Libur Natal dan Tahun Baru, AirAsia Siapkan 25.200 Kursi Penerbangan Tambahan

Rabu, 6 Desember 2023 18:32 WIB

Pesawat Maskapai AirAsia. airasia.com

TEMPO.CO, Tangerang - Maskapai Indonesia AirAsia menyiapkan 25.200 kursi penerbangan tambahan selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) mulai 19 Desember 2023 - 3 Januari 2024.

"Penambahan penerbangan ini disediakan untuk mengakomodir rute yang memiliki permintaan tinggi," ujar Direktur Utama Indonesia AirAsia Veranita Yosephine Sinaga, Rabu 6 Desember 2023.

Veranita menyebutkan rute yang memiliki permintaan tinggi diantaranya Jakarta, Denpasar, Medan, Silangit, Surabaya dan Kuala Lumpur.

“Indonesia AirAsia bersiap mengantisipasi potensi lonjakan penumpang dengan menyediakan pesawat tambahan," kata dia.

Ia mengatakan ini merupakan langkah strategis yang diambil Indonesia AirAsia untuk memastikan ketersediaan dan memberikan lebih banyak pilihan penerbangan bagi penumpang, terutama pada rute-rute menuju destinasi wisata.

Advertising
Advertising

Menurut data Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, kata dia, permintaan perjalanan di Indonesia pada momen Nataru akan meningkat hingga 80 persen selama periode 24 hari (16 Desember 2023 - 8 Januari 2024) di seluruh wilayah dan moda transportasi udara menjadi urutan keempat yang paling diminati. I

"Indonesia AirAsia sebagai penyedia transportasi udara pun mengalami lonjakan permintaan terbang baik domestik maupun internasional terutama di rute-rute yang melayani destinasi wisata," ucapnya.

Ia menambahkan Indonesia AirAsia memahami animo penumpang yang ingin melakukan perjalanan saat libur Nataru. Selain menyediakan pesawat tambahan, Indonesia AirAsia juga menghadirkan promo AirAsia Birthday Sale rute internasional sebagai bagian dari upaya meningkatkan keinginan penumpang untuk mengunjungi berbagai destinasi pariwisata favorit bersama keluarga.

Pilihan Editor: AirAsia Tunda Relokasi Seluruh Penerbangan Domestik ke Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta, Ini Alasannya

Berita terkait

Kemenhub Ungkap Identitas 3 Korban Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

2 jam lalu

Kemenhub Ungkap Identitas 3 Korban Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

Kementerian Perhubungan menyampaikan evakuasi korban pesawat jatuh di Sunburst, BSD sekitar pukul 17.40 WIB.

Baca Selengkapnya

3 Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD Dibawa ke RS Polri Kramat Jati

4 jam lalu

3 Jenazah Korban Pesawat Jatuh di BSD Dibawa ke RS Polri Kramat Jati

Jenazah korban pesawat jatuh milik Indonesia Flying Club dibawa ke Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati untuk dilakukan identifikasi. Kementerian Perhubungan belum bisa memastikan penyeban pesawat itu jatuh.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Sebut 3 Korban Tewas dalam Tragedi Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

5 jam lalu

Kemenhub Sebut 3 Korban Tewas dalam Tragedi Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

Pesawat jatuh tipe Technam P2006T dengan nomor registrasi PK-IFP milik Indonesia Flying Club.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Pesawat di Cilenggang, Bawa Tiga Orang dari Tanjung Lesung

5 jam lalu

Kecelakaan Pesawat di Cilenggang, Bawa Tiga Orang dari Tanjung Lesung

Sebanyak tiga orang diduga tewas dalam kecelakaan pesawat di dekat lapangan Sunburst, Cilenggang, Kota Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan, Kemenhub: Membawa 3 Orang, Termasuk Penerbang

6 jam lalu

Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan, Kemenhub: Membawa 3 Orang, Termasuk Penerbang

Peristiwa jatuhnya pesawat latih itu terjadi pukul 14.30 WIB, Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

6 jam lalu

Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

Sebuah pesawat jatuh di Lapangan Sanburst, Cilenggang, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

2 Alasan Tak Boleh Tidur Sebelum Pesawat Lepas Landas

1 hari lalu

2 Alasan Tak Boleh Tidur Sebelum Pesawat Lepas Landas

Pramugari berbagi tips tentang perjalanan, salah satunya hal yang tidak boleh dilakukan di pesawat

Baca Selengkapnya

Bawa Cairan ke Dalam Pesawat Pahami Aturan 3-1-1

2 hari lalu

Bawa Cairan ke Dalam Pesawat Pahami Aturan 3-1-1

menurut Transportation Security Administration atau TSA wisatawan harus mengikuti aturan 3-1-1 saat membawa cairan dalam hand luggage di pesawat

Baca Selengkapnya

5 Tips Mengemas Barang Bawaan dengan Hand Luggage

2 hari lalu

5 Tips Mengemas Barang Bawaan dengan Hand Luggage

Tips mengemas barang bawaan dengan hand luggage bermanfaat bagi yang sering mengemas barang bawaaan berlebihan saat bepergiaan

Baca Selengkapnya

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

2 hari lalu

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

Rancangan undang-undang penerbangan yang ditanda-tangani Joe Biden diharapkan bisa meningkatkan kualitas di sejumlah sektor.

Baca Selengkapnya