Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

Reporter

Tempo.co

Editor

Khairul anam

Selasa, 20 Februari 2024 18:27 WIB

Presiden Joko Widodo memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Selasa 9 Januari 2024. Sidang kabinet membahas Peningkatan Kinerja Aparatur Sipil Negara Melalui Keterpaduan Layanan Digital Pemerintah. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini ekonomi dan bisnis pada Selasa sore, 20 Februari 2024, dimulai dari isu reshuffle kabinet Jokowi. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan perombakan kabinet tinggal tunggu hari.

Berikutnya ada berita tentang Jokowi yang mengeapresiasi Pemilu 2024 telah berlangsung lancar. Jokowi berharap investasi meningkat.

Selanjutnya ada berita klarifikasi dari BPJS Kesehatan yang disebut menolak pasien berobat gara-gara kuota.

Terakhir, ada berita tentang kenaikan harga beras yang mestinya diantisipasi jauh hari, karena mengancam kenaikan inflasi.

1. Ramai Soal Reshuffle Menteri Kabinet Jokowi, Airlangga: Tunggu Hari

Advertising
Advertising

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menanggapi soal isu reshuffle atau perombakan jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju pemerintah Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Menurut dia, reshuffle menteri masih menunggu hari yang ditentukan.

“Ya tunggu hari lah, biasanya hari apa kan,” kata Airlangga ketika ditemui usai acara Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) 2024 di The St. Regis, Jakarta, Selasa, 20 Februari 2024.

Baca selengkapnya di sini.

Berikutnya, Pemilu berjalan lancar, kata Jokowi...

<!--more-->

2. Pemilu Berjalan Lancar, Jokowi Berharap Investasi Meningkat

Presiden RI Joko Widodo alias Jokowi, berharap arus modal dan investasi yang masuk pasca Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 bakal semakin meningkat, meski di tengah ketidakpastian global yang tak kunjung reda.

“Saya tahu bahwa banyak para pelaku bisnis yang kemaren masih menunggu Pemilu, wait and see, karena khawatir dengan politik yang memanas menjelang pelaksanaan Pemilu,” ujar Jokowi dalam acara Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) 2024 di The St. Regis, Jakarta, Selasa, 20 Februari 2024.

Baca selengkapnya di sini.

3. Klarifikasi BPJS Kesehatan Pasien Ditolak Berobat Gara-gara Kuota

BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Timur memberikan klarifikasi atas cuitan dr. Eva Sri Diana Chaniago, Sp.P melalui media sosial X lewat akun @DrEvaCha***** yang kemudian Tempo meminta tanggapan dari BPJS Watch.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Timur, Dasrial mengatakan bahwa peserta JKN mendapatkan pelayanan di fasilitas kesehatan tanpa adanya kuota layanan.

Baca selengkapnya di sini.

4. Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi Jauh Hari, Inflasi Terancam Melambung

Peneliti Center for Indonesian Policy Studies (CIPS) Azizah Fauzi mengatakan kenaikan harga beras yang terjadi sejak awal Februari 2024 ini seharusnya sudah diantisipasi sejak jauh-jauh hari. Menurut Azizah, kenaikan harga beras dan komoditas pangan lain umumnya sudah terjadi sejak September 2023.

“Kenaikan harga beras salah satunya dikarenakan oleh minimnya ketersediaan yang diakibatkan oleh musim panen, dan cuaca," ucap Azizah dalam keterangannya pada Selasa, 20 Februari 2024.

Baca selengkapnya di sini.

Berita terkait

Harga Beras SPHP Naik jadi Rp 12.500 per Kilogram, Bapanas Beberkan Alasannya

3 hari lalu

Harga Beras SPHP Naik jadi Rp 12.500 per Kilogram, Bapanas Beberkan Alasannya

Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo buka suara soal naiknya harga beras merek SPHP.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

3 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani, Investigasi Tempo soal Produk Spyware Israel Dijual ke RI

4 hari lalu

Terpopuler: Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani, Investigasi Tempo soal Produk Spyware Israel Dijual ke RI

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis pada Jumat, 3 Mei 2024, dimulai dari harta kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani yang belakangan jadi sorotan.

Baca Selengkapnya

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

5 hari lalu

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

Diretur Utama Bulog, Bayu Krisnamurthi menjelaskan penyebab masih tingginya harga beras meskipun harga gabah di petani murah.

Baca Selengkapnya

Program JKN Bisa Layani Pengobatan dengan KTP

8 hari lalu

Program JKN Bisa Layani Pengobatan dengan KTP

Salah satu kemudahan yang diberikan saat ini adalah peserta JKN aktif dapat berobat hanya dengan menunjukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Baca Selengkapnya

Aplikasi Mobile JKN Mudahkan Masyarakat Jalani Pengobatan

8 hari lalu

Aplikasi Mobile JKN Mudahkan Masyarakat Jalani Pengobatan

Kehadiran aplikasi Mobile JKN kemudahan layanan kesehatan bagi peserta JKN

Baca Selengkapnya

Di Washington DC, Sri Mulyani Beberkan soal Bonus Demografi Muda hingga Reformasi Kesehatan

17 hari lalu

Di Washington DC, Sri Mulyani Beberkan soal Bonus Demografi Muda hingga Reformasi Kesehatan

Sri Mulyani menekankan pentingnya peningkatan kualitas SDM, baik pada bidang pendidikan maupun kesehatan sebagai fondasi pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya

Hari Kesehatan Sedunia, 269 Juta Penduduk Indonesia Telah Ikut Program JKN

31 hari lalu

Hari Kesehatan Sedunia, 269 Juta Penduduk Indonesia Telah Ikut Program JKN

Program JKN disebut telah mencegah 1,6 juta orang miskin dari kemiskinan yang lebih parah akibat pengeluaran biaya kesehatan rumah tangga.

Baca Selengkapnya

BPJS Kesehatan Sediakan Posko Pemeriksaan Kesehatan Gratis

33 hari lalu

BPJS Kesehatan Sediakan Posko Pemeriksaan Kesehatan Gratis

BPJS Kesehatan kembali menghadirkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis.

Baca Selengkapnya

Dicecar MK, Airlangga Bantah Bansos Picu Kenaikan Harga Beras

33 hari lalu

Dicecar MK, Airlangga Bantah Bansos Picu Kenaikan Harga Beras

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto membantah bahwa penyaluran Bansos menjelang Pilpres sebabkan kenaikan harga beras.

Baca Selengkapnya