Mendag Zulhas Dorong Retail Asal Indonesia Masuk Arab Saudi: Masak Asing Saja yang Buka di Sini

Kamis, 19 Januari 2023 13:00 WIB

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat membuka rapat kerja Bappebti di Auditorium Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, Kamis 19 Januari 2023. TEMPO/Ade Ridwan Yandwiputra

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas menyebut besok akan bertolak ke Arab Saudi untuk melakukan misi perdagangan.

"Saya besok ke Arab Saudi, pertemuan dengan menteri perdagangan hari Senin, ketemu dengan Kadin nya, ketemu dengan syarikah namannya disana, berbagai kalangan, lah," kata Zulhas usai membuka Rapat Kerja Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), Kamis 19 Januari 2023.

Baca: Usul Beri Subsidi Importir Kedelai, Mendag: Sama Pengusaha Saya Percaya, Kalau Bulog Lama

Zulhas mengatakan, salah satu misinya mendatangi Arab Saudi adalah untuk mencari kesempatan Indonesia membuka industri retail di sana.

"Saya akan meninjau kemungkinan kita untuk membuka hipermarket di Madinah, kemudian di Makkah, kemudian di Jeddah, sudah ada tempat-tempatnya," kata Zulhas.

Advertising
Advertising

Zulhas pun mengaku tidak sendiri datang ke Tanah Suci itu, melainkan akan diajak bersama Himpunan Retail Modern serta Kamar Dagang dan Industri (Kadin).

"Pengusaha-pengusaha retail itu kita ajak, kita dorong agar mereka buka di sana," kata Zulhas.

Zulhas menambahkan, saat ini pasar Arab Saudi masih ikuasai oleh Vietnam, Thailand dan Tiongkok.

"Anda kalau pergi ke Timur Tengah kan lihat apa aja itu, Tiongkok, Vietnam, Thailand, nah kita nggak ada, padahal orangnya orang kita yang di situ," kata Zulhas.

Dengan diupayakannya pembukaan industri retail di Arab Saudi itu, kata Zulhas, diharapkan dapat meningkatkan citra Indonesia di mata dunia.

"Masak asing aja yang buka di sini, kita enggak, bahkan kita lebih hebat, lebih bagus," kata Zulhas.

Baca juga: Mendag Zulhas Blak-blakan Keterlambatan Bulog Impor Kedelai: Enggak Nongol-nongol

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

5 jam lalu

Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas meminta para pengusaha pangan untuk segera memenuhi standar sertifikasi halal hingga Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

23 jam lalu

NasDem dan PKB Dukung Prabowo, Zulhas: Biasa Saja, Masyarakat Jangan Baper

Zulhas menganggap dukungan dari NasDem dan PKB ke Prabowo sebagai sesuatu yang biasa saja. Ia mengimbau masyarakat tak baper.

Baca Selengkapnya

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

1 hari lalu

Zulhas Dukung Presidential Club Usulan Prabowo

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas mendukung usulan pembentukan presidential club dari presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Zulhas Ungkap Kader PAN yang Didorong Maju Pilkada Jabar dan Jakarta

1 hari lalu

Zulhas Ungkap Kader PAN yang Didorong Maju Pilkada Jabar dan Jakarta

Ketua Umum PAN Zulhas mendorong para kadernya maju dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Zulhas Cerita Panjang Lebar soal Alasan Permendag Tak Lagi Batasi Barang Bawaan dari Luar Negeri

1 hari lalu

Zulhas Cerita Panjang Lebar soal Alasan Permendag Tak Lagi Batasi Barang Bawaan dari Luar Negeri

Mendag Zulhas bercerita panjang lebar soal alasan merevisi Permendag Nomor 36 Tahun 2024 soal pengaturan impor.

Baca Selengkapnya

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

1 hari lalu

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

Menurut media asal AS, Arab Saudi menangkap warganya karena mengkritik Israel di media sosial terkait perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Harga Gula Pasir Meroket, Zulhas: Gak Boleh Impor kalau Lagi Musim Giling

2 hari lalu

Harga Gula Pasir Meroket, Zulhas: Gak Boleh Impor kalau Lagi Musim Giling

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan atau Zulhas angkat bicara soal tingginya harga gula saat ini.

Baca Selengkapnya

PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

2 hari lalu

PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

Keputusan PAN mencabut gugatan PHPU pileg dengan PPP di MK. Diketahui, permohonan tersebut telah ditandatangani Ketum PAN Zulkifli Hasan.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

2 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

3 hari lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya