Akhir 2023, 140 Kampung di Papua dan Papua Barat Ditargetkan Teraliri Listrik PLN

Sabtu, 21 Oktober 2023 21:44 WIB

Kelistrikan di desa Papua dan Papua Barat dengan Stasiun Pengisian Energi Listrik berbasis PV module yang mengandalkan tenaga surya.

TEMPO.CO, Jakarta - PT PLN menargetkan 140 kampung di Papua dan Papua Barat yang saat ini belum dialiri listrik sudah bisa menikmati penerangan listrik pada akhir 2023.

"Ini menjadi pekerjaan rumah kami untuk menuntaskan secepatnya dan target kami 2023 ini 140 kampung itu bisa menikmati listrik," kata General Manajer PT PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat Budiono di Jayapura, Sabtu 21 Oktober 2023.

Menurut Budiono, dari total kampung tersebut ada sebanyak 90 kampung yang masuk dalam daerah rawan konflik sehingga PLN telah bekerjasama dengan aparat keamanan agar bisa membangun jaringan listrik di semua kampung itu.

"Tentu kami juga meminta dukungan dari pemerintah daerah setempat untuk membangun jaringan listrik daerah yang rawan konflik," ujarnya.

Dia menjelaskan pihaknya telah melakukan survei di semua kampung tersebut sehingga dalam pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) harus ada sinergi dan kolaborasi antara PLN, aparat keamanan dan pemerintah daerah termasuk kepala kampung.

Semua kampung di Papua bisa menikmati aliran listrik

<!--more-->

"Sehingga pada Desember 2023 ini kami bisa menuntaskan pekerjaan rumah yaitu semua kampung di Papua bisa menikmati aliran listrik sehingga memberikan dampak pada kesejahteraan masyarakat," katanya lagi.

Dia menambahkan untuk membangun jaringan kelistrikan dengan adanya pemekaran provinsi baru di Papua dan Papua Barat pihaknya juga telah membentuk Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) di setiap Daerah Otonomi Baru (DOB) dalam rangka mendukung percepatan kelistrikan.

"Karena memang kami mendorong supaya seluruh masyarakat di Tanah Papua segera menikmati listrik yang menjadi salah satu wujud dari percepatan pembangunan di Papua," ujarnya.

Pilihan editor: Percepat Pendanaan Hijau, PLN dan Lembaga Penjamin Investasi Cina Teken MoU

Advertising
Advertising

Berita terkait

Berkas Perkara Anak Penyuplai Senjata untuk TPNPB Diserahkan ke Kejaksaan

1 jam lalu

Berkas Perkara Anak Penyuplai Senjata untuk TPNPB Diserahkan ke Kejaksaan

Polres Nduga, Papua, melimpahkan berkas perkara Epson Nirigi, anggota TPNPB pimpinan Egianus Kogeya yang bertugas menyuplai senjata

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

3 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

Jokowi mengumpulkan menteri dan kepala lembaga negara di Istana Kepresidenan Jakarta pada Rabu siang. Bahan soal anggaran operasi khusus Papua.

Baca Selengkapnya

Polda Papua sebut TPNPB Serang Polsek dan Koramil di Distrik Homeyo dari Berbagai Sisi

5 jam lalu

Polda Papua sebut TPNPB Serang Polsek dan Koramil di Distrik Homeyo dari Berbagai Sisi

Serangan terbaru TPNPB di Intan Jaya terjadi dalam dua hari berturut

Baca Selengkapnya

Amnesty International Indonesia Desak Polisi Bebaskan Pelajar Nabire yang Ditangkap Usai Perayaan Kelulusan

13 jam lalu

Amnesty International Indonesia Desak Polisi Bebaskan Pelajar Nabire yang Ditangkap Usai Perayaan Kelulusan

Amnesty International Indonesia juga mendesak pemerintah, untuk memastikan hak-hak dasar seluruh individu di Tanah Papua.

Baca Selengkapnya

Kapolri Beri Penghargaan bagi Polisi yang Bertugas di Papua Pegunungan: Dari Pin Emas hingga Kenaikan Pangkat

14 jam lalu

Kapolri Beri Penghargaan bagi Polisi yang Bertugas di Papua Pegunungan: Dari Pin Emas hingga Kenaikan Pangkat

Kapolri memberikan kenaikan pangkat luar biasa kepada lima polisi di Papua, yaitu KPLB satu tingkat lebih tinggi dari pangkat lama.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingatkan Jaga Persaudaraan Kebangsaan Menjelang Pilkada 2024

1 hari lalu

Bamsoet Ingatkan Jaga Persaudaraan Kebangsaan Menjelang Pilkada 2024

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mengingatkan kepada seluruh kader Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI - Polri (FKPPI), untuk menjaga persaudaraan kebangsaan dalam menghadapi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Terus Perpanjangan Kontrak Freeport Sampai 2061, Bagaimana Kronologinya Sejak Kontrak Pertama?

1 hari lalu

Terus Perpanjangan Kontrak Freeport Sampai 2061, Bagaimana Kronologinya Sejak Kontrak Pertama?

Kontrak Freeport adalah salah satu kontrak pertambangan terbesar dan paling signifikan di dunia, yang terletak di Provinsi Papua, Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

1 hari lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

Tiga Regu Brimob akan Diturunkan Amankan Kampung Pogapa Setelah Diserang TPNPB-OPM

1 hari lalu

Tiga Regu Brimob akan Diturunkan Amankan Kampung Pogapa Setelah Diserang TPNPB-OPM

Polda Papua akan menerjunkan tiga regu Brimob imbas serangan TPNPB-OPM di Intan Jaya

Baca Selengkapnya

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

1 hari lalu

Top 3 Hukum: Penjelasan Ketua RW Soal Pengeroyokan Mahasiswa Universitas Pamulang, TPNPB-OPM Rampas Ponsel dan Laptop

Pengeroyokan terhadap sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang itu terjadi ketika mereka beribadah doa rosario.

Baca Selengkapnya