Warga Jabodetabek Wajib Tahu 7 Perbedaan LRT Jakarta dan MRT

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Jumat, 11 Agustus 2023 18:15 WIB

Seorang pekerja sedang berdiri di ujung jembatan yang akan menjadi titik pertemuan dengan Stasiun LRT Jabodebek Dukuh Atas (Serambi Temu Dukuh Atas). Foto: PT MRT Jakarta (Perseroda)/Irwan Citrajaya.

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo memastikan bakal meresmikan Light Rail Transit atau LRT Jabodebek pada 26 Agustus 2023 mendatang.

Hadirnya LRT Jabodebek tentu semakin menambah variasi moda transportasi publik di Jakarta. Sebelumnya, Jakarta telah memiliki moda transportasi sejenis yang dikenal dengan nama LRT Jakarta.

Selain LRT, Jakarta juga memiliki moda transportasi serupa yang bernama MRT atau Mass Rapid Transit.

Sejak awal beroperasi, baik LRT maupun MRT keduanya sama-sama telah menjadi transportasi publik andalan masyarakat. MRT dan LRT dibangun dengan tujuan untuk mengangkut banyak orang dengan ruang jangkau dalam kota atau lintas kota dengan jarak dekat.

Kendati demikian, terdapat perbedaan antara LRT dan MRT. Lantas, apa perbedaan LRT dan MRT? Berikut informasi mengenai perbedaannya mulai dari kecepatan hingga kapasitas penumpang.

Perbedaan LRT dan MRT

1. Kapasitas Penumpang

Advertising
Advertising

Perbedaan pertama dari LRT dan MRT adalah dari segi kapasitas penumpang. Berdasarkan daya angkutnya, MRT memiliki kapasitas yang lebih besar daripada LRT.

MRT mampu mengangkut penumpang hingga 1.950 penumpang. Sedangkan, LRT hanya mampu membawa 600 penumpang di dalamnya.

2. Jumlah Gerbong

Dari segi gerbong, LRT memiliki gerbong yang lebih sedikit dibandingkan dengan MRT. LRT umumnya terdiri dari 2 hingga 4 gerbong. Sedangkan MRT memiliki gerbong yang lebih panjang yakni terdiri dari 6 gerbong.

Walaupun lebih kecil, keunggulan LRT ada pada kemampuannya mengangkut penumpang yang dihitung berdasarkan frekuensi perjalanannya dalam sehari. Frekuensi perjalanan tersebut tergantung pada jarak antar rangkaian kereta atau yang biasa dikenal dengan istilah “headway”.

3. Kecepatan

Perbedaan LRT dan MRT selanjutnya ada pada kecepatan. MRT biasanya beroperasi dengan kecepatan yang lebih tinggi. Sedangkan LRT memiliki kecepatan yang lebih rendah.

LRT sendiri mampu berjalan dengan kecepatan sekitar 90 km/jam. Sementara, MRT memiliki kecepatan hingga 110 km/jam.

4. Lintasan

MRT dapat beroperasi di lintasan layang (elevated track), lintasan tanah (at-grade track), maupun lintasan bawah tanah (underground track).

Lintasan MRT bawah tanah biasanya dibangun untuk menghindari bangunan atau jalan yang sudah ada. Sedangkan LRT umumnya lebih sering beroperasi di lintasan layang.

5. Sumber Daya Listrik

Pada dasarnya, MRT dan LRT tidak menggunakan lokomotif serta memanfaatkan listrik sebagai tenaga penggerak.

Dari sisi sumber daya listrik, sumber daya MRT berasal dari listrik di atas kereta atau biasa disebut Listrik Aliran Atas (LAA). Di sisi lain, LRT Jabodebek mengambil listrik dari bawah atau (Listrik Aliran Bawah).

6. Rel

Dari sisi rel, MRT memiliki sistem transportasi kereta yang berjalan pada sepasang rel sebagai elemen penggeraknya.

