KCIC Berangkatkan 92 Ribu Penumpang Whoosh pada Periode Libur Idul Adha

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 19 Juni 2024 14:40 WIB

Calon penumpang bersiap menaiki kereta cepat Whoosh di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta, Minggu, 24 Desember 2023. PT Kereta Cepat Indonesia China atau PT KCIC mencatat peningkatan penumpang kereta cepat Whoosh sekitar 20 hingga 25 persen pada libur Natal dan tahun baru. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Bandung - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memberangkatkan 92 ribu penumpang kereta cepat Whoosh selama periode libur panjang Idul Adha 1445 Hijriah pada 14 hingga 18 Juni 2024.

Manager Corporate Communication KCIC Emir Monti mengatakan pada periode tersebut, kereta cepat Whoosh rata-rata melayani sebanyak 19 ribu sampai dengan 21 ribu penumpang per hari.

“Jadi sepanjang 14 sampai 18 Juni 2024, kereta cepat Whoosh memberangkatkan sebanyak 92 ribu penumpang. Puncaknya terjadi di hari Sabtu, 15 Juni sebanyak 21 ribu penumpang,” kata Emir saat dihubungi di Bandung, Jawa Barat, Rabu, 19 Juni 2024.

Emir menyebut total volume penumpang pada momen libur panjang Idul Adha mengalami peningkatan sekitar 25 persen dibandingkan hari-hari biasa.

Dia menjelaskan 50 persen atau sekitar 46 ribu penumpang yang melakukan perjalanan pada 17 hingga 18 Juni merupakan penumpang dengan relasi Padalarang maupun Tegalluar menuju Halim.

Advertising
Advertising

“Kemudian pada arus balik di hari Senin dan Selasa terlihat dari jumlah penumpang yang berangkat dari Stasiun Padalarang dan Tegalluar itu meningkat mulai sejak Senin siang sampai dengan Selasa malam,” katanya.

Selanjutnya: KCIC menyediakan sebanyak 28.848 tempat duduk....

<!--more-->

KCIC menyediakan sebanyak 28.848 tempat duduk setiap harinya dengan mengoperasikan 48 perjalanan kereta cepat Whoosh selama selama libur panjang Idul Adha 1445 Hijariah.

“Dengan rincian 24 perjalanan dari Halim dan 24 perjalanan dari arah Tegalluar maupun Padalarang, sehingga totalnya 48 perjalanan selama periode Idul Adha,” kata dia.

KCIC mencatat sejak dioperasikan pada 17 Oktober 2023, jumlah penumpang Kereta Cepat Whoosh hingga saat ini telah mencapai 3,5 juta penumpang.

Emir menyebut pencapaian ini menunjukkan tingginya permintaan masyarakat akan transportasi umum yang modern dengan efisiensi waktu tempuh dan kenyamanan.

KCIC akan terus memberikan pelayanan tebaik untuk memastikan Whoosh tetap menjadi pilihan utama untuk perjalanan masyarakat antara Jakarta dan Bandung,” kata Emir.

Pilihan Editor: Tokopedia Dikabarkan PHK Besar-besaran, Kemendag: Efisiensi

Berita terkait

Musim Libur Sekolah, 350 Ribu Tiket Kereta Cepat Whoosh Habis Terjual

21 jam lalu

Musim Libur Sekolah, 350 Ribu Tiket Kereta Cepat Whoosh Habis Terjual

Penjualan tiket kereta api cepat Whoosh meningkat tajam selama musim liburan sekolah. Sejak 17 Juni hingga 7 Juli mendatang, tiket kereta cepat Whoost telah terjual sebanyak 350 ribu tiket terjual.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tinjau Terminal Amplas yang Didanai Bank Dunia Rp 1,8 Triliun

1 hari lalu

Menhub Budi Karya Tinjau Terminal Amplas yang Didanai Bank Dunia Rp 1,8 Triliun

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dan Wali Kota Medan Bobby Nasution meninjau Terminal Tipe A Amplas di Jalan Panglima Denai.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang Sekolah Dimulai, Whoosh Pecahkan Rekor Penumpang Terbanyak Selama Beroperasi

1 hari lalu

Libur Panjang Sekolah Dimulai, Whoosh Pecahkan Rekor Penumpang Terbanyak Selama Beroperasi

Pada Kamis pekan ini, penumpang Whoosh tercatat sebanyak 22.249 orang merupakan yang tertinggi sejak kereta beroperasi secara komersial.

Baca Selengkapnya

Uang Judi Online Triwulan I 2024 Capai Rp 600 Triliun: Setara Biaya 4 Kali Pemilu, Bangun 5 Kereta Cepat, Bikin IKN Masih Ada Kembalian

4 hari lalu

Uang Judi Online Triwulan I 2024 Capai Rp 600 Triliun: Setara Biaya 4 Kali Pemilu, Bangun 5 Kereta Cepat, Bikin IKN Masih Ada Kembalian

PPATK sebut uang judi online di triwulan I 2024 capai Rp 600 triliun. Seperti apa perbandingannya dengan anggaran berbagai program pemerintah?

Baca Selengkapnya

Spesial Liburan Sekolah, KAI Beri Diskon Makanan dan Gratis Kerajinan Kertas Kereta

7 hari lalu

Spesial Liburan Sekolah, KAI Beri Diskon Makanan dan Gratis Kerajinan Kertas Kereta

PT KAI menghadirkan program khusus liburan sekolah bernama Kidsfun Menu with Papercraft Train Series hingga 28 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

KCIC Beri Diskon Tiket Kereta Cepat Whoosh 20 Persen

7 hari lalu

KCIC Beri Diskon Tiket Kereta Cepat Whoosh 20 Persen

PT Kereta Cepat Indonesia Cina atau KCIC memberi diskon tiket kereta cepat Whoosh 20 persen untuk meriahkan ulang tahun Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pungli Mengatasnamakan DKM Masjid dan Karang Taruna, Dua Pria Ditangkap

8 hari lalu

Pungli Mengatasnamakan DKM Masjid dan Karang Taruna, Dua Pria Ditangkap

Keduanya melakukan pungli kepada para pedagang menggunakan stempel basah dan kwitansi dengan dalih untuk pemotongan hewan kurban.

Baca Selengkapnya

Was-was Kolesterol Tinggi Usai Lebaran Haji, Kenali Tanda-tandanya Tanpa Harus ke Dokter

8 hari lalu

Was-was Kolesterol Tinggi Usai Lebaran Haji, Kenali Tanda-tandanya Tanpa Harus ke Dokter

Kolesterol tinggi dapat dikenali dengan sering merasa mengantuk, kurnag nafsu makan, sering kram di malam hari, dan nyeri dada.

Baca Selengkapnya

Adha Festival Masjid Salman ITB, 10 Ribu Sate Gratis Disiapkan untuk Pengunjung

8 hari lalu

Adha Festival Masjid Salman ITB, 10 Ribu Sate Gratis Disiapkan untuk Pengunjung

Adha Festival Masjid Salman ITB menampilkan kesenian, permainan, beberapa perlombaan, bazaar produk UMKM, serta pawai.

Baca Selengkapnya

Akses Parkir Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Diubah, Berikut Panduannya

9 hari lalu

Akses Parkir Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Diubah, Berikut Panduannya

Bandara Soekarno-Hatta telah memperbarui dan menyederhanakan akses menuju parkir parkir Barat dan parkir Timur Terminal 3.

Baca Selengkapnya