BRImo Capai 25 Juta User

Sabtu, 25 Maret 2023 13:19 WIB

INFO BISNIS – Super apps digital banking milik BRI, yakni BRImo berhasil mencatatkan jumlah user mencapai 25 juta pada akhir Februari 2023 lalu. Hal ini tak terlepas dari upaya BRI untuk terus meningkatkan fitur dan layanan pada super apps-nya untuk memenuhi kebutuhan layanan perbankan digital masyarakat Indonesia.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto mengatakan, selama periode Januari-Februari 2023, BRImo berhasil mencatatkan 120,98 juta transaksi finansial atau tumbuh 111,93 persen year on year (yoy) dengan volume mencapai Rp156,98 triliun atau tumbuh 97,53 persen yoy.

“Melalui inovasi yang customer centric, BRImo terus mencetak pertumbuhan di berbagai indikatornya dari tahun ke tahun," kata dia.

Menurutnya, tidak hanya terus melengkapi fitur transaksi tapi juga melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak dan meningkatkan reliabilitas agar performa dan user experience pengguna terus terjaga. "Dengan kenyamanan yang terjaga, pengguna BRImo makin memberikan kepercayaan kepada BRI untuk pengelolaan keuangannya,” ujarnya.

Andrijanto pun optimis menjelang bulan Ramadhan 2023, BRImo dapat memenuhi segala kebutuhan finansial masyarakat. “Melalui BRImo, masyarakat dapat membayar tiket mudik dan balik untuk lebaran, selain itu masyarakat juga bisa membayar zakat dengan mudah melalui fitur donasi yang ada di BRImo dan tak lupa BRImo juga dapat digunakan untuk membagikan THR kepada sanak saudara melalui fitur transfer,” kata Andrijanto.

Advertising
Advertising

Pertumbuhan BRImo yang pesat tak lepas dari lebih dari 100 fitur di dalam BRImo yang terhubung dengan berbagai aggregator atau biller terbaik. BRI juga memberikan killer features yang tentunya akan memberikan kemudahan dan kenyamanan bertransaksi.

Adapun fiturnya adalah Digital Saving, Registrasi BRImo, Fast Menu, Tarik Tunai Tanpa Kartu dan Personal Financial Management. Saat ini BRI juga tengah menyiapkan beragam fitur-fitur menarik yang mengedepankan pada ecosystem transaction di dalam BRImo.

Karena itu, BRI optimis transaksi digital melalui BRImo akan terus meningkat. “Kedepan BRI akan terus mengembangkan superapps ini melalui pendekatan customer profilling dengan teknologi AI/ML untuk meningkatkan cross-seling BRI sehingga menjadikan BRImo sebagai Digital Financial Solution Superapp for Customer,” ujar Andrijanto. (*)

Berita terkait

Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

21 jam lalu

Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

Pengambilan formulir ke PKB, Nasdem, hingga PSI.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

1 hari lalu

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran, serta peran pegawai Mandiri untuk menerapkan ESG dalam operasional perseroan.

Baca Selengkapnya

Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

1 hari lalu

Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

Dividen sebesar Rp 178,50 per lembar saham tersebut akan diberikan pada 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

1 hari lalu

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

Hasil survei Digital Civility Index oleh Microsoft tahun 2020, menempatkan Indonesia sebagai negara yang paling 'tidak sopan' di kawasan Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

1 hari lalu

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

Penambahan pupuk subsidi dari 4,7 juta ton menjadi 9,5 juta ton telah mendapat persetujuan dari presiden.

Baca Selengkapnya

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

1 hari lalu

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

Paritrana Award merupakan apresiasi untuk mendorong terwujudnya universal coverage perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

1 hari lalu

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

Aliansi Kabupaten/Kota Peduli Sanitasi akan berkunjung ke Kota Cilegon. Penggunaan aspal plastik dapat menjadi contoh implementasi pengolahan sampah.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

1 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

Di balik sukses ACN, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi. Termasuk tingginya harga avtur di Indonesia.

Baca Selengkapnya

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

1 hari lalu

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

Lukisan Yesus dibuat oleh seniman Sony Wungkar.

Baca Selengkapnya

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

1 hari lalu

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

Semua holding Ultra Mikro telah mempersiapkan berbagai enabler yaitu rekening Simpedes UMI, AgenBRILink Mekaar, dan Senyum Mobile

Baca Selengkapnya