GoTo Luncurkan Dira, Asisten Suara Berbahasa Indonesia Pertama di Industri Fintech

Kamis, 18 Juli 2024 18:06 WIB

Tampilan asisten Dira AI by GoTo di aplikasi GoPay . Dok. GoTo

INFO BISNIS - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (“Perseroan” atau “Grup GoTo”, BEI: GOTO), ekosistem digital terbesar Indonesia, memperkenalkan GoTo AI sebagai program jangka panjang pengembangan dan pemanfaatan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) di ekosistem GoTo.

Menandai tahap awal implementasi dari GoTo AI, hari ini GoTo memperkenalkan “Dira by GoTo AI”, asisten suara dalam Bahasa Indonesia berbasis AI yang saat ini dapat digunakan di aplikasi GoPay oleh sebagian pengguna dan akan terus diperluas ke seluruh pengguna sebelum nantinya tersedia di aplikasi Gojek.

Hans Patuwo, GoTo Chief Operating Officer mengatakan, “Lahirnya solusi dari produk dan layanan GoTo berasal dari pemahaman kami yang sangat mendalam tentang Indonesia, dan ini juga tercermin pada GoTo AI. Dira merupakan asisten suara berbahasa Indonesia yang tidak hanya memberikan manfaat bagi pengguna, namun juga menjadi landasan untuk pengembangan inovasi AI GoTo lebih lanjut di masa mendatang.”

Memperkenalkan Dira by GoTo AI

Dira, singkatan dari Dikte Suara, didesain untuk memberikan pengalaman yang lebih baik kepada pengguna, membantu mereka dalam menggunakan fitur aplikasi GoPay dengan lebih mudah dan melakukan berbagai transaksi lebih cepat menggunakan asisten suara dalam Bahasa Indonesia.

Advertising
Advertising

Hans menambahkan, “Aplikasi GoPay kami rancang dengan mengutamakan faktor kemudahan dan akses yang bisa menjangkau semua, sesuai dengan misi kami menyediakan layanan keuangan yang simpel dan aman bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia, termasuk ke lebih dari 97 juta orang dewasa yang belum mendapatkan layanan perbankan (unbanked).1 Dengan diluncurkannya Dira sebagai inovasi perintah suara berbasis artificial intelligence yang hadir pertama kali di industri fintech Indonesia, kami selangkah lebih maju dalam menyediakan aplikasi GoPay yang simpel dan dapat menjangkau semua.”

Dira memberikan kemudahan dan akses bagi semua dengan cara berikut:

  • Kemudahan
  1. Dira mempersingkat durasi yang diperlukan untuk menyelesaikan satu transaksi. Sebagai contoh, untuk membayar tagihan BPJS kesehatan, dibutuhkan beberapa kali tap dan scroll hingga sampai ke halaman pembayaran BPJS. Dengan Dira, pengguna hanya perlu satu kali tap dan memberikan perintah suara untuk berbagai transaksi yang dibutuhkan sehingga menghemat waktu.
  1. Dira membantu pengguna dalam menavigasi fitur antarmuka aplikasi GoPay dengan lebih mudah, meminimalisir pencarian manual di halaman utama aplikasi dan memudahkan pengguna menemukan fitur baru dalam aplikasi GoPay.
  • Aksesibilitas

Dira menjadikan implementasi AI dapat dimanfaatkan lebih banyak pengguna, karena dapat diakses di aplikasi GoPay yang berukuran ringan. Sehingga, Dira dapat diakses di perangkat handphone apa saja, termasuk perangkat dengan kapabilitas terbatas, tanpa biaya.

Untuk mengakses Dira di aplikasi GoPay, pengguna cukup mengakses ikon mikrofon yang terletak di pojok kanan atas halaman utama aplikasi GoPay untuk bisa langsung memberikan perintah suara. Selanjutnya, pengguna akan diarahkan ke halaman transaksi terkait. Transaksi yang bisa diakses oleh Dira diantaranya adalah bayar tagihan listrik, transfer ke bank ataupun sesama GoPay, beli pulsa, mengganti PIN, dan banyak lainnya.

Sesuai dengan standar keamanan aplikasi GoPay, pengguna tetap diwajibkan untuk mengautentikasi transaksi dengan PIN dan verifikasi biometrik seperti sidik jari atau pengenalan wajah. Tanpa verifikasi lebih lanjut, pengguna tidak akan dapat menyelesaikan transaksi apa pun.

