Prabowo Sangat Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Tembus 8 Persen: Within Three, Four, Five Years..

Selasa, 5 Maret 2024 16:45 WIB

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyampaikan keynote speech pada acara Mandiri Investment Forum (MIF) 2024 di Jakarta, Selasa 5 Maret 2024. Mandiri Investment Forum 2024 yang dihadiri lebih dari 25 ribu partisipan baik dari dalam maupun luar negeri itu juga sebagai komitmen Bank Mandiri dalam memberi kontribusi untuk terus mendukung investasi dan memperkuat pertumbuhan ekonomi di tengah meningkatnya risiko global. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Presiden nomor urut dua Prabowo Subianto kembali menyatakan optimismenya mencapai target pertumbuhan ekonomi Indonesia. Jika terpilih menjadi orang nomor satu di Indonesia, ia berjanji membawa perekonomian nasional tumbuh hingga 8 persen.

"Jadi, saya sampaikan sangat optimistis (pertumbuhan ekonomi) 7 sampai 8 persen, within for three, four, five years," katanya setelah menghadiri Mandiri Investment Forum 2024 di Hotel Fairmont, Jakarta pada Selasa, 5 Maret 2024.

Menurut Prabowo, perekonomian Indonesia termasuk salah satu yang terbaik di dunia. Sekalipun saat ini tengah berada dalam ketidakpastian global dan nasional.

"Di tengah krisis dunia, di tengah ketidakpastian dunia dan Indonesia dari awal merdeka mengatasi krisis, mengatasi krisis terus dan kita berhasil. Dan sekarang kita diakui," kata dia.

Selain ekonomi salah satu yang terbaik, dia menyebut sistem politik dan demokrasi Indonesia juga masih berjalan.

Advertising
Advertising

"Apakah sempurna? Ya, tidak. Apakah ada kekurangan? Pasti. Tapi rakyat melihat dan rakyat kita sekarang semakin cerdas, semakin pintar. Akses kepada informasi tambah baik."

Dia menyebutkan, pertumbuhan ekonomi Indonesia sangat bagus. Adapun masalah-masalah yang masih menjadi pekerjaan rumah (PR) adalah manajemen. "Efisiensi di mana-mana. Jadi, kita optimistis sekali kita salah satu negara di dunia yang dianggap paling dinamis, paling atraktif. Jadi, kita butuh investasi," ucap petahana Menteri Pertahanan itu.

Menurut dia, kunci dari target pertumbuhan ekonomi adalah kolaborasi. Mulai dari skala ekonomi skala besar, menengah, kecil, koperasi, pedagang pasar, petani, hingga nelayan.

"Yang ini (ekonomi besar) kuat, ini (ekonomi menengah) ikut, yang (ekonomi) bawah berdaya, kemampuan daya beli (mereka) masyarakat kuat. Karena itu, kami sepakat harus hilangkan kemiskinan. Harus kerja keras," kata Prabowo.

Lebih jauh Prabowo menjelaskan, banyak negara yang membutuhkan 50 tahun sampai 60 tahun untuk menghapuskan kemiskinan. Namun, ada pula negara butuh waktu lebih singkat.

"Tapi kita akan terus (melanjutkan). Yang sudah dirintis dan dikerjakan Presiden terdahulu, dikerjakan Pak Jokowi, kami teruskan. Jadi dengan permintaan yang naik, daya beli yang naik, ekonomi tumbuh."

Pilihan Editor: Prabowo Pastikan Lanjutkan Kebijakan Jokowi: Kami Terbuka dan Ingin Lebih Banyak Investasi Masuk

Berita terkait

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

56 menit lalu

Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ini Tujuannya

Yustinus Prastowo mengatakan Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memerintahkan Sri Mulyani berkomunikasi dengan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Apindo Usul Prabowo Bentuk Kementerian Perumahan dan Perkotaan, Apa Tujuannya?

1 jam lalu

Apindo Usul Prabowo Bentuk Kementerian Perumahan dan Perkotaan, Apa Tujuannya?

Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) mengusulkan supaya Prabowo membentuk Kementerian Perumahan dan Perkotaan. Apa tujuannya?

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

1 jam lalu

Sri Mulyani: Investasi Bidang Pendidikan Membuka Peluang Indonesia Maju

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan investasi di bidang pendidikan akan membuka peluang Indonesia menjadi lebih maju.

Baca Selengkapnya

Dua Pernyataan Jokowi soal Pilkada: Tak Ajukan Percepatan serta Peluang Kaesang di Bekasi

1 jam lalu

Dua Pernyataan Jokowi soal Pilkada: Tak Ajukan Percepatan serta Peluang Kaesang di Bekasi

Apa kata Presiden Jokowi soal kepastian jadwal Pilkada hingga peluang orang-orang terdekat dalam pemilihan kepala daerah?

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

2 jam lalu

Sri Mulyani Diusulkan Jadi Calon Gubernur DKI Jakarta, Bagaimana Tanggapannya?

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) DKI mengusulkan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kondisi Rumah Murah Program Jokowi di Villa Kencana Cikarang: Banyak yang Terbengkalai

10 jam lalu

Kondisi Rumah Murah Program Jokowi di Villa Kencana Cikarang: Banyak yang Terbengkalai

Kondisi rumah murah program Jokowi di Villa Kencana Cikarang mayoritas terbengkalai dan tak berpenghuni

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Wacana Penambahan Jumlah Kementerian di Kabinet Prabowo

10 jam lalu

Beda Sikap Soal Wacana Penambahan Jumlah Kementerian di Kabinet Prabowo

Wacana penambahan jumlah kementerian di kabinet Prabowo perlu kajian ilmiah.

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

10 jam lalu

Kementerian ESDM Masih Bahas Soal Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Kementerian ESDM terus berkomunikasi dengan kementerian Keuangan untuk mengkaji arif bea keluar untuk ekspor konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia

Baca Selengkapnya

Rencana Penambahan Jumlah Kementerian Kabinet Prabowo Masih Terus Digodok

12 jam lalu

Rencana Penambahan Jumlah Kementerian Kabinet Prabowo Masih Terus Digodok

Prabowo berencana menambah jumlah pos kementerian di kabinetnya, mengingat gemuknya koalisi partai pendukung.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

13 jam lalu

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

Prabowo diharapkan tidak terjebak dalam politik merangkul yang berlebihan.

Baca Selengkapnya