GWM Primer Naik, BTN Cari Dana Tambahan

Reporter

Editor

Senin, 13 September 2010 13:46 WIB

TEMPO/Bismo Agung
TEMPO Interaktif, Jakarta -PT Bank Tabungan Negara Tbk menyatakan akan menambah dana Rp 1 Triliun lebih dari pasar. Dana ini untuk menambah kecukupan modal yang yang tersedot oleh aturan Bank Indonesia menaikkan setoran Giro Wajib Minimum Primer.

"Tentu dengan adanya kenaikan itu, kita juga harus menaikkan GWM kan," ujar Direktur Mortgage and Consumer Banking PT Bank Tabungan Negara Irman Alvian Zahiruddin saat ditemui Tempo di menara BTN Jalan Gajah Mada, pekan lalu.

Irman melanjutkan, kebijakan kenaikan GWM Primer akan memberi dampak pada efisiensi bank. "Artinya, dari sisi GWM, kita harus mencari dana tambahan, tentu dari market. Penambahan kira-kira Rp 1 Triliun," katanya.

Selain itu, Irman mengungkapkan, sudah mengeluarkan corporate bonds alias surat utang sebanyak 14 kali. "Corporate bonds itu adalah balancer pendanaan kita," katanya.

Soal kebijakan bank-bank besar lain yang menaikkan suku bunga kredit serta menurunkan suku bunga deposito, menurut Irman, itu memang dua pilihan yang bisa dilakukan oleh bank terkait kebijakan kenaikan GWM Primer. "Itu memang dua hal yang bisa dipilih bank salah satu," katanya.

Namun, katanya, ia berharap bank bisa bersikap bijaksana. Dengan tidak menaikkan suku bunga kredit."Tapi disisi lain memang, teorinya tidak semua bank bisa melakukan hal itu, sehingga mau tidak mau bank tersebut menaikkan di sisi bunga kredit," katanya. Meski demikian, pihaknya mengaku, Bank BTM belum akan ikut tren sentimen kenaikan suku bunga kredit.

Sebelumnya, Bank Indonesia merilis kebijakan Giro Wajib Minimum Primer dan GWM atas Loan to Deposite Ratio. GWM Primer naik dari 5 persen ke 8 persen. Kenaikan GWM Primer ini ternyata direspons pasar dengan sentimen kenaikan suku bunga kredit. Sudah ada dua bank besar yang memberikan sinyal itu. Yakni PT Bank Mandiri TBK dan PT Bank Central Asia.

FEBRIANA FIRDAUS

Berita terkait

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

2 hari lalu

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Menteri Bahlil Soal Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, 3 Pemicu Pinjol Makin Marak

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

3 hari lalu

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

PT Bank Tabungan Negara (Persero) atau BTN patuh dan taat hukum yang berlaku di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

9 hari lalu

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

9 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

9 hari lalu

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

PT Bank Tabungan Negara (BTN) usulkan skema dana abadi untuk program 3 juta rumah yang digagas Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

9 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

26 hari lalu

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

Berikut jadwal operasional Bak Mandiri, BCA, BNI, BRI dan BTN selama libur Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

LPEI Bertemu 3 Bos Perbankan, Bahas Penguatan Ekosistem Ekspor Indonesia

38 hari lalu

LPEI Bertemu 3 Bos Perbankan, Bahas Penguatan Ekosistem Ekspor Indonesia

Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) bertemu dengan pimpinan perbankan untuk mendorong pertumbuhan ekspor Indonesia.

Baca Selengkapnya