Arus Balik, KAI: Ada Kereta Tambahan Argo Parahyangan Menuju Jakarta

Rabu, 26 April 2023 18:01 WIB

Penumpang kereta api argo parahyangan tiba di Stasiun Bandung, Jawa Barat, Kamis, 10 Maret 2022. PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberlakukan aturan baru untuk perjalanan jarak jauh dengan memberlakukan kapasitas angkut kereta jarak jauh menjadi maksimal 100 persen. ANTARA/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Bandung - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 2 Bandung mengoperasikan kereta tambahan Argo Parahyangan hingga 30 April 2023 nanti untuk mengantisipasi lonjakan arus balik.

“Daop 2 Bandung menambah 1 perjalanan KA Argo Parahyangan Tambahan untuk mengakomodir arus balik masyarakat dari timur menuju Jakarta. Sekaligus bentuk dukungan arahan pemerintah yang mengimbau masyarakat menghindari puncak arus balik dengan menunda jadwal kembali dari mudik pasca ketetapan cuti bersama yang selesai pada 25 April kemarin,” kata Manager Humas PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 2 Bandung Mahendro Trang Bawono, dikutip dari keterangannya, Rabu, 26 April 2023.

Kereta Argo Parahyangan Tambahan tersebut melayani rute Stasiun Bandung menuju Stasiun Gambir Jakarta. Kereta tersebut memiliki jadwal keberangkatan pukul 17.35 WIB dari Stasiun Bandung.

“Total Daop 2 Bandung menyiapkan 2.700 tempat duduk atau rata-rata 450 tempat duduk per hari,” kata Mahendro.

PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung mencatatkan puncak arus balik Lebaran 2023 yang terjadi pada Senin, 24 April 2023. Pengguna kereta api yang tiba menembus 18.210 orang. Stasiun Bandung dan Stasiun Kiaracondong menjadi stasiun tujuan arus balik paling banyak, masing-masing mencapai 8.898 dan 4.367 pengguna kereta jarak jauh yang tiba.

Advertising
Advertising

Sepanjang periode masa angkutan Lebaran 2023, PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung menyiapkan 261.292 tiket kereta. Hingga saat ini sudah 293.354 tiket yang terjual, atau setara 92 persen tiket yang tersedia sepanjang periode masa angkutan Lebaran 2023 ini.

Pada periode 14-25 April 2023 PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung telah melayani 172.681 pengguna kereta jarak jauh. Rata-rata keberangkatan per hari mencapai 12.598 orang.

Pilihan Editor: Jasa Marga: Hingga Selasa, 487.986 Pemudik Sudah Kembali ke Jabotabek

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

2 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

3 hari lalu

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI mencatat total 20.944.000 penumpang commuter line selama masa angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

4 hari lalu

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI resmi menutup pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024 yang telah berlangsung selama 22 hari sejak 31 Maret.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

4 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

4 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

4 hari lalu

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

Selama periode arus mudik dan balik Lebaran 2024 di Jalan Tol Trans Sumatera, PT Hutama Karya (Persero) mencatat 2,1 juta kendaraan melintas.

Baca Selengkapnya

Syarat IPK Rekrutmen KAI Dikritik, Manajemen: Butuh Tenaga Ahli Profesional

4 hari lalu

Syarat IPK Rekrutmen KAI Dikritik, Manajemen: Butuh Tenaga Ahli Profesional

Perusahaan masih kekurangan sumber daya manusia dengan level tenaga ahli sehingga mematok syarat tinggi dalam rekrutmen KAI kali ini.

Baca Selengkapnya

Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

4 hari lalu

Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

KAI Daop 9 Jember menyebutkan ada sebanyak 208.798 penumpang yang menggunakan kereta api di wilayahnya selama pelaksanaan angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

4 hari lalu

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya

KAI Catat 4,4 Juta Penumpang Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Kelas Ekonomi Jadi Favorit Masyarakat

5 hari lalu

KAI Catat 4,4 Juta Penumpang Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Kelas Ekonomi Jadi Favorit Masyarakat

KAI mencatat jumlah penumpang selama masa angkutan Lebaran periode H-10 sampai H+10 Lebaran mencapai 4,4 juta orang.

Baca Selengkapnya