Menhub Budi Karya: 1 Agustus 2024 Bandara IKN Bisa Didarati Pesawat Narrow Body

Reporter

Editor

Grace gandhi

Sabtu, 22 Juni 2024 12:36 WIB

Menhub Budi Karya Sumadi (tengah) saat meninjau progres pembangunan Bandara IKN di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu 24 Jamlnuari 2024 .ANTARA/HO-BKIP Kemenhub

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi optimistis pada 1 Agustus 2024 Bandar Udara (Bandara) Naratetama (very very important person atau VVIP), prasarana penunjang Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang dibangun di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, bisa didarati pesawat berbadan kecil atau ramping (narrow body).

Saat ini, menurut Menhub Budi Karya di Penajam, landasan pacu Bandar Udara Naratetama yang dikerjakan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memasuki tahap pengerjaan aspal lapisan pertama.

"Kami optimistis pada 1 Agustus 2024, bandara itu sudah bisa didarati pesawat narrow body," tambah Budi Karya Sabtu, 22 Juni 2024.

Panjang landasan pacu bandara 3.500 meter, ditargetkan pengerjaan landasan pacu itu mencapai 2.200 meter sampai Juli 2024 dan Desember 2024 pengerjaan selesai 100 persen.

Keyakinan itu diungkapkan Menhub Budi Karya saat melakukan peninjauan pembangunan Bandara Naratetama yang berlokasi di wilayah Kelurahan Pantai Lango dan Kelurahan Gersik, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara.

Bandara Naratetama juga bisa didarati pesawat berbadan besar atau lebar, jelas Budi Karya, seiring dengan penambahan lapisan aspal yang akan dilakukan pada tahap berikutnya.

Selanjutnya: Bandara Naratetama prasarana penunjang transportasi IKN itu dapat....

<!--more-->

Bandara Naratetama prasarana penunjang transportasi IKN itu dapat didarati pesawat besar seperti tipe Boeing 777-3000ER dan Airbus A380, dengan landasan pacu didesain sepanjang 3.500 meter dengan lebar 45 meter.

Kemajuan pembangunan bandara dan sejumlah fasilitas pendukung lainnya secara umum, jelas dia, sudah baik dan menunjukkan perkembangan yang cukup signifikan.

"Jika dibandingkan dengan kondisi beberapa pekan lalu, perubahan sudah terlihat jelas terutama landasan pacu dan gedung terminal," kata Budi Karya lagi.

Kemajuan pembangunan gedung terminal masuk tahap pekerjaan atap, elektrikal, dan pipa plumbing, serta pekerjaan kolom, instalasi pipa plumbing, rangka baja, dan dinding termasuk sarana pendukung lainnya.

Budi Karya mengatakan gedung terminal Bandara Naratetama prasarana penunjang transportasi ibu kota negara masa depan Indonesia itu di menonjolkan budaya Kalimantan.

Advertising
Advertising

ANTARA

Pilihan Editor: ACC Catat Kenaikan Laba Bersih 1 Persen pada Kuartal I 2024 di Tengah Pasar Kendaraan yang Cenderung Melemah

Berita terkait

Erick Thohir ke PLN soal Listrik ke IKN saat HUT RI: Pastikan Juga Pasokan Interkoneksi di Kalimantan

33 menit lalu

Erick Thohir ke PLN soal Listrik ke IKN saat HUT RI: Pastikan Juga Pasokan Interkoneksi di Kalimantan

Erick Thohir meminta PLN tak hanya menjamin pasokan listrik guna memenuhi kebutuhan daya total di lokasi upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN.

Baca Selengkapnya

Sebulan Menjelang HUT RI, Erick Thohir Beberkan Kesiapan Pasokan Listrik dan Gas di IKN

4 jam lalu

Sebulan Menjelang HUT RI, Erick Thohir Beberkan Kesiapan Pasokan Listrik dan Gas di IKN

Erick Thohir memastikan sejumlah perusahaan pelat merah siap memasok kebutuhan energi, baik listrik dan gas, untuk kantor-kantor pemerintahan di IKN.

Baca Selengkapnya

Bandara Hong Kong Bakal Terapkan Pemindai Canggih Mulai Juli 2024

7 jam lalu

Bandara Hong Kong Bakal Terapkan Pemindai Canggih Mulai Juli 2024

Sistem pemeriksaan keamanan penumpang baru di Bandara Hong Kong menggunakan teknologi berbasis CT 3D

Baca Selengkapnya

Selain dapat Promosi, Ini Fasilitas Tambahan Bagi ASN yang Mau Pindah Ke IKN

8 jam lalu

Selain dapat Promosi, Ini Fasilitas Tambahan Bagi ASN yang Mau Pindah Ke IKN

Pemerintah menyiapkan banyak fasilitas, termasuk promosi bagi ASN yang mau memboyong keluarganya ke IKN,

Baca Selengkapnya

Boyong Jajaran BUMN Tinjau IKN, Erick Thohir Pastikan Kesiapan Fasilitas Upacara 17 Agustus di Nusantara

14 jam lalu

Boyong Jajaran BUMN Tinjau IKN, Erick Thohir Pastikan Kesiapan Fasilitas Upacara 17 Agustus di Nusantara

Menteri BUMN Erick Thohir menyebut kementeriannya siap memasok kebutuhan energi, baik listrik dan gas, untuk kantor pemerintahan di IKN

Baca Selengkapnya

Jokowi akan Berkantor di IKN Juli, Pembangunan Istana Presiden Sudah 85 Persen

14 jam lalu

Jokowi akan Berkantor di IKN Juli, Pembangunan Istana Presiden Sudah 85 Persen

Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada Juli 2024

Baca Selengkapnya

Posisi Kursi Pesawat Terbaik Buat yang Sering ke Toilet

16 jam lalu

Posisi Kursi Pesawat Terbaik Buat yang Sering ke Toilet

Ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan jika dapat memilih kursi pesawat saat memesan penerbangan

Baca Selengkapnya

ASN ke IKN : Tawaran Percepatan Karier hingga Pindah pada September 2024

19 jam lalu

ASN ke IKN : Tawaran Percepatan Karier hingga Pindah pada September 2024

Mendagri Tito Karnavian mengatakan, ASN yang bersedia pindah ke IKN bisa cepat mendapat promosi jabatan

Baca Selengkapnya

Ekspansi ke IKN, Semen Indonesia Group Kucurkan Modal Rp 22,5 Miliar untuk Miliki 20,9 Persen Saham KLN

23 jam lalu

Ekspansi ke IKN, Semen Indonesia Group Kucurkan Modal Rp 22,5 Miliar untuk Miliki 20,9 Persen Saham KLN

Semen Indonesia Group mengeluarkan Rp 22,5 miliar modal untuk memiliki 20,9 persen saham KLN

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tinjau Terminal Amplas yang Didanai Bank Dunia Rp 1,8 Triliun

1 hari lalu

Menhub Budi Karya Tinjau Terminal Amplas yang Didanai Bank Dunia Rp 1,8 Triliun

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dan Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau Terminal Tipe A Amplas di Jalan Panglima Denai.

Baca Selengkapnya