Di sisi lain, LRT menggunakan Listrik Aliran Bawah (LAB). LRT memiliki rel ketiga yang mengandung aliran listrik atau yang sering dikenal sebagai Third Rail.

7. Rute

Perbedaan LRT dan MRT yang terakhir ada pada rutenya. Seperti diketahui, LRT dibangun tidak hanya untuk beroperasi di wilayah Jakarta saja tapi juga menghubungkan Bogor, Depok hingga Bekasi.

Sementara itu, MRT memiliki rute yang lebih pendek. Saat ini, MRT memiliki rute dari Lebak Bulus hingga Bundaran HI.

Ananda Bintang Purwaramdhona | Moh. Khory Alfarizi | Rizky Dewi

Berita terkait

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

1 hari lalu

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

Tuhiyat menyatakan prioritas MRT Jakarta saat ini menyelesaikan sejumlah proyek pembangunan jalur dan infrastruktur pendukung lainnya.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Pusat dan Pemkot DKI Bakal Tanggung Biaya Pinjaman Proyek Pembangunan Jalur MRT Jakarta Timur-Barat

1 hari lalu

Pemerintah Pusat dan Pemkot DKI Bakal Tanggung Biaya Pinjaman Proyek Pembangunan Jalur MRT Jakarta Timur-Barat

Pemerintah pusat dan Pemerintah Kota DKI Jakarta bakal menanggung biaya pinjaman proyek pembangunan jalur MRT dari JICA

Baca Selengkapnya

Kontrak Hak Penamaan di Stasiun MRT Berkontribusi Terhadap 30 Persen Pendapatan

1 hari lalu

Kontrak Hak Penamaan di Stasiun MRT Berkontribusi Terhadap 30 Persen Pendapatan

MRT sebut kontrak hak penamaan atau naming right di sejumlah stasiun berkontribusi signifikan terhadap pendapatan perusahaan.

Baca Selengkapnya

Lanjut Bangun Jalur MRT, Indonesia Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilliun

1 hari lalu

Lanjut Bangun Jalur MRT, Indonesia Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilliun

Pinjaman ini digunakan untuk proyek pembangunan MRT Jakarta jalur Timur-Barat fase satu tahap satu yang meliputi Tomang-Medan Satria

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

2 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

3 hari lalu

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

Jepang berikan pinjaman 140,699 miliar Yen atau sekitar Rp 14,5 triliun untuk pembanguan MRT di Jakarta. Rencana pembangunan mulai Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Proyek MRT Jakarta Fase 2 Terus Mengalami Perkembangan Pembangunan, ke Mana Rutenya?

4 hari lalu

Proyek MRT Jakarta Fase 2 Terus Mengalami Perkembangan Pembangunan, ke Mana Rutenya?

Pembangunan proyek MRT Jakarta fase 2 mengalami perkembangan. Rute lanjutan ini akan menghubungkan daerah mana saja?

Baca Selengkapnya

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

4 hari lalu

Jepang Gelontorkan Utang Rp14 T, Ini Pengembangan MRT dari Lebak Bulus ke Ancol dan Cikarang ke Balaraja

Pemerintah Indonesia dan Jepang menandatangani pertukaran nota pinjaman sekitar Rp14,5 triliun untuk proyek MRT Jalur Timur-Barat.

Baca Selengkapnya

Berikut Rute dan Tarif LRT Jabodebek dan MRT Jakarta, Apa Saja Perbedaannya?

4 hari lalu

Berikut Rute dan Tarif LRT Jabodebek dan MRT Jakarta, Apa Saja Perbedaannya?

LRT Jabodebek dan MRT Jakarta kerap disamakan oleh sebagian orang. Padahal, dua transportasi umum ini memiliki perbedaan rute dan tarif.

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

4 hari lalu

Jepang Kucurkan Pinjaman Rp14 Triliun ke Indonesia untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Jepang dan Kementerian Luar Negeri menandatangani pertukaran nota atau E/N senilai Rp14 triliun untuk Proyek MRT Koridor Timur-Barat

Baca Selengkapnya