Cara Cek ATM BCA dari Lokasi Anda Sekarang

Sabtu, 18 Maret 2023 08:21 WIB

Sejumlah nasabah melakukan transaksi di salah satu ATM BCA di Makassar, Minggu (13/5). TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Jakarta - Mencari ATM BCA terdekat dari lokasi Anda sekarang sangat mudah dilakukan. Cukup menggunakan HP, nasabah bisa mengetahui lokasi ATM terdekat. Apalagi saat ini keberadaan ATM tentu sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

ATM memudahkan nasabah untuk bertransaksi seperti tarik tunai, setor tunai, transfer, hingga membayar tagihan tanpa harus antri ke bank. Tapi terkadang sulit untuk menemukan ATM apalagi di daerah yang belum dikenal.

Untuk nasabah BCA, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mencari mesin ATM BCA dari lokasi Anda saat itu.

Lantas, bagaimana cara mencari dan mendapatkan mesin ATM BCA dari lokasi Anda? Berikut beberapa caranya.

1. Cara Cek ATM BCA Terdekat Via Situs Resmi BCA

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk cek ATM BCA terdekat dari lokasi Anda adalah dengan bantuan situs resmi BCA. Cara ini sangat mudah dilakukan karena bisa Anda akses langsung di HP. Berikut caranya:BCA

Advertising
Advertising

- Buka aplikasi browser atau chrome di smartphone Anda

- Ketik situs bca.co.id/id/lokasi-bca

- Di kolom lokasi, masukan lokasi Anda saat ini dan klik tombol pencarian

- Anda bisa memilih tipe layanan yang diinginkan, seperti Tarik Tunai atau Setor Tunai.

- Jika sudah, klik tombol "Terapkan" atau "Apply"

- Daftar ATM BCA terdekat akan segera ditampilkan

2. Cara Cek ATM BCA Terdekat Via Maps

Cara yang satu ini tentu sangat mudah dilakukan karena ATM BCA terdekat bisa dicari lewat Google Maps. Ini dia caranya:

- Buka aplikasi Google Maps di HP Anda

- Pastikan GPS atau location sudah aktif

- Klik kolom pencarian atau search,

- Ketik kata kunci "ATM BCA"

- Klik “Telusuri Area ini” untuk refresh.

- Klik pilihan ATM BCA terdekat

- Klik “Direction atau Rute” untuk menuju ATM BCA terdekat

Selanjutnya: 3. Cara cek ATM BCA terdekat via VIRA...

<!--more-->

3. Cara Cek ATM BCA Terdekat Via VIRA

Selain dua acara di atas Anda juga bisa menggunakan layanan VIRA atau Virtual Assistant Chat Banking BCA. Untuk menggunakan fitur ini pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Messenger dan mengaktifkan fitur GPS. Ini langkah-langkahnya:

- Aktifkan GPS atau location terlebih dulu

- Buka aplikasi Messenger

- Di menu pencarian, ketik “BCA”

- Klik menu chat lalu kirim pesan "ATM Terdekat"

- Nantinya Anda akan disuruh memilih ATM BCA apa yang sedang dicari dan pilih "Semua ATM BCA"

- Klik kolom kirim lokasi yang ada di bawah chat dari VIRA, lalu klik tombol "Lokasi Saat Ini"

- Beberapa lokasi terdekat ATM BCA dari lokasi Anda sekarang akan dikirim oleh VIRA

4. Cara Cek ATM BCA Terdekat Via Assistant

Ada lagi cara cek ATM BCA dari lokasi Anda sekarang dengan menggunakan fitur Google Assistant untuk smartphone Android. Ikuti caranya berikut ini:

- Pastikan Fitur Assistant Voice Match Anda sudah aktif.

