Kritik Rencana Pemerintah Lanjutkan Food Estate, TPN Ganjar-Mahfud: Malu, Tanam Singkong Tumbuh Jagung

Selasa, 13 Februari 2024 14:42 WIB

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menghadiri acara 'Pembinaan Penyuluh Pertanian dan Petani serta Food Estate Partisipatif Provinsi Jawa Barat untuk Mendukung Peningkatan Produksi Padi dan Jagung Nasional' di Sumedang, Selasa, 30 Januari 2024. Mereka memberikan sejumlah bantuan kepada para petani dan peternak se-Provinsi Jawa Barat. Dok. Tim Media Prabowo

TEMPO.CO, Jakarta -Direktur Juru Kampanye Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo–Mahfud MD, Choirul Anam, menanggapi rencana pemerintah untuk melanjutkan mega proyek lumbung pangan atau food estate di wilayah lain. Sejumlah wilayah yang tengah dipertimbangkan sebagai lahan food estate baru adalah Nusa Tenggara Timur (NTT), Papua, dan Sumatera Selatan.

Choirul menuturkan, sebelum membuka proyek food estate baru di sejumlah wilayah, diperlukan evaluasi secara terbuka dan menyeluruh. Hal ini lantaran program food estate seringkali menuai kritik.

“Jadi sebelum memulai membuka wilayah lagi, evaluasi dulu aja yang ada secara terbuka. Apa kegagalannya? Apa hambatannya? Kalau memang gagal, enggak bisa dilanjutin, ya ditutup, gitu,” ujar Choirul ketika dihubungi Tempo, Selasa, 13 Februari 2024.

Menurut dia, evaluasi merupakan poin paling penting dari garapan proyek besar ini. Beberapa kritik seperti gagalnya proyek, pembabatan hutan, hingga rusaknya lingkungan harus ditinjau sebelum mengembangkan di wilayah lain. “Kan malu kita kalo nanam singkong tumbuh jagung. Gitu kan satire dari masyarakat. Nah evaluasi dong terbuka,” tuturnya.

Lebih lanjut, Choirul menekankan soal ketahanan pangan yang memiliki sejarah yang sangat panjang. “Ketahanan pangan itu bukan soal food estate. Ketahanan pangan itu soal ekosistem bagaimana pangan itu tersedia dan masyarakat bertahan di situ,” kata dia.

Advertising
Advertising

Masyarakat adat, kata Choirul, memiliki kearifan lokal tersendiri soal pangan untuk bisa bertahan selama bertahun-tahun. “Masyarakat pesisir nelayan punya logika sendiri, masyarakat pegunungan juga punya logika sendiri. Kita itu negara yang varian makanannya banyak, bahkan tidak hanya di darat tapi juga di laut.“

Sebelumnya, Suroto menyatakan bahwa pemerintah akan mengembangkan sebaran wilayah lumbung pangan. Ada sejumlah daerah yang diusulkan untuk menjadi lokasi food estate. “Ada usulan di NTT, Papua dan Sumatera Selatan. Tapi itu masih masuk di masterplan yang baru. Masterplan yang lama kan baru Kalimantan Tengah dan Sumatera Utara,” kata dia.

Salah satu kegagalan program food estate adalah proyek perkebunan singkong di Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah. Proyek yang dipimpin oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto itu membabat ratusan hektare hutan untuk dijadikan perkebunan singkong. Namun, ternyata tanah di sana tidak cocok untuk ditanami singkong sehingga proyek tersebut gagal dan meninggalkan kerusakan lingkungan dan banjir. Belakangan, pemerintah ganti menanam jagung di lahan tersebut. Supaya jagung tidak ikut mati, jagung ditanam di dalam polybag sehingga berbiaya mahal.

DEFARA DHANYA | ANNISA FEBIOLA

Pilihan Editor: Sosok Connie Bakrie yang Ungkap Perjanjian Prabowo Diganti Gibran setelah Dua Tahun Menjabat



Berita terkait

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

7 jam lalu

Bamsoet dan Maruarar Gagas Rekonsiliasi Nasional, Akan Pertemukan Anies, Prabowo dan Ganjar

Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menyebut akan membuat acara rekonsiliasi nasional untuk mempertemukan para calon presiden pada pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

1 hari lalu

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

Dalam waktu berdekatan tiga RUU DPR mendapat sorotan publik yaitu RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

2 hari lalu

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

Pengesahan RUU MK di tahap I menimbulkan polemik. Sebab, selain dianggap dibahas diam-diam, bisa melemahkan independensi MK. Apa kata Ketua MKMK?

Baca Selengkapnya

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

4 hari lalu

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

Mahfud Md berujar pelarangan melakukan dan menyiarkan hasil investigasi untuk media sama saja seperti melarang peneliti melakukan riset.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Sebut Revisi UU Penyiaran Keblinger: Tugas Media Itu Investigasi, Kok Dilarang?

4 hari lalu

Mahfud Md Sebut Revisi UU Penyiaran Keblinger: Tugas Media Itu Investigasi, Kok Dilarang?

Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md mengkritisi rencana DPR RI untuk merevisi Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran atau UU Penyiaran. Mahfud mengatakan aturan-aturan diusulkan dalam revisi undang-undang tersebut keblinger atau sesat.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Sebut RUU MK Mengganggu Independensi Hakim

4 hari lalu

Mahfud Md Sebut RUU MK Mengganggu Independensi Hakim

Mantan Menko Polhukam, Mahfud Md, mengungkapkan bahwa revisi Undang-undang Mahkamah Konstitusi mengganggu independensi hakim.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Mahfud Md Soal RUU MK yang Dia Sebut Kini Tak Lagi Jadi Ancaman

4 hari lalu

Penjelasan Mahfud Md Soal RUU MK yang Dia Sebut Kini Tak Lagi Jadi Ancaman

Mantan Menko Polhukam Mahfud MD menanggapi RUU MK yang baru saja diterima Menko Hadi Tjahjanto di tingkat Panja. Padahal, RUU tersebut sempat ditolak Mahfud.

Baca Selengkapnya

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

5 hari lalu

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

PDIP masih menjaring nama-nama potensial untuk Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

6 hari lalu

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

Ganjar berharap masyarakat sipil bisa ikut memberikan catatan kritis pada pemerintahan Prabowo nanti.

Baca Selengkapnya

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

8 hari lalu

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

Politikus PKS Mardani Ali Sera mengingatkan Prabowo mengenai fungsi kontrol yang harus tetap dilakukan dalam pemerintahannya.

Baca Selengkapnya