Dira merupakan salah satu dari inovasi utama dari GoTo AI dan akan terus dikembangkan seiring dengan peningkatan kemampuan kecerdasan buatan (artificial intelligence) di seluruh layanan ekosistem GoTo. Strategi GoTo AI memiliki tiga fokus utama; 1) meningkatkan pengalaman pengguna yang lebih mudah dan nyaman, 2) memperkuat keamanan di seluruh platform GoTo, serta 3) memperkuat kapabilitas tim GoTo dalam pengembangan dan aplikasi teknologi AI.(*)

Berita terkait

Bupati dan Ketua DPRD Trenggalek Raih Penghargaan Nirwasita Tantra

5 jam lalu

Bupati dan Ketua DPRD Trenggalek Raih Penghargaan Nirwasita Tantra

Penghargaan ini merupakan bukti kerja keras pemerintah daerah dalam menjaga indeks kualitas lingkungan hidup di Trenggalek.

Baca Selengkapnya

Wahyu Hidayat Kunjungi Lokasi Kebakaran Pasar Baru Barat Comboran Kota Malang

6 jam lalu

Wahyu Hidayat Kunjungi Lokasi Kebakaran Pasar Baru Barat Comboran Kota Malang

Kehadirannya di lokasi untuk mengetahui langsung bagaimana dampak kebakaran dan kondisi pedagang di Pasar Baru Barat Comboran.

Baca Selengkapnya

Ketika Calon Wali Kota Malang Peduli Pelestarian Seni Budaya

7 jam lalu

Ketika Calon Wali Kota Malang Peduli Pelestarian Seni Budaya

Kecenderungan anak muda di Kota Malang yang mulai tertarik berkecimpung di kegiatan seni dan budaya.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Deepfake AI? Ini Cara Kerja dan Cara Mengatasinya

7 jam lalu

Apa Itu Deepfake AI? Ini Cara Kerja dan Cara Mengatasinya

Sebagai pengguna internet, Anda wajib mengetahui apa itu deepfake. Sebab, apabila disalahgunakan, teknologi deepfake bisa merugikan.

Baca Selengkapnya

BPJS Kesehatan Dorong Sinergi Fasilitas Kesehatan

7 jam lalu

BPJS Kesehatan Dorong Sinergi Fasilitas Kesehatan

Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ghufron Mukti menegaskan pentingnya sinergi antara berbagai pihak, mulai dari instansi pemerintah, fasilitas kesehatan, hingga asosiasi dan organisasi profesi, dalam mendukung keberlangsungan dan peningkatan mutu Program JKN.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Rahmad Mas'ud Cetak Hattrick Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra

7 jam lalu

Wali Kota Rahmad Mas'ud Cetak Hattrick Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra

Nirwasita Tantra merupakan penghargaan yang diberikan kepada Kepala Daerah atas kepemimpinannya yang berhasil merumuskan dan menerapkan pembangunan berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Wahyu Hidayat: Seragam Gratis untuk Siswa Tak Mampu di Kota Malang

7 jam lalu

Wahyu Hidayat: Seragam Gratis untuk Siswa Tak Mampu di Kota Malang

Dengan adanya bantuan sepatu dan tas ini diharapkan menjadi penyemangat untuk anak-anak dapat mengenyam pendidikan di Kota Malang.

Baca Selengkapnya

Anwar Hafid Sampaikan 4 Cita-cita untuk Morowali

8 jam lalu

Anwar Hafid Sampaikan 4 Cita-cita untuk Morowali

Anwar Hafid, calon gubernur Sulawesi Tengah, berkomitmen memperjuangkan tenaga honorer, mengatasi kemacetan, memastikan upah layak, dan menurunkan biaya transportasi di Morowali.

Baca Selengkapnya

Kopi Wanoja, UMKM Binaan Bank BJB Kini Menembus Pasar Eropa

8 jam lalu

Kopi Wanoja, UMKM Binaan Bank BJB Kini Menembus Pasar Eropa

Kopi Wanoja, mitra UMKM binaan bank bjb, semakin mengukuhkan eksistensinya di pasar global

Baca Selengkapnya

Portofolio BRI Selaras dengan Standar ESG Internasional

9 jam lalu

Portofolio BRI Selaras dengan Standar ESG Internasional

BRI telah mengambil berbagai langkah strategis untuk memastikan bahwa seluruh portofolio investasi dan pinjaman yang disalurkan selaras dengan standar ESG

Baca Selengkapnya