Harga Kebutuhan Pokok dan Transportasi di Desa Pesisir Demak Melonjak Akibat Banjir Rob

Rabu, 11 Januari 2023 21:33 WIB

Foto udara kondisi banjir yang merendam permukiman warga di Desa Prampelan, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Selasa, 3 Januari 2023. ANTARA FOTO/Aji Styawan

TEMPO.CO, Semarang- Harga-harga kebutuhan pokok di desa pesisir Kabupaten Demak melonjak akibat banjir rob. Antara lain terjadi di Desa Margolinduk Kecamatan Bonang Kabupaten Demak.

Sementara sebagian besar kebutuhan pokok warga mengandalkan pasokan dari daerah lain. "Kami nelayan harus mengambil beras dari luar. Sekilo beras kalau rata Rp 10 ribuan sekarang sudah sampai Rp 13 ribu," kata warga Margolinduk, Hadiratulmasyhuda, ketika mengikuti Rembug Batir Warga Pesisir di Pondok Al-Itqon Kota Semarang, Selasa, 10 Januari 2023 malam.

Kenaikan harga di Margolinduk juga merambah pada makanan ringan yang biasa dikonsumsi anak-anak. "Jajanan yang seribu rupiah sekarang jual seribu rupiah tak bisa," kata dia. "Menjadi dua ribu."

Melonjaknya harga-harga itu dipicu susahnya akses ke desa tersebut. Selain Margolinduk dua desa tetangga juga mengalami nasib serupa yaitu Morodemak dan Purworejo. Ketiganya berada di sisi barat laut Kota Demak.

Jarak antara tiga desa tersebut dengan Kota Demak sekitar 13 kilometer. Namun akses yang direndam banjir rob menyebabkan tarif angkutan ke sana melonjak. Serta hanya kendaraan tertentu yang bisa melayani warga.

Advertising
Advertising

"Habis sampai Rp 100 ribu kalau mau ke kabupaten (Kota Demak). Angkutan dari desa tak berani karena kedalaman," ujar Hadiratul. Harga itulah yang harus dibayar warga jika ingin ke kota untuk belanja atau sekolah.

Banjir rob juga menghilangkan mata pekerjaan warga setelah tambak-tambak di desa tersebut digerus banjir rob. "Tambak sama sekali tak bisa dikelola sudah rata dengan air sejak tiga tahunan terakhir," katanya.

Menurutnya, selama bertahun-tahun air mengepung desanya, banjir rob pada pergantian tahun lalu menjadi yang terbesar yang dia alami. Warga sekitar menduga, pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak menjadi salah satu pemicunya.

Banjir rob di Kabupaten Demak terus menjalar dari sisi barat ke timur. Wilayah Kecamatan Sayung yang berbatasan dengan Kota Semarang telah lama diterjang rob dan abrasi. Beberapa tahun terakhir Kecamatan Bonang di sebelah timur juga mengalami nasib serupa.

Baca Juga: BPS Umumkan Inflasi Sepanjang 2022 Tembus 5,51 Persen, Apa Saja Pemicunya?

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

5 jam lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

15 jam lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

1 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

1 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

6 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

6 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

7 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Dagang Sapi Kabinet Prabowo

7 hari lalu

Dagang Sapi Kabinet Prabowo

Partai politik pendukung Prabowo-Gibran dalam pemilihan presiden mendapat jatah menteri berbeda-beda di kabinet Prabowo mendatang.

Baca Selengkapnya

Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

7 hari lalu

Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

Harga sejumlah kebutuhan pokok terpantau naik pada hari ini. Sejumlah bahan pangan itu adalah bawang, cabai daging, gula pasir, ikan dan garam.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

7 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya