Harga Pangan Melambung Jelang Ramadan, Kemendag: Pemerintah Jamin Stok Aman

Senin, 26 Februari 2024 18:03 WIB

Warga antre membeli beras saat operasi pasar murah khusus beras di Kantor Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur, Senin 26 Februari 2024. Pemerintah daerah setempat melalui Perum Bulog di setiap kecamatan menyediakan 8 ton beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP) seharga Rp52 ribu per kemasan 5 kilogram dan 2 ton beras premium seharga Rp58 ribu per kemasan 5 kilogram sebagai upaya stabilisasi harga beras. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga mengklaim pemerintah terus menjaga harga pangan tak bergejolak dan menjamin stok beras aman menjelang bulan Ramadan dan Lebaran 2024.

“Sudah disampaikan berkali-kali oleh pemerintah bahwa ketersediaan beras aman. Itu paling penting dan kami upayakan terus apalagi menjelang puasa dan lebaran,” ujar Jerry, saat ditemui awak media usai acara Peluncuran GDI (Good Design Indonesia) 2024, pada Senin, 26 Februari 2024 di Auditorium Gedung Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat.

Menurut dia, meskipun terdapat fluktuasi harga beras, pemerintah berupaya keras untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan beras. Jerry menegaskan Kemendag sedang bekerja keras untuk memastikan persiapan Ramadhan aman terkendali.

“Kita tentunya berupaya sekuat tenaga tak hanya dari Kemendag tapi dari Bapanas (Badan Pangan Nasional), dan juga dari Bulog (Badan Urusan Logistik) dan seluruh lintas kementerian lembaga instansi, tak hanya pusat tapi daerah kami pastikan semaksimal mungkin harga stabil dan ketersediaan aman,” imbuhnya.

Sebelumnya, Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan membeberkan alasan pengusaha retail modern enggan menjual beras premium, yang kemudian menyebabkan kelangkaan stok. Menurut Zulhas, penyebabnya adalah lonjakan harga beras premium yang melebihi harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.

Advertising
Advertising

"Retail ini nggak ngambil karena beras premium itu harganya lagi tinggi, ada Rp 72.000 per 5 kilogram ada yang Rp 80.000 per 5 kg. Sementara HET-nya Rp 69.500 per 5 kilogram," ujar Zulhas di Jakarta, dikutip dari rekaman suara yang dibagikan oleh Kementerian Perdagangan pada Senin, 19 Februari 2024.

Dia menjelaskan bahwa kenaikan harga beras premium terjadi karena pasokan di dalam negeri berkurang. Panen raya tertunda akibat cuaca ekstrem El Nino. Pemerintah berupaya meredam kenaikan harga beras premium dengan menyediakan beras Bulog melalui program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP).

Melansir dari data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), pantauan per Senin, 26 Februari 2024 pukul 14.35, harga komoditas utama kompak naik. Dari data rata-rata nasional, harga beras premium naik 0,43 persen menjadi Rp 16.370 per kilogram, sementara itu beras medium naik sebesar 0,35 persen yakni menjadi Rp 14.300 per kilogram.

Bawang merah ikut terkerek 0,35 persen menjadi Rp 34.330 per kilogram, bawang putih juga tercatat naik 0,57 persen menjadi Rp 39 ribu per kilogram. Sementara itu, harga cabai merah keriting turut merangkak naik 1,11 persen menjadi Rp 68.570 per kilogram.

Adapula harga daging ayam ras naik 0,19 persen atau menjadi Rp 36.840 per kilogram, dikuti telur ayam ras yang naik 0,84 persen menjadi Rp 29.900 per kilogram. Gula konsumsi juga tercatat naik 0,34 persen yakni Rp 17.640 per kilogram. Minyak goreng kemasan sederhana ikut naik 0,29 persen menjadi Rp 17.580 per liter, sementara harga minyak goreng curah juga naik 0,13 persen menjadi Rp 15.490 per liter.

ADINDA JASMINE PRASETYO

Piiihan Editor: Jadi Pengendali Vale Indonesia, Erick: MIND ID Tetap Joint Operation

Berita terkait

Kemendag ke Cile, Kunjungi Importir Sepeda asal Indonesia

1 hari lalu

Kemendag ke Cile, Kunjungi Importir Sepeda asal Indonesia

Kementerian Perdagangan (Kemendag) ke Cile, kunjungi importir sepeda asal Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tingkatkan Ekspor ke Amerika Selatan, Kemendag Akan Pakai Perjanjian Perdagangan Bilateral dengan Cile

1 hari lalu

Tingkatkan Ekspor ke Amerika Selatan, Kemendag Akan Pakai Perjanjian Perdagangan Bilateral dengan Cile

Kemendag berencana memanfaatkan perjanjian dagang bilateralnya dengan Cile untuk meningkatkan ekspor ke Amerika Selatan.

Baca Selengkapnya

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

4 hari lalu

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan April 2024 tetap tumbuh, didorong oleh momen Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

4 hari lalu

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

Survei Konsumen Bank Indonesia atau BI pada April 2024 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat.

Baca Selengkapnya

Kemendag Sebut Bisnis Waralaba Meningkat 5 Persen, Terpusat di Pulau Jawa

7 hari lalu

Kemendag Sebut Bisnis Waralaba Meningkat 5 Persen, Terpusat di Pulau Jawa

Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Isy Karim menyebut perkembangan waralaba tahun ini meningkat sebanyak 5 persen.

Baca Selengkapnya

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

14 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

15 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

16 hari lalu

Kemendag Sosialisasikan Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Soal Pengaturan Impor

Permendag nomor 3 tahun 2023 diklaim belum sempurna.

Baca Selengkapnya

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

18 hari lalu

Harga Pangan Diklaim Normal, Zulhas: Kalau Terlalu Murah Petaninya Bangkrut

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengklaim sejumlah harga pangan telah berangsur normal. Yang mahal tinggal gula pasir.

Baca Selengkapnya

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

21 hari lalu

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

Isy Karim mengatakan Kemendag akan memperjuangkan utang selisih harga minyak goreng yang tersendat sejak awal 2022.

Baca Selengkapnya