Ma'ruf Amin: Perkuat Ketahanan Ekonomi, RI Serius Kembangkan Ekonomi Syariah

Rabu, 3 Mei 2023 14:28 WIB

Wakil Presiden Ma'ruf Amin membuka Musyawarah Nasional V Asosiasi DPRD Kota Seluruh Indonesia di Hotel Lombok Raya, Mataram, NTB, 11 Maret 2020. KIP Setwapres

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Ma’ruf Amin menjelaskan bahwa dalam rangka memperkuat ketahanan ekonomi nasional, Indonesia serius mengembangkan ekonomi syariah dan keuangan syariah. Hal tersebut dia sampaikan dalam sambutannya di acara 14th Annual Conference Asia-Pacific Tax Forum (APTF).

Menurut Ma’ruf, ekonomi syariah dan keuangan syariah merupakan sebuah konsep yang inklusif, bisa diterima dan diterapkan secara universal oleh seluruh umat manusia. “Tidak terbatas oleh umat muslim saja. Bahkan negara bukan mayoritas muslim pun turut menggeluti berbagai sektor potensial, seperti makanan halal, pariwisata ramah muslim, dan fashion muslim,” ujar dia di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat, pada Rabu, 3 Mei 2023.

Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim dan kekayaan ragam sumber daya yang dimilikinya, dia berujar, Indonesia memiliki peluang besar. Khususnya untuk menjadi negara terkemuka dalam pengembangan ekonomi syariah dan keuangan syariah sehingga bisa berkontribusi di tingkat global.

Kontribusi ekonomi syariah dan keuangan syariah bagi pembangunan dalam negeri, disebutnya tercatat cukup signifikan. Sektor prioritas halal value chain diperkirakan tumbuh 4,5-5,3 persen tahun ini. Seiring berlanjutnya pemulihan ekonomi nasional, secara keseluruhan sektor prioritas halal value chain tercatat mampu menopang lebih dari 25 persen ekonomi nasional.

“Yang mencakup pertanian, makanan halal, fashion muslim, dan pariwisata ramah muslim,” kata Ma’ruf.

Advertising
Advertising

Sementara untuk sektor jasa keuangan syariah, dia melanjurkan, kontribusi surat berharga syariah negara atau SBSN bagi pembiayaan pembangunan juga tercatat cukup signifikan. Sejak pertama kali diterbitkan pada 2013, SBSN telah mendukung pembiayaan produktif untuk 3.593 proyek dengan total nilai pembiayaan sebesar Rp 173,8 triliun.

“Dengan besarnya potensi yang dapat digali dan kontribusi yang telah disumbangkan sudah semestinya ekonomi syariah dan keuangan syariah di Indonesia terus dikembangkan,” ucap Ma’ruf Amin.

Pilihan Editor: AirNav Indonesia Layani 73.098 Penerbangan selama Angkutan Lebaran 2023, Naik di 8 Bandara Ini

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

PBB: Serangan Terbaru Israel Bisa Hapus 44 Tahun Pembangunan Manusia di Gaza

3 hari lalu

PBB: Serangan Terbaru Israel Bisa Hapus 44 Tahun Pembangunan Manusia di Gaza

Jika perang terus berlanjut selama sembilan bulan, kemajuan yang dicapai selama 44 tahun akan musnah. Kondisi itu akan membuat Gaza kembali ke 1980

Baca Selengkapnya

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

4 hari lalu

Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama di IKN

Sejumlah perusahaan dan lembaga penelitian di Belanda, telah memberikan dukungan kepada Indonesia, termasuk terkait IKN

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

5 hari lalu

Sri Mulyani Tekankan Pentingnya Kekuatan APBN untuk Efektivitas Transisi Energi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menekankan pentingnya kekuatan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) untuk efektivitas transisi energi.

Baca Selengkapnya

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

5 hari lalu

Ekuador Gugat Meksiko di ICJ karena Beri Suaka Mantan Wakil Presiden

Meksiko sebelumnya telah mengajukan banding ke ICJ untuk memberikan sanksi kepada Ekuador karena menyerbu kedutaan besarnya di Quito.

Baca Selengkapnya

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

7 hari lalu

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

BI mempersiapkan perluasan cakupan sektor prioritas Kebijakan Insentif Likuiditas Makroprudensial (KLM).

Baca Selengkapnya

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

9 hari lalu

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

PT Bank BTPN Syariah Tbk. melaporkan laba bersih sebesar Rp 264 miliar pada kuartal I 2024 atau turun Rp 161 miliar yoy.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

9 hari lalu

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan progres pembangunan rumah susun (Rusun) ASN di di IKN rata-rata capai 40 persen.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

9 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

10 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Ma'ruf Amin berharap permainan Timnas Indonesia U-23 terus konsisten setelah mengalahkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Humas Pemkot Solo Terapkan Aturan Baru untuk Wawancara Gibran

10 hari lalu

Humas Pemkot Solo Terapkan Aturan Baru untuk Wawancara Gibran

Satu hari setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) Terpilih 2024-2029, Kamis, 25 April 2024, Gibran kembali masuk kerja sebagai Wali Kota Solo. Putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu siang tadi di Balai Kota Solo pada sekitar pukul 13.00 WIB.

Baca Selengkapnya