Cegah Kebakaran Kilang Minyak, Bos Pertamina: Sudah Spending USD 600 Juta Bangun Penangkal Petir

Rabu, 5 April 2023 05:45 WIB

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati saat mengikuti rapat dengar pendapat dengan Komisi VI DPR RI di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 14 Maret 2023. Rapat tersebut membahas tindak lanjut hasil rapat dengar pendapat pada tanggal 31 Januari 2023 terkait ketahanan energi nasional serta membahas isu-isu terkini khususnya kebakaran yang terjadi di Depo milik PT Pertamina (Persero) di Plumpang, Jakarta Utara. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan beberapa hal untuk mencegah risiko terjadinya kebakaran di kilang minyak. Salah satunya dengan membangun lightning protection system atau sistem penangkal petir di semua kilang milik Pertamina.

“Untuk itu (sistem penangkal petir) kita sudah lakukan spending sekitar US$ 600 juta untuk membangun ketahanan dua lapis,” ujar Nicke saat rapat dengar pendapat bersama Komisi VII DPR RI pada Selasa, 4 April 2023. Bila dirupiahkan, dana yang digelontorkan BUMN migas itu mencapai Rp 8,9 triliun dengan asumsi kurs Rp 14.958 per dolar AS.

Dari hasil audit setelah kejadian kebakaran di Kilang Minyak Balongan, Indramayu, pada 2021 lalu, kata Nicke, petir menjadi salah satu penyebabnya. “Ini sudah selesai dibangun. Jadi lightning protection-nya kita dua lapis, baik di equipment-nya dan juga di tower. Itu sudah selesai,” ujarnya.

Terbukti, kata Nicke, di Kilang Minyak Cilacap, ketika sempat muncul petir sebanyak 17 kali pada 5 Desember 2022 lalu, kilang tetap aman. Artinya, yang sudah dibangun Pertamina bisa mencegah terjadinya kebakaran seperti di Kilang Balongan.

“Kita akan terus belajar dari case-case yang ada, belajar dari pemain lain. Kita lakukan terus upaya ini, karena kita sama-sama tahu kilang yang kita operasikan ini adalah kilang yang tua,” ucap Nicke.

Advertising
Advertising

Lebih lanjut, Direktur Utama PT Kilang Pertamina Internasional, Taufik Aditiyawarman mendetailkan pemasangan lightning protection system di semua kilang. Mulai dari yang di Dumai sebanyak 27 titik, kemudian Sei Pakning di 3 titik, Plaju di 27 titik, Cilacap di 47 titik, Balikpapan di 23 titik, Balongan di 28 titik, dan Kasim di 10 titik.

Dia juga menggambarkan bagaimana sistem penangkal petir itu merekam kejadian 17 petir di Cilacap seperti yang disamapaikan Nicke. Dalam presentasinya, Taufik juga memperlihatkan gambar petir yang terekam CCTV, sementara counter system-nya merekam berapa banyak petir yang muncul.

Selanjutnya: “Sudah mencatat sebesar 17 kali sambaran petir ..."

Berita terkait

Layani 269 Penerbangan Haji, Pertamina Pastikan Avtur di Bandara Kualanamu Aman

15 jam lalu

Layani 269 Penerbangan Haji, Pertamina Pastikan Avtur di Bandara Kualanamu Aman

Pertamina memastikan avtur di Bandara Kualanamu aman untuk kelancaran 269 penerbangan haji.

Baca Selengkapnya

Pertamina Siapkan Pasokan Avtur untuk Kebutuhan Penerbangan Haji 2024 dari Bandara Adi Soemarmo

22 jam lalu

Pertamina Siapkan Pasokan Avtur untuk Kebutuhan Penerbangan Haji 2024 dari Bandara Adi Soemarmo

PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah menyiapkan pasokan bahan bakar avtur untuk kebutuhan penerbangan haji di Bandara Adi Sumarmo

Baca Selengkapnya

Luhut Soal Pertalite dan Bioetanol, Berikut Daftar BBM yang Pernah Dihapus Pemerintah

1 hari lalu

Luhut Soal Pertalite dan Bioetanol, Berikut Daftar BBM yang Pernah Dihapus Pemerintah

Isu penghapusan BBM pertalite dibantah Pertamina. Sebelumnya Luhut sebut penggantian pertalite dengan bioetanol. "Harus ke sana larinya," katanya.

Baca Selengkapnya

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

2 hari lalu

Kementerian Desa PDTT Apresiasi Pertamina dalam Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat di Wilayah Transmigrasi

Komitmen Pertamina ini telah mendapatkan apresiasi dan penghargaan dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, karena telah berkontribusi dalam menjalankan Program TJSL yang mendorong kawasan transmigrasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Patra Niaga Tetap Salurkan BBM Pertalite

5 hari lalu

PT Pertamina Patra Niaga Tetap Salurkan BBM Pertalite

PT Pertamina Patra Niaga selaku anak usaha Pertamina masih terus menyalurkan BBM jenis Pertalite (RON 90), sesuai kuota tahun 2024 yang ditetapkan Pemerintah.

Baca Selengkapnya

Pertalite Akan Dihapus? Ini Pernyataan Luhut yang Jadi Awal Kabar Itu

7 hari lalu

Pertalite Akan Dihapus? Ini Pernyataan Luhut yang Jadi Awal Kabar Itu

Sempat beredar kabar di media sosial bahwa pemerintah akan menghentikan produksi Pertalite, bensin beroktan 90, yang selama ini dijual dengan subsidi

Baca Selengkapnya

Pertamina Hulu Energi: Produksi Migas 1,04 Juta Barel per Hari Triwulan I-2024

9 hari lalu

Pertamina Hulu Energi: Produksi Migas 1,04 Juta Barel per Hari Triwulan I-2024

Hingga Maret 2024, Pertamina Hulu Energi juga mencatatkan kinerja penyelesaian pengeboran tiga sumur eksplorasi.

Baca Selengkapnya

Daftar 7 Lowongan Kerja BUMN dan Swasta pada Mei 2024

10 hari lalu

Daftar 7 Lowongan Kerja BUMN dan Swasta pada Mei 2024

Sejumlah perusahaan Badan Usaha Milik Negara atau BUMN membuka lowongan kerja pada bulan Mei 2024 ini

Baca Selengkapnya

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

11 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

15 hari lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya