Apa Obsesi Gajah Tunggal untuk Pasar Ban di Tanah Air?

Reporter

Editor

Rabu, 20 Juli 2011 15:05 WIB

ANTARA/M Agung Rajasa

TEMPO Interaktif, Jakarta - Produsen ban nasional PT Gajah Tunggal Tbk menargetkan pertumbuhan nilai penjualan dua kali lipat dalam lima tahun ke depan. Tahun lalu, penjualan Gajah Tunggal mencapai US$ 1 miliar. "Pada 2015, penjualan kami targetkan US$ 2 miliar," kata Presiden Direktur Christopher Chan Siew Choong, Rabu, 20 Juli 2011.

Untuk mendukung target itu, selama lima tahun terakhir Gajah Tunggal menambah investasi pabrik US$ 200 juta dan direncanakan beroperasi pada 2012. Nantinya, produksi ban radial untuk kendaraan penumpang naik menjadi 45 ribu unit per hari atau 15 juta unit per tahun dari sebelumnya 40 ribu unit per hari.

Begitu juga dengan produksi ban motor ditargetkan mencapai 105 ribu unit per hari atau sekitar 35 juta unit per tahun dari sebelumnya 75 ribu unit per hari. Selanjutnya pada 2013, kata Christoper, perseroan berencana terus melakukan penambahan investasi terutama untuk pembelian mesin baru.

"Kami fokus pada pertumbuhan yang berkelanjutan. Potensi bertumbuh di Indonesia sangat besar apalagi jika proyek-proyek infrastruktur direalisasikan dan didukung besarnya bahan baku, karet," ujar Christopher. Target pertumbuhan 2 kali lipat tersebut bisa tercapai pada 2015-2016.

Christopher berharap pemerintah bisa memberi dukungan terutama dalam promosi serta dalam riset dan pengembangan. "Kami harap produk ban dalam negeri bisa lebih berkualitas dengan peningkatan riset, pengembangan, dan promosi yang bisa meningkatkan penjualan di pasar internasional," katanya.

AGUNG SEDAYU

Berita terkait

IRC dan Zeneos Luncurkan Ban Baru di IMOS 2022, Cek Promo Menariknya

2 November 2022

IRC dan Zeneos Luncurkan Ban Baru di IMOS 2022, Cek Promo Menariknya

PT Gajah Tunggal merilis dua ban baru dengan berbagai ukuran yakni IRC MBM-110 dan Zeneos Roadmax di IMOS 2022.

Baca Selengkapnya

Gajah Tunggal Dapat Kredit Rp 1,325 Triliun dari BCA, Bank Permata dan Bank Hana

2 April 2021

Gajah Tunggal Dapat Kredit Rp 1,325 Triliun dari BCA, Bank Permata dan Bank Hana

PT Gajah Tunggal Tbk., memperoleh fasilitas kredit Rp 1,325 triliun dari pinjaman sindikasi tiga bank senilai Rp 1,325 triliun.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Lo Kheng Hong Beli Saham GJTL hingga Urutan Penerima Vaksin

9 Januari 2021

Terpopuler Bisnis: Lo Kheng Hong Beli Saham GJTL hingga Urutan Penerima Vaksin

Berita terpopuler bisnis dimulai dari Lo Kheng Hong membeli saham PT Gajah Tunggal hingga urutan penerima vaksin Covid-19 menurut Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya

Usai Dibeli Lo Kheng Hong, Saham PT Gajah Tunggal Cetak Rekor Sejak 2015

8 Januari 2021

Usai Dibeli Lo Kheng Hong, Saham PT Gajah Tunggal Cetak Rekor Sejak 2015

Harga saham emiten produsen ban, PT Gajah Tunggal Tbk., mencetak rekor kenaikan harga di tengah kabar investor Lo Kheng Hong membeli saham tersebut.

Baca Selengkapnya

Saham GJTL Melejit, Lo Kheng Hong: Benar Saya Membeli Saham PT Gajah Tunggal

8 Januari 2021

Saham GJTL Melejit, Lo Kheng Hong: Benar Saya Membeli Saham PT Gajah Tunggal

Masuknya Lo Kheng Hong menjadi pemegang saham 5 persen PT Gajah Tunggal Tbk dikabarkan menjadi pemicu saham menembus batas auto rejection atas.

Baca Selengkapnya

Gajah Tunggal Kembangkan Ban Zeneos Milano untuk Yamaha NMax

20 Agustus 2020

Gajah Tunggal Kembangkan Ban Zeneos Milano untuk Yamaha NMax

Sebelumnya, Gajah Tunggal telah menghadirkan IRC Exato untuk pengguna ban Yamaha Nmax di Indonesia dan Filipina.

Baca Selengkapnya

IRC Luncurkan Ban Khusus Balap Motor yang Ramah Lingkungan

17 November 2019

IRC Luncurkan Ban Khusus Balap Motor yang Ramah Lingkungan

Ban khusus balap motor IRC Radial RMC diluncurkan di tempat pengujian produsen ban PT Gajah Tunggal Tbk di Karawang pada akhir pekan lalu.

Baca Selengkapnya

PT Gajah Tunggal dan GT Radial Kembali Raih Penghargaan

20 Oktober 2019

PT Gajah Tunggal dan GT Radial Kembali Raih Penghargaan

PT Gajah Tunggal dengan ban produksi mereka GT Radial, meraih penghargaan Primaniyarta dalam pameran Trade Expo Indonesia (TEI) di ICE Serpong, Minggu

Baca Selengkapnya

Yamaha Endurance 2019: Debut Bersama IRC, Rey dan Faerozi Juara

18 September 2019

Yamaha Endurance 2019: Debut Bersama IRC, Rey dan Faerozi Juara

Pembalap Rey Ratukore dan M. Faerozi menjadi juara balap motor Yamaha Endurance 2019 dengan memakai ban baru keluaran IRC di Sentul, Minggu.

Baca Selengkapnya

Sudah Dipakai di 9 Provinsi, Aspal Karet Terserap 1.271 Ton

9 September 2019

Sudah Dipakai di 9 Provinsi, Aspal Karet Terserap 1.271 Ton

Aspal karet sebanyak itu digunakan di sembilan provinsi, untuk mengaspal jalans sepanjang 65,5 kilometer.

Baca Selengkapnya