Ada Investor Cina di Balik Roti Aoka dan Okko yang Diduga Mengandung Bahan Pengawet Berbahaya

Reporter

Andika Dwi

Editor

Grace gandhi

Senin, 22 Juli 2024 16:28 WIB

Ilustrasi roti. Pixabay.com

TEMPO.CO, Jakarta - Akhir-akhir ini produsen makanan kemasan, roti Aoka dan Okko menjadi sorotan usai dikabarkan menggunakan bahan pengawet kosmetik berbahaya, zat sodium dehydroacetate, dalam pembuatannya. Zat tersebut diduga dipakai agar produk roti tahan lama, hingga berbulan-bulan, dan tidak berjamur meski telah kedaluwarsa. Lantas, siapa pemilik roti Aoka dan Okko?

Pemilik Roti Aoka dan Okko

Berdasarkan laporan Majalah Tempo berjudul “Profil Produsen Roti Okko dan Aoka, Ada Nama Investor Cina,” disebutkan bahwa kedua produsen roti tersebut berasal dari dua perusahaan yang berbeda dan tidak berhubungan satu sama lain.

Berdasarkan akta perusahaan yang dilihat Tempo, Aoka diproduksi oleh Indonesia Bakery Family yang berstatus perusahaan penanaman modal asing. Sedangkan Okko diproduksi oleh Abadi Rasa Food selaku perusahaan swasta nasional.

Jajaran pengurus Indonesia Bakery Family pun didominasi warga negara asing. Sebagai contoh, jabatan Direktur Utama Indonesia Bakery Family dipegang seseorang berinisial GX, warga negara Cina. Head of Legal Indonesia Bakery Family, Kemas Ahmad Yani membenarkan informasi bahwa perusahaannya berdiri pada 2017 dengan status penanaman modal asing.

Advertising
Advertising

Serupa dengan Indonesia Bakery Family, mayoritas saham Abadi Rasa Food dipegang oleh sesorang berinisial WQ, seorang kelahiran Fujian, Cina, yang juga menjabat direktur di perusahaan itu.

Pengelola pabrik Okko, Jimmy, mengklaim hanya mengambil keuntungan tipis untuk bisa menetapkan harga murah. Namun dia menyatakan produk perusahaannya bisa memiliki ketahanan hingga 90 hari karena proses produksinya yang higienis dan berstandar internasional.

Pabrik Okko, kata Jimmy, dijaga agar kondisinya sangat bersih dan tanpa bakteri. Pengemasan rotinya pun dilakukan otomatis dengan mesin. Jimmy juga mengklaim kemasan roti Okko berasal dari perusahaan berstandar ISO. Menurut dia, urusan kemasan perlu diperhatikan agar roti tidak habis ditumbuhi jamur. Selain itu, kemasan roti Okko harus tahan tekanan hingga 80 kilogram.

Baca Selengkapnya: “Profil Produsen Roti Okko dan Aoka, Ada Nama Investor Cina,”

RADEN PUTRI | MAJALAH TEMPO

Berita terkait

Ekonom Celios Sesalkan Dualisme Kadin, Berpotensi Menimbulkan Kebingungan dan Menurunkan Reputasi Kadin

25 menit lalu

Ekonom Celios Sesalkan Dualisme Kadin, Berpotensi Menimbulkan Kebingungan dan Menurunkan Reputasi Kadin

Ekonom Celios Bhima Yudhistira sesalkan dualisme dalam tubuh Kadin. Dia menyebut perpecahan itu akan menimbulkan dampak buruk bagi dunia usaha

Baca Selengkapnya

Juara Tunggal Putri Hong Kong Open 2024, Profil Han Yue

33 menit lalu

Juara Tunggal Putri Hong Kong Open 2024, Profil Han Yue

Atlet bulu tangkis tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani gagal juara Hong Kong Open 2024 setelah dikalahkan pebulu tangkis Cina, Han Yue

Baca Selengkapnya

Blokade Israel Bisa Memicu kelaparan di Gaza karena Toko Roti Tutup

1 jam lalu

Blokade Israel Bisa Memicu kelaparan di Gaza karena Toko Roti Tutup

Blokade Israel yang terus berlanjut memaksa lima dari enam toko roti yang beroperasi di wilayah Gaza utara tutup. Kelaparan di Gaza utara

Baca Selengkapnya

Shanghai Disapu Topan Bebinca

6 jam lalu

Shanghai Disapu Topan Bebinca

Topan Bebinca mendarat di Shanghai persisnya sekitar pukul 7.30 pagi pada 16 September 2024. Topan telah menyebabkan ratusan penerbangan dibatalkan

Baca Selengkapnya

Meizu Siap Rilis Ponsel Baru Lagi yang Disebutnya Flagship AI Phone

1 hari lalu

Meizu Siap Rilis Ponsel Baru Lagi yang Disebutnya Flagship AI Phone

Meizu belum lama memperkenalkan seri ponsel pertamanya untuk pasar global, di luar Cina.

Baca Selengkapnya

Ekonom Celios Kritik Pengelolaan Bandara IKN Dibuka untuk Asing

1 hari lalu

Ekonom Celios Kritik Pengelolaan Bandara IKN Dibuka untuk Asing

Direktur Eksekutif Center of Economic and Law Studies (Celios), Bhima Yudhistira mengkritik rencana Kemenhub bukan pengelolaan Bandara IKN untuk asing

Baca Selengkapnya

Pernah Terjadi Ledakan Bom BEJ 24 Tahun Lalu, IHSG Langsung Goyang

2 hari lalu

Pernah Terjadi Ledakan Bom BEJ 24 Tahun Lalu, IHSG Langsung Goyang

Teror bom terjadi di Gedung Bursa Efek Jakarta (BEJ). Simak kilas balik peristiwa bom BEJ 24 tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Cina Naikkan Usia Pensiun, Makin Banyak Gen-Z Terancam Menganggur

2 hari lalu

Cina Naikkan Usia Pensiun, Makin Banyak Gen-Z Terancam Menganggur

Cina menaikkan batas usia pensiun akibat harapan hidup yang kian panjang. Di sisi lain, tingkat pengangguran di kalangan anak muda tinggi.

Baca Selengkapnya

Rusia Produksi Drone Kamikaze dengan Mesin Buatan Cina

2 hari lalu

Rusia Produksi Drone Kamikaze dengan Mesin Buatan Cina

Intelijen Eropa membocorkan Rusia sedang memproduksi drone Kamikaze yang menggunakan mesin dari CIna.

Baca Selengkapnya

Emiten Milik Boy Thohir ADRO Bakal Jual Seluruh Saham Adaro Andalan Indonesia, Ini Sebabnya

3 hari lalu

Emiten Milik Boy Thohir ADRO Bakal Jual Seluruh Saham Adaro Andalan Indonesia, Ini Sebabnya

PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) akan menjual 99,99 persen sahamnya di PT Adaro Andalan Indonesia (AAI). Apa alasannya?

Baca Selengkapnya