Libur Panjang, Jasa Marga Catat 76 Ribu Kendaraan Keluar Jakarta

Sabtu, 3 Juni 2023 09:24 WIB

Foto udara kendaraan menuju Jakarta antre untuk memasuki Gerbang Tol CIkampek Utama, Jawa Barat, Ahad, 30 April 2023. Jasa Marga mencatat sebanyak 1,5 juta kendaraan atau 77,35 persen kendaraan sudah kembali ke Jakarta saat arus balik lebaran. Sisanya, 22,65 persen atau lebih dari 465 ribu kendaraan belum kembali ke Jakarta. ANTARA/Rivan Awal Lingga

TEMPO.CO, Jakarta - PT Jasa Marga Transjawa Tol mencatat 76.048 kendaraan meninggalkan Jakarta pada 31 Mei hingga 1 Juni 2023 atau saat libur panjang bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila dan Waisak 2023. Jumlah kendaraan yang melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama ini meningkat 37,18 persen dibanding lalu lintas normal 55.438 kendaraan.

"Sedangkan kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Cikampek Utama tercatat sebanyak 55.103 kendaraan atau naik 1,92 persen dibanding lalu lintas normal sebanyak 54.064 kendaraan," kata VP Corporate Secretary and Legal PT Transjawa Tol, Ria Marlinda Paallo, lewat keterangan tertulis, Jumat malam, 2 Juni 2023.

Ria lantas merinci distribusi kendaraan di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Ria mengatakan, jumlah kendaraan yang menuju Semarang melalui GT Kalikangkung tercatat sebanyak 45.379 kendaraan. "Naik 50,30 persen dari lalu lintas normal 30.192 kendaraan," kata Ria.

Sementara itu, kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebanyak 29.315 atau turun 7,97 persen dari lalu lintas normal sebanyak 27.152 kendaraan.

Lebih lanjut, Ria mengatakan ada 46.762 kendaraan menuju Semarang atau jakarta melalui GT Banyumanik. Angka tersebut menunjukkan kenaikan 24,13 persen dibanding lalu lintas normal sebanyak 37.642 kendaraan.

Advertising
Advertising

Sementara itu, kendaraan yang meninggalkan Semarang atau arah Solo tercatat sebanyak 65.132 atau naik 56,89 persen dibanding lalu lintas normal 41.514 kedaraan.

Selanjutnya untuk wilayah Jawa Timur, pihaknya mencatat sebanyak 39.656 kendaraan menuju Surabaya melalui GT Warugunung. Angka tersebu naik 13,58 persen dibanding lalu lintas normall sebanyak 34.916 kendaraan.

Sedangkan kendaraan yang meninggalkan Surabaya melalui GT Warugunung tercatat sebanyak 41.823. "Naik 22,66 persen dari lalu lintas normal sebanyak 34.097 kendaraan," ujar Ria.

Selanjutnya: Kemudian kendaraan yang menuju Surabaya melalui ...

<!--more-->

Kemudian kendaraan yang menuju Surabaya melalui gerbang tol Kejapanan Utama tercatat meningkat 4,73 perse. Pada lalu lintas normal, biasanya volume kendaraan mencapai 54.536. Sementara dua hari kemarin tercatat hingga 57.114 kendaraan.

"Untuk kendaraan yang meninggalkan Surabaya melalui GT Kejapanan Utama, ada 65.644 atau naik 16,51 persen dari lalu lintas normal sebanyak 56.340 kendaraan," ujar Ria.

Terakhir, Jasa Marga mencatat sebanyak 32.629 kendaraan menuju Malang melalui GT Singosari. Artinya, terjadi kenaikan hingga 49,43 persen karena pada lalu lintas normal tercatat 32.629 kendaraan.

Sedangkan kendaraan yang meninggalan Malang ada 26.697 atau naik 33,71 persen dari 19.067 kendaraan ketika lalu lintas normal.

"Kami mengimbau pengguna jalan agar selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan. Pastikan kecukupan perbekalan, saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman," kata Ria.

Pilihan Editor: Diskon Tarif Tol Cibitung-Cilincing hingga 55 Persen Berlaku sampai Akhir Juni 2023

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

11 jam lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

1 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

2 hari lalu

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

Pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Off Ramp Grogol KM 13+800 Ruas Tol Dalam Kota ini akan dilaksanakan pada Sabtu malam.

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

2 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

3 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

4 hari lalu

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

Kecelakaan berawal saat Avanza yang sedang melaju di lajur tiga mengalami pecah ban kiri depan dan berhenti di lajur empat

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

4 hari lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Jasa Marga Tumbuh 24 Persen

4 hari lalu

Pendapatan Jasa Marga Tumbuh 24 Persen

PT Jasa Marga (Persero) Tbk membukukan pendapatan usaha senilai Rp 4,21 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

4 hari lalu

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

PT Jasamarga Transjawa Tol memperbaiki jalan di titik Kilometer atau KM 38 pada Ruas Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

5 hari lalu

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

Kementerian ESDM menggandeng Kemendikbudristek untuk mengakselerasi program konversi sepeda motor listrik.

Baca Selengkapnya