- Ucapkan “Ok Google”

- Ucapkan “ATM BCA terdekat”

- Klik salah satu lokasi ATM BCA terdekat

- Klik “Rute”

- Tunggu arahan dari Google Maps untuk ATM BCA terdekat dari lokasi Anda

5. Cara Cek ATM BCA Terdekat Via Google

Langkah yang paling mudah untuk cara cek ATM BCA dari lokasi anda sekarang adalah dengan menggunakan bantuan penelusuran Google. Simak caranya berikut:

- Buka aplikasi browser atau Chrome melalui HP Anda

- Buka Google

- Di kolom pencarian tulis “ATM BCA terdekat”

- Klik “Cari atau Search”

- Lokasi ATM BCA terdekat akan muncul di maps

- Klik salah satu lokasi ATM BCA yang lokasinya dekat dengan Anda

- Klik menu “Rute”

- Tunggu arahan dari Google Maps untuk ATM terdekat

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: Tiga Cara Ganti Kartu ATM BCA Tanpa Harus ke Kantor Cabang

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Massa Aksi Desak Bank Setop Beri Pendanaan Buat Energi Kotor Seperti Batu Bara, Mengapa?

3 hari lalu

Massa Aksi Desak Bank Setop Beri Pendanaan Buat Energi Kotor Seperti Batu Bara, Mengapa?

Energi kotor biasanya dihasilkan dari pengeboran, penambangan, dan pembakaran bahan bakar fosil seeperti batu bara.

Baca Selengkapnya

Koalisi Desak Perbankan Setop Investasi ke Energi Kotor dan Segera Beralih ke EBT

3 hari lalu

Koalisi Desak Perbankan Setop Investasi ke Energi Kotor dan Segera Beralih ke EBT

Koalisi organisasi masyarakat sipil mendesak agar kalangan perbankan berhenti memberikan dukungan pendanaan energi kotor seperti batu bara.

Baca Selengkapnya

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

6 hari lalu

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

BCA menggelar rangkaian Appreciation Day Sekolah Bakti BCA bertema "Building Better Future: Nurturing Dreams, Growing Leaders

Baca Selengkapnya

10 Cara Mengatasi M-Banking BCA Error, Salah Satunya Restart HP

6 hari lalu

10 Cara Mengatasi M-Banking BCA Error, Salah Satunya Restart HP

Berikut ini cara mengatasi M-Banking BCA error yang tidak bisa diakses di ponsel Android maupun iOS Apple. Bisa dengan menguninstall hingga hapus cach

Baca Selengkapnya

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

9 hari lalu

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

BCA belum akan menaikkan suku bunga, pasca BI menaikkan suku bunga acuan ke angka 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

10 hari lalu

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

Ketegangan di Timur Tengah yang perlahan mereda menjadi salah satu faktor peluang menguatnya rupiah.

Baca Selengkapnya

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

13 hari lalu

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) meluncurkan Bukti Bakti BCA untuk program sosial dan lingkungan. Nicholas Saputra menjadi duta.

Baca Selengkapnya

Laba BCA Rp 12,9 T pada Kuartal Pertama, Ditopang Restrukturisasi yang Berangsur Normal

15 hari lalu

Laba BCA Rp 12,9 T pada Kuartal Pertama, Ditopang Restrukturisasi yang Berangsur Normal

Laba bank BCA mencapai Rp 12,9 triliun pada kuartal pertama 2024. Ada sejumlah kredit restrukturisasi yang mulai berangsur normal.

Baca Selengkapnya

Total Kredit BCA Tembus Rp 835,7 T per Kuartal Pertama, Tumbuh di atas Industri

15 hari lalu

Total Kredit BCA Tembus Rp 835,7 T per Kuartal Pertama, Tumbuh di atas Industri

BCA dan entitas anak membukukan kenaikan total kredit sebesar 17,1 persen secara tahunan menjadi Rp 835,7 triliun para kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Ekonom BCA: Pelemahan Kurs Rupiah Dipengaruhi Konflik Geopolitik Timur Tengah, Bukan Sidang MK

16 hari lalu

Ekonom BCA: Pelemahan Kurs Rupiah Dipengaruhi Konflik Geopolitik Timur Tengah, Bukan Sidang MK

Kepala Ekonom BCA David Sumual merespons pelemahan rupiah. Ia menilai depresiasi rupiah karena ketegangan konflik geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya