21 hari lalu

4 Obat Ini Diklaim Bisa Bikin Panjang Umur, Benarkah?

Empat macam obat umum ini disebut berpeluang membuat orang panjang umur. Simak sebabnya dan penjelasan peneliti.

Baca Selengkapnya

Monash University Gelar World Health Summit, Demam Berdarah Hingga Penelitian Soal Obat Jadi Bahasan

25 hari lalu

Monash University Gelar World Health Summit, Demam Berdarah Hingga Penelitian Soal Obat Jadi Bahasan

World Health Summit akan pertama kali digelar di Monash University. Ada beberapa tema yang akan dibahas oleh peneliti, salah satunya, demam berdarah

Baca Selengkapnya

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

28 hari lalu

Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel

Baca Selengkapnya

Hakim ICJ Perintahkan Israel Memastikan Makanan dan Obat-obatan Masuk ke Gaza

37 hari lalu

Hakim ICJ Perintahkan Israel Memastikan Makanan dan Obat-obatan Masuk ke Gaza

Para hakim (ICJ) dengan suara bulat memerintahkan Israel untuk mengambil semua tindakan yang diperlukan untuk memastikan pasokan makanan pokok ke Gaza

Baca Selengkapnya