Petani Kentang di Batu Terpaksa Panen Lebih Awal

Reporter

Editor

Senin, 6 Februari 2012 17:07 WIB

TEMPO/Aris Andrianto

TEMPO.CO, Malang - Para petani kentang di Batu, Jawa Timur, terpaksa panen lebih awal agar kentang tidak busuk. “Sebenarnya belum layak dipanen. Masa tanam minimal 120 hari, tapi harus dipanen meski baru berusia 50 hari,” kata seorang petani di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Muhammad Hamid, Senin, 6 Februari 2012.

Hamid menjelaskan buah kentang terancam busuk karena daunnya rusak diterpa angin kencang dan badai tropis yang menerjang Jawa Timur sejak dua pekan lalu. "Kami rugi besar, padahal harus mencicil pengembalian pinjaman modal dari bank,” ujar Hamid.

Akibat dipanen lebih awal, harga jual kentang pun anjlok, dari Rp 5 ribu per kilogram menjadi Rp 2 ribu per kilogram. Bukannya mendapatkan keuntungan, rata-rata setiap petani mengalami kerugian Rp 29 juta sampai Rp 35 juta per hektare.

Menurut Hamid, hampir seluruh lahan tanaman kentang di Batu yang seluas 633 hektare mengalami hal yang sama. Rata-rata setiap petani, termasuk Hamid, memiliki lahan satu hektare.

Para petani meminta pihak perbankan memberikan toleransi agar bisa diringankan dalam melakukan angsuran pinjaman kredit. Pemerintah pun diminta membantu meringankan kerugian para petani. Sebab apa yang dialami para petani kentang merupakan bencana alam yang tak bisa dihindari.

Sekretaris Daerah Pemerintah Kota Batu, Widodo, berjanji akan membantu meringankan beban para petani kentang. Bantuan akan diambil dari pos anggaran tak terduga. ”Mereka tergolong korban bencana," ujarnya. Saat ini Pemerintah Kota Batu sedang menghitung kerugian yang diderita para petani.

EKO WIDIANTO

Berita terkait

Tangkal Kekeringan Saat Kemarau, BMKG Isi Waduk di Jawa Hingga Nusa Tenggara

22 hari lalu

Tangkal Kekeringan Saat Kemarau, BMKG Isi Waduk di Jawa Hingga Nusa Tenggara

BMKG berupaya mengisi waduk di berbagai wilayah melalui modifikasi cuaca. Strategi perangsang hujan diperlukan untuk menjaga pasokan air.

Baca Selengkapnya

Begini Trik Rekayasa Cuaca BNPB untuk Mengurangi Penyebab Banjir di Demak

16 Februari 2024

Begini Trik Rekayasa Cuaca BNPB untuk Mengurangi Penyebab Banjir di Demak

BNPB berupaya merekayasa intensitas hujan di beberapa area langit Jawa Tengah. Upaya mengurangi hujan yang memicu banjir.

Baca Selengkapnya

Beberapa Kota Diselimuti Asap, Ini Kata BRIN Soal Rekayasa Cuaca

29 September 2023

Beberapa Kota Diselimuti Asap, Ini Kata BRIN Soal Rekayasa Cuaca

Saat ini BRIN belum ada rencana melakukan rekayasa cuaca di beberapa lokasi yang penuh polusi udara dari asap tersebut.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Karhutla, Rekayasa Cuaca Riau Akan Digelar 12 September

11 September 2023

Antisipasi Karhutla, Rekayasa Cuaca Riau Akan Digelar 12 September

Untuk wilayah Riau telah dilakukan rekayasa cuaca sebanyak empat kali.

Baca Selengkapnya

Mengenal Vincent J. Schaefer, Pencipta Hujan Buatan Pertama di Dunia 77 Tahun Lalu

29 Agustus 2023

Mengenal Vincent J. Schaefer, Pencipta Hujan Buatan Pertama di Dunia 77 Tahun Lalu

Vincent Joseph Schaefer berhasil menyemai awan dan menciptakan hujan buatan. Penemuannya kerap dilakukan untuk memodifikasi cuaca

Baca Selengkapnya

Rekayasa Cuaca Berhasil Datangkan Hujan di Jakarta dan Jawa Barat

28 Agustus 2023

Rekayasa Cuaca Berhasil Datangkan Hujan di Jakarta dan Jawa Barat

Hujan membasahi Jabodetabek hingga malam hari.

Baca Selengkapnya

5 Instruksi Jokowi Atasi Polusi Udara: Rekayasa Cuaca hingga Mitigasi

15 Agustus 2023

5 Instruksi Jokowi Atasi Polusi Udara: Rekayasa Cuaca hingga Mitigasi

Presiden Jokowi menginstruksikan berbagai upaya untuk mengurangi polusi udara di Jakarta. Apa saja instruksi Jokowi itu?

Baca Selengkapnya

Jokowi Instruksikan WFH hingga Rekayasa Cuaca Atasi Polusi Udara Jakarta

14 Agustus 2023

Jokowi Instruksikan WFH hingga Rekayasa Cuaca Atasi Polusi Udara Jakarta

Presiden Jokowi menginstruksikan agar para menteri dan gubernur di Jakarta dan Jawa Barat melaksanakan berbagai upaya untuk kurangi polusi udara.

Baca Selengkapnya

BMKG, BRIN, TNI AU Gelar Rekayasa Cuaca Selama KTT ASEAN

10 Mei 2023

BMKG, BRIN, TNI AU Gelar Rekayasa Cuaca Selama KTT ASEAN

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan operasi rekayasa cuaca sudah digelar sejak 9 Mei 2023.

Baca Selengkapnya

Semarang Banjir, 12 Perjalanan Kereta Terganggu hingga Ganjar Minta BMKG Rekayasa Cuaca

1 Januari 2023

Semarang Banjir, 12 Perjalanan Kereta Terganggu hingga Ganjar Minta BMKG Rekayasa Cuaca

Sebanyak 12 perjalanan kereta yang melintas di wilayah utara Jawa Tengah terganggu akibat banjir di wilayah Semarang dan sekitarnya kemarin.

Baca Selengkapnya