Jumlah Penumpang Libur Sekolah dan Idul Adha 2024 Diprediksi Melonjak, Daop 6 Siapkan 7 Kereta Api Tambahan

Selasa, 11 Juni 2024 10:55 WIB

Sejumlah penumpang berada di dalam Kereta Argo Lawu jurusan Solo - Jakarta PP. Foto: Dokumentasi PT KAI Daop 6 Yogyakarta

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah penumpang kereta api di musim libur panjang Hari Raya Idul Adha 2024 dan libur sekolah diprediksi melonjak. PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta menyiapkan 7 KA tambahan di bulan Juni ini untuk mengantisipasi lonjakan itu.

Manager Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiyantoro mengemukakan rata-rata KA tambahan tersebut akan mulai dioperasikan tanggal 13 Juni 2024.

"Penyiapan KA tambahan ini merupakan bagian dari komitmen Daop 6 Yogyakarta untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, terutama pada masa high season," ujar Krisbiyantoro kepada awak media di Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa, 11 Juni 2024.

KAI Daop 6 Yogyakarta berharap masyarakat yang telah merencanakan bepergian pada bulan Juni ini dan belum memiliki tiket dapat segera untuk membelinya. Tiket KA dapat dibeli baik melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, ataupun saluran lainnya yang bekerja sama dengan KAI.

"Jika tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal dan rute alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi Access by KAI yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan," katanya.

Advertising
Advertising

Lebih lanjut dia mengungkapkan sejauh ini rute favorit masyarakat pada periode libur panjang tersebut adalah Solo-Jakarta (pulang-pergi atau PP), Solo-Bandung (PP), Yogyakarta-Jakarta (PP) Yogyakarta-Banyuwangi (PP), dan relasi lainnya.

Dalam menyediakan transportasi KA khususnya di masa long weekend, KAI memastikan akan melayani masyarakat dengan aman dan bebas dari kemacetan di jalan raya. Sehingga momen liburan bersama keluarga atau relasi dapat dinikmati pelanggan dengan nyaman dan menyenangkan.

Selanjutnya baca: Daftar KA tambahan

Berita terkait

Jadwal Kereta Api Rangkasbitung-Merak 2024, Bisa Turun di Serang

8 jam lalu

Jadwal Kereta Api Rangkasbitung-Merak 2024, Bisa Turun di Serang

Berikut ini jadwal lengkap kereta api lokal Rangkasbitung-Merak dengan keberangkatan paling pagi jam 05.05.

Baca Selengkapnya

Jadwal Kereta Prameks Kutoarjo - Jogja 28-30 Juni 2024

9 jam lalu

Jadwal Kereta Prameks Kutoarjo - Jogja 28-30 Juni 2024

Bagi Anda yang tinggal di Purworejo dan ingin berwisata ke Yogyakarta, berikut ini jadwal kereta Prameks Kutoarjo-Jogja 28-30 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Kereta Prameks Jogja Kutoarjo 27-30 Juni 2024

23 jam lalu

Jadwal Kereta Prameks Jogja Kutoarjo 27-30 Juni 2024

Anda bisa menikmati kereta lokal Jogja Kutoarjo dengan Prambanan Ekspress atau Prameks. Berikut ini jadwal kereta api Prameks.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Program Liburan Sekolah bagi Penumpang Kereta Api, Kronologi Lahirnya Minyakita

5 hari lalu

Terkini Bisnis: Program Liburan Sekolah bagi Penumpang Kereta Api, Kronologi Lahirnya Minyakita

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI melalui KAI Services menghadirkan program khusus liburan sekolah.

Baca Selengkapnya

Kasus Korupsi Jalur Kereta, KPK Bakal Panggil Menteri Perhubungan Budi Karya?

5 hari lalu

Kasus Korupsi Jalur Kereta, KPK Bakal Panggil Menteri Perhubungan Budi Karya?

Nama Budi Karya Sumadi diduga menggunakan uang hasil korupsi proyek rel kereta api. Apakah KPK bakal memanggil Menteri Perhubungan itu?

Baca Selengkapnya

Spesial Liburan Sekolah, KAI Beri Diskon Makanan dan Gratis Kerajinan Kertas Kereta

5 hari lalu

Spesial Liburan Sekolah, KAI Beri Diskon Makanan dan Gratis Kerajinan Kertas Kereta

PT KAI menghadirkan program khusus liburan sekolah bernama Kidsfun Menu with Papercraft Train Series hingga 28 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Pungli Mengatasnamakan DKM Masjid dan Karang Taruna, Dua Pria Ditangkap

6 hari lalu

Pungli Mengatasnamakan DKM Masjid dan Karang Taruna, Dua Pria Ditangkap

Keduanya melakukan pungli kepada para pedagang menggunakan stempel basah dan kwitansi dengan dalih untuk pemotongan hewan kurban.

Baca Selengkapnya

Was-was Kolesterol Tinggi Usai Lebaran Haji, Kenali Tanda-tandanya Tanpa Harus ke Dokter

6 hari lalu

Was-was Kolesterol Tinggi Usai Lebaran Haji, Kenali Tanda-tandanya Tanpa Harus ke Dokter

Kolesterol tinggi dapat dikenali dengan sering merasa mengantuk, kurnag nafsu makan, sering kram di malam hari, dan nyeri dada.

Baca Selengkapnya

Adha Festival Masjid Salman ITB, 10 Ribu Sate Gratis Disiapkan untuk Pengunjung

7 hari lalu

Adha Festival Masjid Salman ITB, 10 Ribu Sate Gratis Disiapkan untuk Pengunjung

Adha Festival Masjid Salman ITB menampilkan kesenian, permainan, beberapa perlombaan, bazaar produk UMKM, serta pawai.

Baca Selengkapnya

Akses Parkir Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Diubah, Berikut Panduannya

7 hari lalu

Akses Parkir Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Diubah, Berikut Panduannya

Bandara Soekarno-Hatta telah memperbarui dan menyederhanakan akses menuju parkir parkir Barat dan parkir Timur Terminal 3.

Baca Selengkapnya