Ramai Pakai Bot saat War Tiket Coldplay, Pakar Siber CISSReC Ungkap Cara Kerjanya

Sabtu, 20 Mei 2023 17:19 WIB

Suasana Starbucks Skyline Building, Thamrin, Jakarta Pusat dipenuhi pengunjung yang berusaha melakukan pembelian tiket konser Coldplay pada Rabu 17 Mei 2023. TEMPO/Riani Sanusi Putri

TEMPO.CO, Jakarta - Pakar keamanan siber dari Communication and Information System Security Research Center (CISSReC) Pratama Persadha menanggapi ramainya penggunaan program bot di penjualan tiket konser Coldplay atau war tiket. Tiket konser band asal Inggris itu dilakukan pada 17-18 Mei 2023 lalu, sedangkan konsernya digelar pada 15 November 2023.

Pratama menjelaskan, bot merupakan sebuah program kecil yang berfungsi melakukan tugas dan sifatnya berulang atau repetisi. Dalam kasus pre-sale tiket Coldplay, bot bisa diprogram untung secara terus menerus.

“Mencoba masuk ke website pre-sale dan melakukan klik pada lokasi atau link tertentu,” ujar dia melalui pesan WhatsApp pada Sabtu, 20 Mei 2023.

Menurut dia, dengan menggunakan bot, satu orang bisa mengoperasikan beberapa perangkat sekaligus. Sehingga memiliki kesempatan untuk memenangkan tiket lebih besar daripada jika satu orang hanya menggunakan satu perangkat.

“Mungkin karena aspek inilah penggunaan bot pada saat ada presale dianggap sebagai suatu kecurangan,” tutur dia.

Advertising
Advertising

Kabar mengenai penggunaan bot saat war tiket Coldplay beredar di media sosial Twitter. Seorang pengguna Twitter bernama @martabakiju mengeluhkan hal itu melalui cuitannya. “Kalau e-ticketing belum bisa mengatasi bot gini hapus sajalah sistem ticket war online, balik saja ke antre fisik,” cuit dia pada 17 Mei 2023 lalu.

Akun itu juga mengunggah sebuah video berdurasi 24 detik yang menggambarkan situasi penggunaan bot di sebuah tempat dengan beberapa unit komputer yang dipantau pembeli tiket Coldplay. Komputer-komputer tersebut terlihat bekerja dan melakukan transaksi pembelian tiket konser Coldplay.

“Antre tiket fisik calonya orang beneran, keliatan, bisa diidentifikasi dan dihitung. Ticket war online calonya bot dan bisa direplikasi sesuka hati. Bobrok,” kata dia.

Pilihan Editor: Ingatkan Pemerintah Tak Cuma Fokus Bawa Masuk Wisman, Praktisi: Banyak Orang Indonesia Wisata Belanja ke Singapura

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Tiket Konser Green Day di Jakarta Tersisa Harga Minimal Rp 2 Jutaan, Begini Cara Belinya

22 hari lalu

Tiket Konser Green Day di Jakarta Tersisa Harga Minimal Rp 2 Jutaan, Begini Cara Belinya

Melansir laman greendayjkt.com, setidaknya ada beberapa ketentuan dalam pembelian tiket konser Green Day di Jakarta. Simak penjelasannya berikut ini.

Baca Selengkapnya

Green Day Kembali Manggung di Indonesia Setelah 28 Tahun, Siap-siap War Tiket Lusa

25 hari lalu

Green Day Kembali Manggung di Indonesia Setelah 28 Tahun, Siap-siap War Tiket Lusa

Green Day akhirnya kembali menggelar konser di Indonesia setelah terakhir kali 28 tahun yang lalu. Tiket bisa mulai dibeli 27 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Tur Music of the Spheres Coldplay Jadi Konser Rock Terlaris, Raup Rp 15 Triliun

30 hari lalu

Tur Music of the Spheres Coldplay Jadi Konser Rock Terlaris, Raup Rp 15 Triliun

Konser Coldplay 'Music of the Spheres' mencetak pendapatan US$945,7 juta atau Rp 15 triliun, menjadikannya tur rock paling laris sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Putus, Dakota Johnson Pamer Cincin Tunangan dari Chris Martin

31 hari lalu

Tepis Rumor Putus, Dakota Johnson Pamer Cincin Tunangan dari Chris Martin

Dakota Johnson memamerkan cincin pertunangan dari Chris Martin di jari manis kirinya setelah beredar rumor hubungan mereka kandas.

Baca Selengkapnya

Coldplay Bawa Pesan Damai di Festival Glastonbury 2024, dari Palestina hingga Ukraina

3 Juli 2024

Coldplay Bawa Pesan Damai di Festival Glastonbury 2024, dari Palestina hingga Ukraina

Chris Martin, vokalis Coldplay mengajak penonton di Glastonbury 2024 untuk mengirimkan cinta dan pesan perdamaian ke seluruh dunia.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: 80 Rumah di IKN Terendam Banjir, 210 Instansi Terdampak Serangan Ransomware di Server PDN

25 Juni 2024

Terpopuler: 80 Rumah di IKN Terendam Banjir, 210 Instansi Terdampak Serangan Ransomware di Server PDN

Terpopuler bisnis: Banjir di kawasan Sepaku IKN menyebabkan 80 rumah terendam. Sebanyak 210 instansi terdampak serangan ransomware di server PDN.

Baca Selengkapnya

Luhut Klaim Kemudahan Izin Acara Membuat Indonesia Lebih Kompetitif

24 Juni 2024

Luhut Klaim Kemudahan Izin Acara Membuat Indonesia Lebih Kompetitif

Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Pandjaitan mengatakan kemudahan perizinan acara bisa membuat Indonesia lebih kompetitif.

Baca Selengkapnya

Curhat Jokowi soal Balap MotoGP Mandalika Perlu 13 Izin hingga Konser Coldplay

24 Juni 2024

Curhat Jokowi soal Balap MotoGP Mandalika Perlu 13 Izin hingga Konser Coldplay

Jokowi mengaku sempat merasa "lemas" saat mengetahui penyelenggaraan ajang balap MotoGP Mandalika perlu mengurus sekurangnya 13 perizinan.

Baca Selengkapnya

Voice of Baceprot Musisi Pertama Indonesia Manggung di Glastonbury Festival 2024

24 Juni 2024

Voice of Baceprot Musisi Pertama Indonesia Manggung di Glastonbury Festival 2024

Capaian prestasi band metal asal Garut, Voice of Baceprot atau VOB musisi pertama Indonesia di Glastonbury Festival, Inggris pada 28 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Coldplay Bakal Rilis Album ke-10 Moon Music dan Single Baru 21 Juni 2024

18 Juni 2024

Coldplay Bakal Rilis Album ke-10 Moon Music dan Single Baru 21 Juni 2024

Coldplay akan merilis album ke-10 Moon Music pada Oktober 2024 dan single barunya 21 Juni 2024

Baca Selengkapnya